Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

[BREAKING] The Minions Melangkah Mulus di Indonesia Open 2022

IDN Times/PBSI
IDN Times/PBSI

Jakarta, IDN Times - Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo tak terbendung di babak pertama East Ventures Indonesia Open 2022. Menghadapi Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (14/6/2022), The minions menang dua game langsung.

Kemenangan tak didapat mudah Marcus/Kevin. Wahyu/Ade mampu menyulitkan The Minions sejak awal game. Pertahanan mereka sulit ditembus, dan kerap memberikan serangan yang menyulitkan.

Momentum itu dimanfaatkan dengan baik oleh mereka. Marcus/Kevin dibuat tertinggal 1-4. Perlahan menemui permainannya, The Minions mampu mengejar 6-8. Akan tetapi, Wahyu/Ade sukses menjaga konsistensi dan mengungguli interval game pertama, 11-6.

Selepas interval, Marcus/Kevin memainkan tempo cepat. Smash keras Kevin kerap membuahkan poin. Margin skor pun jadi terkejar 13-14. Kejar-kejaran poin terjadi akibat The Minions kerap membuat kesalahan.

Pertandingan semakin sengit jelang game pertama berakhir. Marcus/Kevin berjuang mengejar margin, Wahyu/Ade berusaha keras menjaga keunggulan skor. Namun pada akhirnya, The Minions mampu memenangkan game pertama, 21-19.

Lagi-lagi pertarungan sengit tersaji di Istora. Marcus/Kevin dibuat berusaha keras untuk menghasilkan poin. Wahyu/Ade menghadapi rekan sekompatriotnya dengan sangat apik.

Perjuangan Wahyu/Ade semakin terlihat jelang interval game kedua. Sempat kejar-kejaran poin, mereka untuk kedualinya sukses mengungguli The Minions, 11-10.

Selepas interval, Marcus/Kevin kembali meningkatkan intensitas permainannya. Tempo mereka semakin cepat dan melakukan pertahanan yang baik, hingga berbalik unggul 16-15.

Mental dan pengalaman segudang memperlihatkan The Minions berada di level yang berbeda. Mereka berhasil mengatasi tekanan yang diberikan Wahyu/Ade, dan memastikan kemenangan game kedua, 21-16 untuk lolos ke babak berikutnya.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Tino Satrio
EditorTino Satrio
Follow Us

Latest in Sport

See More

Arsenal Kena Virus FIFA Jelang Derby Kontra Spurs, Gabriel Tumbang

16 Nov 2025, 15:14 WIBSport