Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Meski Klub Inggris, 9 Pemain Wolves Ini Justru Asal Portugal!

football-addict.com
football-addict.com

Musim 2018/19 adalah musim di mana Wolverhampton Wanderers atau akrab disebut dengan Wolves promosi kembali ke Premier League. Wolves langsung menjadi kuda hitam yang mengusik kemapanan papan atas dan kerap menyulitkan para Big Six sejak mereka promosi.

Namun, ada satu hal yang menarik dari Wolves, yaitu keberadaan pemain Portugal yang sangat banyak pada tim tersebut. Hal ini cukup wajar karena pelatih dari Wolves, Nuno Espirito Santo, adalah orang Portugal juga. Menurut data dari transfermarkt, pada musim ini terdapat sembilan pemain Wolves yang terdaftar.

Lantas, siapa saja sembilan pemain asal Portugal yang bermain untuk Wolves pada musim ini? Yuk simak artikel di bawah ini!

1.  Rui Patricio

gq-magazine.co.uk
gq-magazine.co.uk

Rui Patricio di datangkan dari Sporting CP pada musim pertama Wolves kembali ke Premier League dengan mahar 18 juta euro. Kiper berusia 32 tahun ini merupakan andalan timnas Portugal dalam 10 tahun terakhir. Dia menjadi kiper utama dalam perhelatan dua Piala Dunia dan juga dua Piala Eropa di mana pada Piala Eropa 2016 lalu, Rui Patricio berhasil memenangkan Piala Eropa di bawah asuhan Fernando Santos.

2. Roderick Miranda

fotmob.com
fotmob.com

Nama Roderick Miranda mungkin kurang familier di telinga penggemar Premier League. Bagaimana tidak, Miranda sendiri memang bukan pilihan utama Nuno Espirito Santo. Dia hanya menjadi pilihan utama pada saat Wolves masih bermain di Championship Division. Dalam 2 tahun terakhir, dia dipinjamkan ke Olympiakos dan Famalicão hingga pada akhirnya kembali ke Wolves pada musim ini dan tetap bukan menjadi pilihan utama.

3. Nelson Semedo

teamtalk.com
teamtalk.com

Salah satu rekrutan besar Wolves musim ini, Nelson Semedo, di datangkan dari Barcelona dengan harga 30 juta euro. Sebelum bergabung dengan Barcelona, dia bermain untuk Benfica dan menjadi pemain andalan di sana. Namun sayang, pada saat di Barcelona permainannya tidak konsisten hingga pada akhirnya Semedo dijual dan berlabuh di Wolves pada musim ini

4. Ruben Neves

unostream.tv
unostream.tv

Transfer Ruben Neves dari Porto ke Wolves memang salah satu yang mengejutkan pada saat itu, karena pada transfer tersebut terjadi, Wolves masih berkutat di Championship Division, padahal banyak klub besar lain yang mengincarnya. Ruben Neves pada saat itu datang dengan harga 17,9 juta euro. Harga tersebut bisa dibilang terlalu murah untuk kualitas Ruben Neves yang menjadi tulang punggung utama Wolves hingga saat ini.

5. Joao Moutinho

premierleague.com
premierleague.com

Perekrutan Joao Moutinho dari AS Monaco menjadi titik di mana menegaskan Wolves akan kental dengan cita rasa Portugal. Moutinho sendiri direkrut pada saat Wolves promosi ke Premier League dan menjadi jantung permainan Wolves bersama Ruben Neves. Harga transfer Moutinho juga cukup murah pada saat itu karena hanya sebesar 5,6 juta euro.

6. Vitinha

eurosport.co.uk
eurosport.co.uk

Vítor Machado Ferreira atau akrab disapa Vitinha ini merupakan pemain pinjaman dari Porto. Pemain kelahiran 2000 ini melakukan debut di Carabao Cup melawan Stoke City pada September lalu. Memang belum banyak pertandingan yang dijalani oleh Vitinha pada saat di Wolves maupun di Porto. Namun, banyak yang menganggap bahwa Vitinha mempunyai potensi untuk menjadi pemain besar.

7. Pedro Neto

freesupertips.com
freesupertips.com

Pedro Neto datang musim lalu dari Lazio dengan mahar 17,9 juta euro. Banyak yang mengatakan Pedro Neto seperti Cristiano Ronaldo pada saat bermain di Manchester United dulu. Tidak banyak gol yang dicetak, namun dribble-dribble darinya sangat menyulitkan bagi tim lawan.

8. Daniel Podence

90min.com
90min.com

Daniel Podence datang pada bursa transfer musim dingin 2020 lalu. Dia didatangkan dari Olympiakos dengan harga 19,6 juta euro. Podence pada musim ini sudah mencatat 1 gol dan 2 assist. Dia juga sudah mendapatkan debut bersama timnas Portugal pada Oktober lalu melawan Swedia.

9. Fabio Silva

expressandstar.com
expressandstar.com

Remaja berusia 18 tahun yang bernama Fabio Silva ini memecahkan rekor transfer pembelian Wolves yang sebelumnya dipegang oleh Raul Jimenez. Transfer pembelian dari Porto untuk Fabio Silva adalah sebesar 40 juta euro. Belum banyak yang diketahui dari sepak terjang Fabio Silva, namun dia sudah membela timnas Portugal dari mulai U15, U16, U17, dan U19.

Kombinasi antara pemain muda dan tua dalam diri Wolves memperlihatkan kematangan sekaligus penyegaran dalam tim tersebut. Dengan dua tahun terakhir selalu menjadi kuda hitam yang mengganggu, bukan tidak mungkin dengan banyaknya pemain Portugal yang ada akan menaikkan chemistry antar pemain dan dapat meruntuhkan dominasi Big Six.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Topics
Editorial Team
Ahsan Nurrijal
EditorAhsan Nurrijal
Follow Us

Latest in Sport

See More

3 Lawatan Terakhir AC Milan ke Markas Atalanta per 26 Oktober 2025

27 Okt 2025, 05:52 WIBSport