6 Bisnis yang Cocok Banget untuk Introvert, Kamu yang Mana?

- Fotografer: Memiliki tingkat fokus dan kemampuan mengamati yang tinggi, cocok untuk introvert.
- Web developer dan web designer: Tidak perlu bertatap muka langsung dengan klien, sesuai untuk orang introvert.
- Bisnis online: Bekerja di balik layar tanpa harus berkomunikasi tatap muka dengan pembeli, cocok untuk orang introvert.
Kamu termasuk orang introvert? Orang introvert memiliki beberapa ciri-ciri kepribadian seperti tidak terlalu suka keramaian, lebih senang menyendiri, dan seorang pendengar yang baik.
Meski demikian, bukan berarti sang introvert tak ingin membuka bisnis sendiri. Meski cenderung sulit membaur dengan banyak orang, nyatanya orang introvert bisa melakukan banyak hal dengan baik lho. Maka sangat tepat jika kamu membaca beberapa bisnis yang mungkin cocok untukmu ini!
Table of Content
1. Fotografer

Seorang fotografer handal harus memiliki tingkat fokus dan kemampuan mengamati keadaan yang tinggi. Kelebihan seperti itu biasanya dimiliki para introvert. Tak heran jika banyak fotografer yang ternyata memiliki kepribadian introvert. Bermodalkan sebuah kamera dan editing, kamu bisa membuka bisnis jasa fotografer profesional untuk berbagai acara.
2. Web developer dan web designer

Kalau membuka bisnis ini, kamu tidak perlu bertatap muka langsung dengan klien. Jika kamu menyukai seni dan seorang introvert, maka bisnis web designer sangat tepat untukmu. Kamu yang introvert pasti juga suka berpikir dan mencari solusi sebuah masalah. Membuat desain dan pemrograman website sangat cocok untuk orang introvert! Mark Zuckerberg dan Bill Gates termasuk orang introvert yang berhasil menggeluti bidang ini, lho!
3. Bisnis online

Bekerja di balik layar adalah bisnis yang cocok untuk orang introvert. Salah satu usaha yang bisa dijalani adalah bisnis online atau online shopping. Kamu tak harus berkomunikasi tatap muka dengan pembeli. Cukup melalui internet atau pesan singkat. Orang introvert juga biasanya sabar menghadapi keluhan, permintaan, dan pertanyaan kliennya.
4. Toko dan kursus musik

Kalau kamu suka memainkan alat-alat musik, keahlian dan hobimu tersebut bisa dijadikan bisnis yang menguntungkan lho. Memulai dengan membuka kursus memainkan alat musik, perlahan-lahan kamu bisa membuka bisnis toko alat musik sendiri. Bisnis apa yang lebih menyenangkan dibandingkan berbisnis sesuai hobi dan kesukaan?
5. Penulis

Biasanya seorang introvert gemar membuat dunianya sendiri. Mereka suka berimajinasi, membaca sekaligus menulis. Kesukaan dan hobi tersebut juga bisa kamu jadikan bisnis yang menguntungkan. Mulailah menulis dan terbitkan tulisanmu di media massa. Kamu bisa menerbitkan bukumu sendiri. Bisnis semacam ini juga tidak memerlukan banyak interaksi dengan orang lain.
6. Bisnis kerajinan

Banyak pekerja seni yang ternyata memiliki kepribadian introvert. Berbagai macam seni bisa kamu lakukan sesuai kesukaanmu. Kalau kamu suka memahat, kamu bisa menjadikannya sebuah bisnis. Selain itu, kalau kamu suka membuat berbagai bentuk kerajinan. Dijamin banyak orang tertarik dengan kerajinan yang kamu buat! Coba saja gih!
Tak hanya berpatokan pada enam bisnis di atas, orang introvert juga bisa melakukan banyak hal kok! Niat, tekad dan tanggung jawab yang kuat akan bantu kamu membangun bisnis sesuai keinginanmu. Semangat!
FAQ seputar Bisnis yang Cocok Banget untuk Introvert
| Bisnis apa saja yang cocok untuk kaum introvert? | Bisnis yang cocok termasuk freelance menulis/ desain, jasa virtual assistant, dropshipping/reseller online, pembuatan konten digital, toko online barang handmade, dan kursus privat online. |
| Kenapa bisnis online cocok untuk introvert? | Karena bisnis online memungkinkan interaksi minimal secara langsung dan fleksibel dari rumah, sehingga cocok bagi introvert yang tidak suka berkomunikasi tatap muka intens. |
| Apakah freelance menulis bisa jadi bisnis introvert? | Ya, freelance menulis sangat cocok karena bisa dilakukan secara remote dan fokus pada pekerjaan tanpa harus sering bertemu banyak orang. |
| Bisnis apa yang bisa dimulai tanpa modal besar untuk introvert? | Bisnis seperti dropshipping atau reseller online bisa dimulai dengan modal kecil karena tidak perlu menyetok barang sendiri. |
| Apakah introvert bisa sukses di bisnis digital seperti pembuatan konten? | Tentu. Pembuatan konten digital seperti blog, ilustrasi, atau video bisa dilakukan sesuai ritme sendiri dan tetap mendatangkan penghasilan jika dibangun konsisten. |


















