5 Hewan Terbau di Dunia, Jangan Dekat-dekat!

Ada yang baunya lebih parah dari sigung

Selain hewan peliharaan yang dirawat dengan baik, salah satu ciri khas yang melekat pada hewan umumnya adalah baunya yang tidak sedap. Namanya juga hewan, tentu mereka gak mandi pakai sabun seperti kita. Selain itu, mereka pun biasanya buang air sembarangan.

Namun, bau hewan yang gak mandi dan suka buang air sembarangan masih lebih mending daripada lima hewan berikut ini. Hewan-hewan ini bisa dibilang juaranya dalam hal bau busuk yang mereka keluarkan, ih!

1. Sigung

5 Hewan Terbau di Dunia, Jangan Dekat-dekat!unsplash/Bryan Padron

Sigung terkenal sebagai salah satu hewan paling bau di dunia. Ada banyak spesies sigung. Warnanya pun beragam, mulai dari hitam-putih hingga cokelat-putih. Uniknya, warna tersebut sebenarnya merupakan sinyal peringatan bagi musuh untuk pergi menjauh.

Bagaimana jika si musuh masih bandel dan tidak mau pergi? Sigung tidak punya kemampuan lari cepat. Satu-satunya cara mereka mempertahankan diri dengan mengeluarkan cairan yang berbau luar biasa. Cairan itu dikeluarkan dari kelenjar di dekat anusnya, tapi itu bukan kotoran atau air seni.

Seberapa bau cairan itu? Laman Science ABC menggambarkannya seperti bau telur busuk. Itu karena cairan tersebut mengandung berbagai senyawa, termasuk sulfur. Gawatnya, semprotan mereka cukup jauh dan akurat karena bisa mencapai jarak tiga meter sekali semprot. Waduh, jangan dekat-dekat!

2. Burung hoatzin

5 Hewan Terbau di Dunia, Jangan Dekat-dekat!bbc.co.uk

Bukan tanpa alasan burung hoatzin (Opisthocomus hoazin) mendapat julukan burung bau atau burung sigung. Burung yang hidup di Hutan Amazon di Amerika Selatan ini berbau seperti kotoran. Celakanya, gak seperti sigung yang hanya bau ketika mengeluarkan cairan, burung hoatzin selalu berbau seperti itu setiap saat!

Dari mana bau itu berasal? Laman Discover Wildlife menjelaskan bahwa hal itu berasal dari sistem pencernaan burung yang mencerna makanan mereka, yaitu daun-daunan. Daun yang mereka makan difermentasi dengan bantuan bakteri di lambung dan organ khusus yang terletak di dekat kerongkongannya. Fermentasi itulah yang menghasilkan bau busuk tersebut.

Baca Juga: 7 Hewan Tidak Biasa yang Dapat Kamu Jumpai di Jepang, Unik-unik lho!

3. Wolverine

5 Hewan Terbau di Dunia, Jangan Dekat-dekat!mentalfloss.com

Wolverine memang keren. Hewan yang masih berkerabat dengan musang ini terkenal sebagai salah satu hewan paling pemberani di dunia. Mereka berani melawan hewan yang lebih besar, seperti serigala dan beruang.

Keberaniannya menginspirasi salah satu tokoh superhero terkenal dengan nama yang sama, loh. Namun, ternyata, mereka juga menjijikkan.

Wolverine dijuluki beruang sigung karena dua alasan: tampang mereka mirip beruang dan bisa mengeluarkan bau busuk, seperti sigung. Bau tersebut berasal dari cairan yang mereka keluarkan dari bokongnya. Hal itu digunakan untuk mengusir pengganggu serta untuk menandai wilayahnya.

4. Kumbang pengebom

5 Hewan Terbau di Dunia, Jangan Dekat-dekat!newatlas.com

Mengeluarkan bau busuk biasanya sudah cukup sebagai senjata ampuh untuk mengusir musuh. Namun, kumbang pengebom bisa melakukan lebih hebat lagi dari itu. Cairan khusus yang mereka keluarkan ketika terancam gak sekadar bau, tapi juga sangat panas!

Laman Wired menyebutkan bahwa dari pantatnya, kumbang pengebom bisa mengeluarkan cairan kimia yang mendidih, berbau busuk, dan menyebabkan kulit terbakar. Jangan pikir mereka hanya bisa menyemprot ke belakang.

Faktanya, mereka bisa menyemprot ke segala arah! Wah, bahkan hewan besar sekali pun pasti nyerah kalau berhadapan dengan mereka.

5. Tamandua

5 Hewan Terbau di Dunia, Jangan Dekat-dekat!pinterest.com

Tamandua (Tamandua tetradactyla) adalah hewan pemakan semut yang masih berkerabat dengan tenggiling. Mereka kadang disebut lesser anteater alias pemakan semut yang lebih kecil. Kalau kamu lihat tampangnya, mungkin kamu setuju kalau hewan ini lumayan imut. Namun, awas, mereka menyimpan kejutan yang gak menyenangkan!

Kejutan itu adalah bau busuk yang bisa mereka keluarkan melalui kelenjar anusnya. Seberapa busuk baunya? Laman Science Alert menyebut bahwa bau mereka lima sampai tujuh kali lebih busuk dari bau sigung! Waduh, kebayang gak gimana baunya?

Itulah lima hewan yang pantas disebut sebagai juaranya bau busuk di dunia. Kalau suatu saat kamu ketemu dengan hewan-hewan itu, lebih baik cepat-cepat menjauh, ya!

Baca Juga: Semakin Populer Seekor Hewan, Semakin Rentan Ia Terancam Punah

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya