10 Kiper Termahal di Dunia, Kepa Capai Rp1,3 Triliun

Sepadan dengan penampilannya?

Kabar transfer pemain sepak bola memang selalu menarik untuk diikuti. Apalagi pemain yang pindah dari atau menuju klub idola kita. Ditambah dengan nominal transfer yang terkadang tidak masuk akal dan sangat fantastis.

Termasuk transfer pemain sepak bola yang berposisi sebagai kiper. Terdapat sejumlah kiper termahal di dunia yang ditransfer ke beberapa klub Eropa dengan harga selangit.

Harga kiper termahal bahkan mencapai sekitar Rp1,3 triliun. Siapa saja mereka? Simak selengkapnya di bawah ini.

1. Kepa Arrizalabaga (80 juta euro)

10 Kiper Termahal di Dunia, Kepa Capai Rp1,3 TriliunKepa Arrizabalaga (premierleague.com)

Kiper termahal di dunia nomor satu adalah pemain bola asal Spanyol kelahiran Ondarroa, 3 Oktober 1994, Kepa Arrizabalaga. Kepa ditransfer dari Athletic Bilbao ke Chelsea pada Agustus 2018.

Kepa Arrizabalaga ditransfer dengan nominal mencapai 80 juta euro atau setara dengan Rp1,3 triliun (Kurs Rp16.603 per euro).

2. Alisson Becker (63 juta euro)

10 Kiper Termahal di Dunia, Kepa Capai Rp1,3 TriliunAlisson Becker (Instagram.com/allisonbacker)

Penggawa Liverpool, Alisson Becker menjadi kiper termahal di dunia urutan kedua dengan nominal transfer 62,5 juta euro atau Rp1,03 triliun. Kiper asal Brasil ini diboyong Liverpool dari AS Roma pada Juli 2018.

3. Gianluigi Buffon (53 juta euro)

10 Kiper Termahal di Dunia, Kepa Capai Rp1,3 TriliunGianluigi Buffon (twitter.com/gianluigibuffon)

Siapa yang tak kenal legenda Gianluigi Buffon? Buffon masuk dalam daftar kiper termahal di dunia dengan nominal transfer senilai 53 juta euro atau Rp880 miliar.

Harga Buffon termasuk sangat tinggi karena mengingat transfernya dilakukan pada tahun 2001, yaitu dari Parma ke Juventus.

4. Andre Onana (53 juta euro)

10 Kiper Termahal di Dunia, Kepa Capai Rp1,3 TriliunAndre Onana (twitter.com/ManUtd)

Kiper termahal di dunia yang terbaru adalah Andre Onana. Kiper asal Kamerun ini ditransfer dari Inter Milan ke Manchester United pada bursa transfer musim panas 2023. Andre Onana dibeli Manchester United dengan harga 52,5 juta euro atau Rp871 miliar.

5. Ederson Moraes (40 juta euro)

10 Kiper Termahal di Dunia, Kepa Capai Rp1,3 TriliunEderson Moraes (mancity.com)

Bukan Manchester City kalau tidak membeli pemain mahal. Termasuk di lini kiper, Manchester City membeli Ederson Moraes seharga 40 juta euro atau Rp664 miliar dari Benfica pada 2017. Kiper asal Brasil ini menjadi kiper andalan Manchester Biru hingga saat ini.

6. Jasper Cillessen (35 juta euro)

10 Kiper Termahal di Dunia, Kepa Capai Rp1,3 TriliunJasper Cillessen (instagram.com/jaspercillessen)

Beranjak ke Spanyol, kiper termahal di dunia selanjutnya adalah Jasper Cillessen yang diboyong Valencia dari Barcelona dengan harga 35 juta euro atau Rp581 miliar. Kiper asal Belanda ini direkrut pada 2019.

7. Thibaut Courtois (35 juta euro)

10 Kiper Termahal di Dunia, Kepa Capai Rp1,3 TriliunThibaut Courtois sebagai kiper terbaik Piala Dunia 2022 (instagram.com/thibautcourtois)

Kiper muda Belgia yang digadang-gadang akan bersinar di masa mendatang, Thibaut Courtois masuk dalam daftar kiper termahal di dunia. Courtois dibeli Real Madrid pada 2018 dari Chelsea dengan harga 35 juta euro atau setara Rp581 miliar.

8. Manuel Neuer (30 juta euro)

10 Kiper Termahal di Dunia, Kepa Capai Rp1,3 TriliunManuel Neuer (fcbayern.com)

Pada 2011 lalu, transfer Manuel Neuer ke Bayern Munchen dari Schalke menjadi salah satu kepindahan kiper termahal di dunia. Manuel Neuer ditransfer dengan harga 30 juta euro atau Rp498 miliar.

Baca Juga: 10 Rekrutan Termahal Premier League Sepanjang Sejarah

9. Jordan Pickford (29 juta euro)

10 Kiper Termahal di Dunia, Kepa Capai Rp1,3 TriliunJordan Pickford mulai dilirik klub-klub besar EPL. (instagram.com/jpickford1)

Kembali ke tanah Inggris, kiper termahal di dunia berikutnya adalah penjaga gawang Everton, Jordan Pickford. Kiper berdarah Inggris ini direkrut Everton dari Sunderland dengan harga Rp28,5 juta euro atau setara Rp473 miliar.

Baca Juga: 5 Penyerang Termahal yang Bergabung ke Klub Inggris Musim 2022/2023

10. Aaron Ramsdale (28 juta euro)

10 Kiper Termahal di Dunia, Kepa Capai Rp1,3 Triliunpotret Aaron Ramsdale (arsenal.com)

Kiper termahal di dunia yang terakhir adalah penjaga gawang Arsenal, Aaron Ramsdale. Kiper asal Inggris ini diboyong Arsenal dari Sheffield United dengan harga 28 juta euro atau setara Rp464 miliar. Ramsdale direkrut Arsenal pada 2021.

Itulah tadi daftar kiper termahal di dunia dengan nominal transfer yang selangit. Ada kiper jagoanmu?

Baca Juga: 10 Pemain Termahal Arsenal yang Dibeli dengan Harga Selangit

Topik:

  • Yogama W
  • Yunisda D

Berita Terkini Lainnya