5 Diskon Game Simulasi Pertanian Nintendo Switch pada November 2025

- Farming sim merupakan subgenre game simulasi yang populer dan banyak tersedia di Nintendo Switch.
- Pada November 2025, beberapa judul farming sim di Nintendo eShop mendapat diskon besar hingga 85 persen.
- Setiap game menawarkan ciri unik, dari action RPG hingga sihir dan grafik retro. Adapun, periode promo berbeda untuk tiap judul.
Farming sim alias simulasi pertanian merupakan subgenre game simulasi yang selalu bikin candu. Ia merupakan cozy game paling ampuh untuk membunuh waktu karena sangat adiktif. Nintendo Switch merupakan konsol yang sangat ideal untuk memainkan simulasi pertanian. Sebab, selain fleksibel dan mudah di bawa-bawa, kontrol Nintendo Switch memang lebih nyaman untuk game santai, sih. Tak ayal, banyak game simulasi pertanian yang rilis di Switch.
Pada November 2025 ini, kamu mendapatkan kesempatan untuk memiliki berbagai game simulasi pertanian seru dengan harga yang murah untuk Nintendo Switch kamu. Diskon eksklusif dari Nintendo eShop ini bahkan mencapai 85 persen, lho! Tertarik? Berikut rekomendasi diskon simulasi pertanian Nintendo Switch pada November 2025!
1. Harvestella (2022)

Dalam game ini, kamu gak hanya mengangkat cangkul, tetapi juga pedang. Terinspirasi Rune Factory, Square Enix akhirnya menciptakan kombinasi simulasi pertanian dan action role-playing game (RPG) mereka sendiri bertajuk Harvestella. Kamu bisa menggarap ladang, beternak, memancing, dan mengeksplorasi berbagai tempat berbahaya serta bertarung melawan monster.
Game ini mengusung 12 kelas karakter dengan senjata dan kemampuan unik tersendiri. Mekanisme kombatnya action hack and slash. Game ini mengisahkan upaya petani muda untuk menyelamatkan dunia dari wabah misterius yang disebut Quietus. Promo game ini sampai 20 November 2025, ya.
2. Ritual of Raven (2025)

Ritual of Raven terbilang game baru. Ia merupakan simulasi pertanian dengan grafik piksel ala Stardew Valley (2016). Uniknya, game ini mengambil tema sihir dengan eksekusi yang solid. Kamu gak bakal menggarap ladang dan panen secara manual. Alih-alih, kamu akan menggunakan sihir bernama Arcana Construct. Ini membuat gameplay-nya beda dari simulasi pertanian pada umumnya.
Dalam game ini, kamu adalah penyihir muda yang harus mengembangkan kebun tanaman sihir. Kamu bisa belajar berbagai macam sihir, bercocok tanam, dan berinteraksi dengan penduduk. Kalau bosan dengan mekanisme gameplay simulasi pertanian yang itu-itu saja, kamu wajib menjajal game ini, sih. Selagi masih diskon sampai 18 November 2025 mendatang, nih. Setelah itu, harganya kembali normal, lho!
3. Ashwood Valley (2025)

Game simulasi pertanian bergrafik piksel biasanya datang dengan tema yang unik, contohnya Ashwood Valley. Dalam game ini, ada dua protagonis yang bisa kamu pilih, yakni Luna dan Draco. Dua penyihir ini terjebak di dunia asing setelah kegagalan mantra sihir. Tugasmu ialah memperbaiki gubuk reyot dan mengembalikan saudaramu yang berubah jadi kucing. Namun, itu bukan hal mudah. Sebab, kamu harus bercocok tanam untuk menumbuhkan berbagai tumbuhan untuk bahan ramuanmu.
Visual dalam game ini dibuat seperti game dari era konsol SNES, tetapi sangat detail. Itu membuat pengalaman bermain jauh lebih menyenangkan. Ia termasuk cozy game yang mood booster banget. Game ini bakal diskon sampai 17 November 2025.
4. Farmer Simulator Evolution (2024)

Kamu ingin merasakan sensasi simulasi pertanian yang realistis? Kalau ya, kamu bisa menjajal Farmer Simulator Evolution. Ia menawarkan simulasi pertanian yang dirancang semirip mungkin dengan keadaan dunia nyata. Ini mencakup pengoperasian berbagai kendaraan pertanian, berbagai prosedur bercocok tanam, siklus cuaca, sampai deformasi lahan yang realistis.
Adanya mekanisme open world juga membuatnya jauh lebih menarik. Dari segi grafik, ia dikemas dalam balutan visual 3D. Game ini bakal diskon sampai 20 November 2025 mendatang. Jangan sampai kamu kelewatan, ya!
5. Dreamland Farm (2024)

Dreamland Farm tidak menjual mekanisme kompleks maupun tema yang unik. Alih-alih, ia menawarkan sebuah simulasi pertanian yang solid dengan grafik retro. Kamu akan berasa seperti memainkan Harvest Moon (1996). Dalam game ini, kamu adalah pemuda kota yang memutuskan menggarap pertanian nenekmu di desa.
Fitur menarik dari game ini ialah aktivitas berbasis energi. Kalau biasanya waktu menjadi kendala utama untuk menjalani aktivitas, dalam game ini banyaknya aktivitas tergantung pada energimu. Energi dapat diisi kembali dengan makan. Ini membuat ritme permainan dapat kamu tentukan sendiri. Ngomong-ngomong, game ini menyediakan DLC gratis berisi berbagai item dalam game. Tertarik? Promonya masih sampai 24 November 2025, lho!
Deretan game simulasi pertanian yang menarik, ya! Apalagi, diskon yang ada sangat besar. Kamu bisa simak daftar diskon dan harga game berikut ini.
Daftar Diskon Game Simulasi Pertanian Nintendo Switch November 2025
Game | Harga Normal | Diskon | Harga Diskon |
|---|---|---|---|
Harvestella | 59,99 dolar Amerika (Rp1 juta) | 60 persen | 23,99 dolar Amerika (Rp402 ribu) |
Ritual of Raven | 19,99 dolar Amerika (Rp335 ribu) | 35 persen | 12,99 dolar Amerika (Rp217 ribu) |
Ashwood Valley | 10,99 dolar Amerika (Rp184 ribu) | 72 persen | 2,99 dolar Amerika (Rp50 ribu) |
Farmer Simulator Evolution | 19,99 dolar Amerika (Rp335 ribu) | 85 persen | 2,99 dolar Amerika (Rp50 ribu) |
Dreamland Farm | 10,99 dolar Amerika (Rp184 ribu) | 72 persen | 2,99 dolar Amerika (Rp50 ribu) |


















