Road to ISOPLUS Run, Menyusuri CFD dengan Ceria

Jakarta, IDN Times - Road to ISOPLUS Run digelar pada Minggu (21/9/2025) lalu sebagai rangkaian dari event utama ISOPLUS Run yang dimulai akhir pekan ini. Meski cuma pemanasan untuk event utama pada Minggu (5/10/2025) nanti, Road to ISOPLUS Run juga menghadirkan kesan tersendiri.
Acara dikemas dalam format fun run dengan pilihan jarak 5K dan 10K, yang bebeda rute. Untuk 5K, rutenya melewati jalan Sudirman-Semanggi, dan peserta diajak merasakan atmosfer Car Free Day yang ceria.
Sementara, untuk 10K jalurnya dari Sudirman mengarah ke Bundaran HI. Kedua kategori start di Gapura Pintu Senayan, samping FX Mall.
1. Bukan sekadar olahraga, tapi kampanye hidup sehat

Selain berlari, acara ini juga dihiasi berbagai side event yanhg menarik. Ada zumba, lalu penampilan spesial dari DJ Pemuda Sinarmas.
Ada juga hadiah doorprize, kuis, serta goodie bag spesial untuk pendaftar baru di booth ISOPLUS Run, yang mampu menarik perhatian para peserta.
Influencer olahraga, Marisya Wildania, menyatakan ISOPlus Run menghadirkan daya tarik lain, bukan sekadar olahraga. Tapi, dia melihat adanya kampanye hidup sehat karena banyak orang tua yang membawa anak-anaknya.
"Lihat peserta dari berbagai usia ikut lari bareng, dari anak kecil sampai orang tua, itu bikin vibes-nya luar biasa. Aku yakin ISOPLUS Run Jakarta tahun ini bakal lebih heboh dari tahun lalu," ujar Marisya dalam keterangan resmi yang diterima IDN Times.
2. Peserta harus siapkan diri

Sementara, sports enthusiast, Surya Lee, menyatakan jika peserta harus menyiapkan diri demi menghadapi ISOPLUS Run. Tak harus ribet, tapi persiapan sederhana juga bisa menghindarkan peserta dari potensi cedera.
"Persiapan bukan harus yang ribet, yang penting konsisten. Persiapannya dengan rutin lari, menjaga hidrasi, dan memastikan tubuh tetap fit sampai hari H, agar badan siap tempur di race day," kata Lee.
"Kuncinya enjoy saat race nanti," timpal J Ryan, influencer lainnya.
3. Ingat tiga pilar penting persiapan

Pelatih ISOPLUS Run, Andi Sugiyanto, menyatakan ada tiga pilar utama untuk menyiapkan diri jelang balapan utama nanti. Latihan, istirahat, hingga pemulihan, ditegaskan Andi sangat penting agar kebugaran pelari terjaga.
"Latihan itu harus konsisten, jangan asal. Tapi kalau nutrisi kurang, hasilnya juga tidak maksimal. Dan jangan lupakan istirahat, karena di saat itulah tubuh kita benar-benar pulih dan siap untuk performa terbaik," katanya.