10 Potret Tim Bulu Tangkis Indonesia Latihan Jelang Denmark Open 2022

Tim bulu tangkis Indonesia sudah bertolak ke Denmark pada hari Sabtu (15/10/2022) lalu. Para atlet bulu tangkis ini siap mengikuti Denmark Open yang akan berlangsung pada 18–23 Oktober 2022.
Sudah mendarat dengan selamat, tim Indonesia mulai menjalani latihan conditioning untuk menjaga fisik agar tetap bugar. Berikut beberapa potret keseruan tim bulu tangkis Indonesia latihan fisik jelang persiapan Denmark Open 2022.
1. Ganda putra terbaik Indonesia, Marcus dan Kevin terlihat bersama saat latihan fisik perdana

2. Apriyani Rahayu tampak ceria dan semangat sekali, nih!

3. Muhammad Shohibul Fikri, Daniel Marthin dan Fajar Alfian juga terlihat kompak

4. Kevin Sanjaya Sukamuljo sangat serius mengikuti arahan sang pelatih

5. Sektor putra yang semangat dan sangat ceria dengan latihan fisik perdana mereka

6. Jonatan Christie terlihat serius untuk menjaga fisiknya agar tetap bugar, nih!

7. Kekompakan tim putra didampingi pelatih fisik juga terlihat semangat

8. Dari sektor putri, terlihat Hediana Julimarbela dan Phita Haningtyas Mentari yang juga menikmati latihan mereka

9. Meski cuaca cukup dingin di Odense, tapi semua tim tetap menjalani latihan fisik ini dengan penuh semangat

10. Tak tertinggal sang pelatih, Rionny Mainaky juga terlihat mendampingi anak didiknya

Nah, itu tadi beberapa potret tim bulu tangkis indonesia latihan jelang Denmark Open 2022. Sebanyak 13 atlet bulutangkis yang siap bertanding pada ajang turnamen Super 750 ini. Tak hanya itu, mereka juga akan memulai rangkaian turnamen Eropa mulai minggu depan.
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.