10 Rekomendasi Merek Beras yang Bagus, Pulen, dan Berkualitas

Memilih beras tidak bisa sembarangan

Beras merupakan salah satu komoditas utama bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Beras menjadi salah satu sumber asupan karbohidrat masyarakat Indonesia selain jagung, singkong, atau ubi. Beras nantinya akan diolah menjadi nasi dan menjadi santapan sehari-hari dengan ditemani lauk pauk yang beragam.

Jika kamu termasuk orang yang setiap hari mengonsumsi nasi, maka kamu harus pandai-pandai memilih produk beras yang bertebaran di pasaran. Ada beberapa merek beras yang bagus dan berkualitas. Ketika dimakan pun rasanya enak dan teksturnya pulen.

IDN Times telah merangkum sepuluh rekomendasi merek beras yang bagus yang bisa kamu pilih sesuai budget dan kebutuhan kamu. Simak baik-baik, ya!

1. Beras Rojolele

10 Rekomendasi Merek Beras yang Bagus, Pulen, dan BerkualitasBeras Rojolele (lazada.co.id)

Sudah sejak lama masyarakat Indonesia mengenal beras rojolele. Sebenarnya, beras rojolele merupakan jenis beras yang diproduksi oleh Kementerian Pertanian sejak 2003. Jenis beras ini banyak dikonsumsi oleh masyarakat di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Rojolele memiliki ciri khas bulir putih susu dan tekstur pulen.

Baru seiring berjalannya waktu, beras Rojolele dikenal sebagai merek beras yang bagus dan berkualitas. Biasanya merek beras Rojolele dijual dalam kemasan 5 kg dan 10 kg. Harganya cukup variatif, yaitu untuk kemasan 5 kg sekitar Rp60-75 ribu.

2. Beras Sania

10 Rekomendasi Merek Beras yang Bagus, Pulen, dan BerkualitasBeras Sania (blibli.com)

Rekomendasi berikutnya adalah beras merek Sania yang menggunakan teknologi asal Jepang, yaitu metode paddy to rice. Beras yang digunakan berjenis long grain atau beras dengan butiran agak panjang yang memiliki persentase maksimum patahannya 15%. Hal itu membuat beras ini sangat pulen setelah diolah menjadi nasi.

Harga untuk sekantong beras Sania dengan kemasan 5 kg adalah sekitar Rp65 ribu.

3. Beras Si Pulen

10 Rekomendasi Merek Beras yang Bagus, Pulen, dan BerkualitasBeras Si Pulen (happyfresh.id)

Berikutnya ada merek beras Si Pulen yang cukup mudah kamu temukan di swalayan atau supermarket di kotamu. Beras Si Pulen memiliki tiga varian produk, yaitu Beras Pandan Wangi, Long Grain Crystal, dan Mutiara Medium Grain.

Salah satu variannya yaitu pandang wangi merupakan jenis beras yang merupakan hasil varietas lokal dari Cianjur. Beras jenis pandan wangi memiliki aroma yang nikmat dengan tekstur yang pulen. Warna nasi ini pun tidak terlalu putih, melainkan sedikit kekuningan.

Harga beras Si Pulen dalam kemasan 5 kg dibanderol sekitar Rp75-Rp120 ribu tergantung variannya.

4. Beras BMW

10 Rekomendasi Merek Beras yang Bagus, Pulen, dan BerkualitasBeras BMW (blibli.com)

Beras dengan jenis pandan wangi juga terdapat pada merk beras BMW. Sama seperti beras jenis pandan wangi lainnya, beras BMW juga berwarna sedikit kekuningan dengan tekstur nasi yang pulen. Selain itu, aroma pandan dari nasinya juga cukup terasa.

Harga beras BMW dalam kemasan 5 kg sekitar Rp65-75 ribu.

5. Beras Maknyuss

10 Rekomendasi Merek Beras yang Bagus, Pulen, dan BerkualitasBeras Maknyuss (berasmaknyuss.com)

Merek beras yang bagus berikutnya datang dari beras Maknyuss. Beras ini mengklaim bahwa produknya tidak menggunakan pemutih, pengawet, dan pewangi. Sementara untuk harganya, beras ini dibanderol mulai dari Rp65 ribu untuk kemasan 5 kg.

6. Beras Idola

10 Rekomendasi Merek Beras yang Bagus, Pulen, dan BerkualitasBeras Idola (lazada.co.id)

Merek beras yang bagus yang satu ini memang tidak sepopuler merek lainnya. Namun, kualitas beras Idola juga tidak bisa dikesampingkan. Sebab beras yang diproduksi sudah melewati serangkaian proses dan aman dari pestisida serta pemutih. Harga beras Idola dibanderol dengan harga sekitar Rp70-80 ribu per 5 kg.

7. Beras Sumo

10 Rekomendasi Merek Beras yang Bagus, Pulen, dan BerkualitasBeras Sumo (lazada.co.id)

Beras Sumo juga bisa menjadi salah satu opsi dalam memilih merek beras yang bagus untuk kamu konsumsi setiap hari. Beras Sumo memiliki dua varian, yaitu merah dan kuning. Secara umum, varian yang merah memiliki tekstur yang lebih lembut dan pulen dibanding varian kuning.

Harga beras Sumo kemasan 5 kg dibanderol mulai dari Rp64-Rp80 ribu tergantung varian dan penjualnya.

8. Beras Cap Topi Koki

10 Rekomendasi Merek Beras yang Bagus, Pulen, dan BerkualitasBeras Cap Topi Koki (topikoki.com)

Salah satu merek beras yang mengklaim produknya sudah melewati proses teknologi modern yang higienis adalah beras Cap Topi Koki. Beras ini memiliki bentuk bulir yang agak panjang dan lonjong. Jenis beras tersebut biasanya disebut IR64 atau setra ramos.

Umumnya, beras IR 64 berasal dari Jawa Barat dan dijual dengan harga yang cukup terjangkau. Beras dengan bentuk panjang dan ramping ini tidak memiliki aroma sama sekali setelah dimasak.

Selain itu, catatan buat kamu yang ingin membeli beras ini, kamu harus menghabiskannya sebelum 3 bulan. Sebab setelah 3 bulan, teksturnya akan berubah dan lebih cepat basi.

Harga beras Cap Topi Koki ini dibanderol mulai dari Rp64 ribu untuk kemasan 5 kg.

Baca Juga: 10 Tips Menghilangkan Kutu Beras secara Alami, Dijamin Ampuh!

9. Beras Ngawiti Mas

10 Rekomendasi Merek Beras yang Bagus, Pulen, dan BerkualitasBeras Ngawiti Mas (blibli.com)

Merek beras yang bagus selanjutnya adalah beras Ngawiti Mas. Sama seperti merek Cap Topi Koki, beras Ngawiti Mas juga menggunakan jenis setra ramos atau IR 64. Oleh sebab itu, usahakan kamu menghabiskan satu kemasan yang kamu beli maksimal tiga bulan. Sebab jika lebih dari itu, nasi yang dimasak akan berubah tekstur dan lebih cepat basi.

Namun tenang saja, beras ini tetap punya rasa yang gurih dan nikmat setelah dimasak. Selain itu, harganya juga termasuk terjangkau, yaitu mulai dari Rp64 ribu untuk kemasan 5 kg.

Baca Juga: 5 Resep Olahan Beras Merah yang Lezat, Bikinnya Super Simpel Lho!

10. Beras Cap Bunga

10 Rekomendasi Merek Beras yang Bagus, Pulen, dan BerkualitasBeras Cap Bunga (shopee.co.id)

Rekomendasi merek beras yang bagus yang terakhir adalah beras Cap Bunga. Beras ini mengklaim bahwa produknya tidak menggunakan pemutih, pengawet, dan pewangi. Selain itu, beras merek ini punya harga yang paling murah di antara merek lainnya.

Harga beras Cap Bunga dalam kemasan 5 kg dibanderol mulai dari Rp40-60 ribu.

Beberapa merek beras yang bagus dan berkualitas tadi bisa kamu dapatkan di warung kelontong, swalayan, minimarket hingga supermarket di sekitarmu. Kamu juga bisa membelinya lewat e-commerce dengan harga yang kompetitif.

Baca Juga: 10 Merek Minyak Goreng Terbaik dan Berkualitas, Cari Tahu yuk!

Topik:

  • Yogama W
  • Yunisda D

Berita Terkini Lainnya