5 Game yang Beri Kesempatan Pemain Membuat Superhero Mereka Sendiri

- Champions Online menawarkan fitur kustomisasi karakter yang unik, memungkinkan pemain untuk menciptakan superhero original dengan skill yang bisa diutak-atik.
- LEGO DC Super-Villains memberi opsi kustomisasi karakter villain DC versi pemain sebagai pusat cerita, dengan gameplay yang menarik dan premis unik.
- DC Universe Online memiliki opsi kustomisasi mendalam untuk menciptakan superhero atau villain impian, meskipun narasinya terasa minim.
Komik, film dan animasi memang menjadi pelarian favorit banyak orang yang ingin membayangkan menjadi superhero, tapi game dianggap paling sempurna untuk mewujudkan fantasi itu karena pemain bisa benar-benar mengendalikan superhero itu sendiri. Menariknya, alih-alih mengambil peran superhero kenamaan seperti Batman atau Spider-Man, beberapa game malah memberi pemain kesempatan untuk menciptakan superhero mereka sendiri. Game apa saja itu? Berikut daftarnya.
1. Champions Online
Meski masa kejayaannya mungkin sudah lewat, Champions Online masih layak dicoba untuk pemain yang suka game MMO dan tema superhero, apalagi karena game ini memiliki fitur kustomisasi karakter yang benar-benar jadi nilai jual utamanya. Game ini memberi pemain kebebasan untuk “melahirkan” superhero original, di mana sebagian besar skill-nya masih bisa diutak-atik agar lebih personal. Urusan membuat kostum pun juga niat di mana pemain bisa membuat karakter yang terlihat seperti dari buku komik atau yang tampil nyeleneh dengan gaya absurd yang tidak akan cocok di Marvel atau DC.
2. LEGO DC Super-Villains
Meski game LEGO biasanya sudah kebanjiran banyak karakter sampai-sampai rasanya tidak perlu ada karakter buatan sendiri, LEGO DC Super-Villains justru mencoba hal berbeda. Lewat game ini, Traveller’s Tales menambahkan fitur pembuat karakter dan menjadikan karakter buatan pemain sebagai pusat cerita. Opsi kustomisasi cukup dalam karena pemain bisa bongkar pasang berbagai bagian LEGO untuk merakit villain DC versi mereka sendiri. Di luar itu, game ini pada dasarnya masih sama seperti game LEGO pada umumnya, namun dengan premis menarik di mana para villain harus menggantikan peran superhero setelah Justice League menghilang.
3. DC Universe Online
DC Universe Online memberi opsi kustomisasi yang jauh lebih mendalam untuk menciptakan superhero atau villain impian. Mulai dari powerset, senjata, gerakan hingga gear, semuanya bisa pemain atur untuk membuat karakter yang benar-benar original. Seperti halnya Champions Online, game ini masih seperti game MMO klasik dengan gameplay loop yang cenderung repetitif namun tetap seru berkat sistem combat yang menyenangkan, sementara raid jadi selingan yang mengatasi kebosanan. Sayangnya, DC Universe Online tidak terlalu mengejar narasi yang ambisius dan ceritanya pun terasa minim.
4. Marvel’s Midnight Suns
Marvel’s Midnight Suns menjadi salah satu game terbaik yang memungkinkan pemain membuat superhero sendiri. Tapi sayang, genrenya yang RPG taktis membuat game ini agak niche sehingga pemain harus benar-benar menyukai strategi jika ingin betah bermain lebih dari beberapa jam. Karakter buatan pemain yang disebut The Hunter sayangnya juga kurang kuat dari sisi kepribadian. Akan tetapi, jika sistem combat berbasis giliran dan mekanisme hubungan antar karakter cocok untuk pemain, game ini sangat direkomendasikan karena berhasil menyeimbangkan strategi, sensasi menjadi superhero dan cerita dengan cukup rapi.
5. City of Heroes
City of Heroes memiliki fitur pembuat karakter yang luar biasa, bukan hanya untuk ukuran game superhero, tapi juga jika dibandingkan dengan game MMO lain yang biasanya menjadikan kustomisasi sebagai nilai jual. Yang membuatnya berbeda adalah fakta bahwa game ini menyatukan proses membuat karakter, memilih kekuatan hingga mendesain dunia menjadi satu paket yang utuh. Di luar keterbatasan game MMO pada umumnya, dunianya memiliki identitas yang konsisten, sistem progress-nya mendorong variasi build dan ceritanya terbagi jelas antara jalur superhero dan villain dengan banyak arc kecil untuk memperkaya lore dunianya.
Itulah tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa game yang beri pemain kesempatan membuat superhero sendiri. Tertarik memainkan game-game di atas?


















