5 Hero Langganan Pick di M7 World Championship, Ada Pharsa!

- Claude menjadi marksman andalan di area gold lane, dimainkan 72 kali dan di-banned 39 kali.
- Yi Sun shin dipilih sebagai jungler yang sangat sustain, digunakan sebanyak 68 kali dan di-banned 34 kali.
- Pharsa dengan high ground dan mobilitas tinggi, tampil sebanyak 63 kali dan di-banned 18 kali.
M7 World Championship merupakan puncak kompetisi Mobile Legends: Bang Bang yang mempertemukan tim terbaik dari berbagai negara. Turnamen ini diikuti oleh 22 tim dari lebih dari 15 negara yang berebut total hadiah sebesar 1 juta dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp16,8 miliar. Aurora Gaming asal Filipina berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan Alter Ego di Grand Final.
Sepanjang turnamen M7 World Championship, total 137 pertandingan dimainkan dengan berbagai gaya draft dan strategi yang berbeda. Meski begitu, pola pemilihan hero tetap terlihat jelas, terutama pada drafting phase. Beberapa hero muncul berulang kali karena dianggap paling stabil, fleksibel, dan efektif di season ini. Ini dia jajaran hero yang tercatat sebagai langganan pick dan menjadi pilihan utama banyak tim sepanjang M7 World Championship.
1. Claude menjadi marksman andalan di area gold lane

Claude merupakan hero marksman dengan kekuatan utama pada serangan area dan mobilitas tinggi. Punya bekal skill Blazing Duet, hero ini sangat efektif untuk memberikan damage ke dalam team fight besar. Ditambah dengan skill Battle Mirror Image, Claude mampu masuk dan keluar pertarungan dengan cukup aman.
Di tengah meta fighter di area gold lane, Claude menjadi satu-satunya marksman yang selalu diperebutkan. Sepanjang M7, Claude tercatat dimainkan sebanyak 72 kali dan di-banned sebanyak 39 kali. TLPH. Alter Ego, dan Aurora Gaming PH menjadi tim yang paling banyak menggunakan hero ini.
2. Yi Sun shin dipilih sebagai jungler yang sangat sustain

Yi Sun shin adalah hero marksman assassin yang unggul dalam mengontrol map dan mendapatkan objektif. Hero ini menjadi salah satu jungler favorit di turnamen M7 World Championship. Alasan Yi Sun shin sering di pick adalah kemampuannya dari early game hingga menuju late game.
Yi Sun Shin menjadi pilihan jungler terbaik disaat tim ingin menggunakan hero fighter di area gold lane. Punya kemampuan sustain, hero ini ampuh memberikan damage tinggi hingga late game. Statistik M7 mencatat Yi Sun shin digunakan sebanyak 68 kali dan di-banned sebanyak 34 kali. Hero ini paling sering digunakan oleh tim Selangor Red giants, TLPH, dan ONIC.
3. Pharsa dengan high ground dan mobilitas tinggi

Pharsa merupakan hero mage dengan burst damage tinggi dan jangkauan serangan yang cukup luas. Mobilitas dari skill Wings by Wings juga membuat Pharsa mampu kabur dengan mudah. Berbekal jangkauan dan damage yang tinggi, hero ini sangat efektif untuk melakukan zoning saat memperebutkan suatu objektif.
Pharsa menjadi pilihan terbaik untuk area midlane karena cukup sustain dari awal permainan. Di M7, Pharsa tercatat tampil sebanyak 63 kali dan di-banned sebanyak 18 kali. TLPH, Selangor Red Giants, dan Alter Ego sering menggunakan hero ini sebagai kunci permainan mereka di midlane.
4. Chou sebagai inisiator yang mengincar core musuh

Chou adalah hero fighter dengan kemampuan crowd control yang sangat kuat. Meski hero ini termasuk kategori fighter, Chou selalu digunakan sebagai roamer yang bersifat inisiator. Skill The Way of Dragon milik Chou dapat menculik hero core musuh dan diikuti burst damage dari hero-hero rekan lainnya.
Hero ini sering dipilih karena fleksibilitas perannya dalam tim. Chou bisa dimainkan secara agresif atau defensif sesuai situasi. Sepanjang M7, Chou di pick sebanyak 58 kali dan di-banned sebanyak 20 kali. Selangor Red Giants, Aurora Gaming, dan Boostgate Esports menjadi tim yang paling sering menggunakan Chou sebagai inisiator mereka.
5. Yve menjadi mage yang bisa melakukan poking dan burst

Mirip dengan hero Pharsa, Yve juga memiliki burst damage tinggi dan jangkauan yang luas. Namun, Yve tidak memiliki skill dash atau kabur, sehingga mobilitas yang cukup rendah menjadi kelemahan utamanya. Dalam situasi team fight, Yve bisa memaksa lawan berpencar atau bertarung di posisi yang tidak menguntungkan hanya dengan ultimate Real World Manipulation.
Alasan Yve sering di pick di M7 World Championship karena hero ini efektif saat bertahan maupun menyerang, serta cocok dikombinasikan dengan komposisi tim yang mengandalkan zoning dan kontrol objektif. Dari sisi statistik, Yve mencatatkan 51 kali pick dan di-banned sebanyak 74 kali. Hero ini paling sering digunakan oleh tim Alter Ego, Boostgate Esports dan Aurora Gaming.
Lima hero di atas menunjukkan bahwa turnamen MLBB tingkat internasional sangat mengutamakan hero yang sustain dan mampu mengamankan objektif dengan maksimal. Hero dengan mobilitas tinggi, kemampuan team fight, serta kontrol objektif cenderung lebih sering dipilih. Tiap hero memiliki peran masing-masing yang menyesuaikan strategi dan gaya bermain setiap tim di M7 World Championship.


















