4 Bentrokan Terakhir Tottenham dan Borussia Dortmund di UCL

- Tottenham Hotspur mengalahkan Borussia Dortmund pada duel pertama fase grup 2017/2018
- Pada pertemuan kedua 2017/2018, Tottenham Hotspur menang tipis di markas Borussia Dortmund
- Semusim berselang, Tottenham Hotspur dan Borussia Dortmund bentrok pada 16 besar
Tottenham Hotspur akan menjamu Borussia Dortmund pada matchday ketujuh Liga Champions Eropa 2025/2026. Kedua tim bakal bentrok di Tottenham Hotspur Stadium pada Rabu (21/1/2026) pukul 03.00 WIB. Pertemuan ini berpotensi menghadirkan duel yang intens.
Pasalnya, Tottenham Hotspur dan Borussia Dortmund sama-sama mengoleksi sebelas poin di papan klasemen. Kemenangan bisa membuka peluang untuk lolos langsung ke fase gugur. Dengan kondisi ini, maka bentrokan kedua tim diprediksi berlangsung ketat.
Jelang pertemuan kedua tim, mari melihat empat pertemuan terakhir Tottenham Hotspur dan Borussia Dortmund di Liga Champions per 19 Januari 2026.
1. Tottenham Hotspur mengalahkan Borussia Dortmund pada duel pertama fase grup 2017/2018
Duel perdana Tottenham Hotspur dan Borussia Dortmund tersaji pada partai pertama fase grup Liga Champions 2017/2018. Saat itu, kedua tim tergabung di Grup H. Pada laga yang dihelat di Wembley Stadium ini, Spurs memenangkan laga dengan skor 3-1.
Status tuan rumah dimanfaatkan dengan baik oleh Spurs. Laga baru berjalan 4 menit, Son Heung Min membuat publik London bersorak. Namun, euforia ini hanya bertahan sebentar. Pada menit 11, Dortmund menyamakan skor melalui Andriy Yarmolenko. Hanya berjarak 4 menit, Spurs kembali memimpin berkat gol Harry Kane. Skor 2-1 ini bertahan hingga jeda.
Setelah jeda, Dortmund berusaha untuk menyamakan skor. Namun, Spurs mampu menjauh berkat gol kedua yang dibuat Kane pada menit 60. Meski beberapa kali mengancam, Dortmund tetap gagal mencetak gol. Sementara, Spurs berhasil tampil solid dan rapi untuk menjaga keunggulan. Hingga peluit akhir laga, Spurs mempertahankan kemenangan 3-1 atas Dortmund.
2. Pada pertemuan kedua 2017/2018, Tottenham Hotspur menang tipis di markas Borussia Dortmund
Tottenham Hotspur kembali meraih kemenangan kontra Borussia Dortmund ketika bertamu pada matchday kelima. Kali ini, kedua tim bertarung di Signal Iduna Park, Jerman. Hasilnya, Spurs membawa pulang tiga poin setelah menang tipis 2-1 atas Dortmund.
Sejak awal laga, kedua tim menampilkan permainan ketat dengan saling jual beli serangan. Dortmund mampu memecah kebuntuan via gol Pierre-Emerick Aubameyang pada menit 31. Tim tuan rumah berhasil mempertahankan keunggulan 1-0 ini hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Spurs langsung tancap gas. Hasilnya, Harry Kane menjebol gawang Dortmund pada menit 49. Momentum ini berhasil diteruskan oleh Spurs dengan berbalik memimpin. Son Heung Min menjebol gawang Dortmund pada menit 76. Dortmund sejatinya sempat memberi ancaman. Namun, Spurs bisa menjaga keunggulan hingga bubaran.
3. Semusim berselang, Tottenham Hotspur dan Borussia Dortmund bentrok pada 16 besar
Tottenham Hotspur dan Borussia Dortmund kembali bertemu di Liga Champions 2018/2019. Kali ini, kedua tim bertemu pada babak 16 besar. Duel leg pertama dihelat di Wembley Stadium, Inggris. Sebagai tuan rumah, Spurs mampu menang telak dengan tiga gol tanpa balas.
Tim yang saat itu dilatih Mauricio Pochettino berhasil mendominasi permainan. Meski begitu, Spurs cukup kesulitan membongkar pertahanan untuk menjebol gawang Dortmund pada babak pertama. Baru setelah jeda, Spurs bisa mencetak gol melalui Son Heung Min pada menit 47.
Setelah itu, Dortmund berusaha menekan untuk mencari gol penyama. Namun, Spurs mendapatkan momentumnya jelang bubaran. Jan Vertonghen menggandakan keunggulan pada menit 83. Hanya berjarak 3 menit, Spurs kembali menjauh berkat gol Fernando Llorente. Hingga akhir laga, Spurs mampu menjaga kemenangan dengan skor 3-0 atas Dortmund.
4. Pada leg kedua, Tottenham Hotspur mengalahkan Borussia Dortmund di markasnya
Tottenham Hotspur bertamu ke kandang Borussia Dortmund di Signal Iduna Park pada leg kedua 16 besar Liga Champions 2018/2019. Dengan keunggulan agregat 3-0, Spurs melawat dengan optimisme tinggi. Hasilnya, Spurs bisa menang dengan skor tipis 1-0.
Sejatinya, Dortmund tampil ofensif dengan menghasilkan 20 peluang dan 6 di antaranya tepat sasaran. Namun, Spurs berhasil bermain lebih klinis. Satu-satunya gol yang tercipta pada laga ini via Harry Kane. Kendati terus menggempur pertahanan Spurs, Dortmund gagal membuat gol. Spurs akhirnya menang sekaligus lolos ke perempat final dengan agregat 4-0.
Dari riwayat pertarungan di atas, Spurs dominan dengan selalu menang. Ini menjadi tantangan bagi Dortmund untuk memutus tren buruk tersebut. Namun, langkah mereka sulit sebab statusnya sebagai tim tamu. Dengan kondisi ini, maka pertemuan kedua tim berpotensi ketat demi memperebutkan kemenangan. Menurutmu, siapa yang akan menang pada laga ini?
















