5 Olahan Pisang Ini Cocok Buat Takjil, Lezat Banget

#RamadanMasaKini Rasanya bikin pengin dan pengin lagi

Pisang merupakan buah yang banyak manfaatnya bagi kesehatan tubuh. Pasalnya di dalamnya mengandung karbohidrat, energi, glukosa, mineral, lemak, kalium dan zat lainnya yang baik bagi kesehatan tubuh.

Di samping zat yang banyak terdapat dalam pisang, akhir-akhir ini banyak kreasi makanan yang berbahan utama pisang. Yuk intip beberapa kreasi olahan pisang yang cocok di hidangkan sebagai takjil buka puasa.

1. Es pisang cokelat

5 Olahan Pisang Ini Cocok Buat Takjil, Lezat BangetInstagram.com/rinihasrita

Untuk membuat es pisang cokelat, ada baiknya pisang yang digunakan adalah pisang ambon atau pisang mas, karena mempunyai tekstur yang lebih padat.

Bahan-bahan:

  • 6 buah pisang ambon/mas
  • Stik es krim
  • Coklat bubuk 50 gram
  • Gula pasir 100 gram
  • Margarin secukupnya

Cara membuat:

  1. Blender coklat bubuk dan gula pasir, tambahkan air secukupnya.
  2. Potong pisang menjadi 2 bagian, tusukkan stik es krim.
  3. Bekukan pisang di freezer terlebih dahulu, agar teksturnya padat.
  4. Masukkan margarin dalam wajan.
  5. Masak coklat bubuk dan gula pasir yang telah di blender tadi hingga menjadi kental.
  6. Ambil pisang di freezer, celupkan ke dalam coklat yang telah di panaskan tadi.
  7. Bungkus dengan plastik.
  8. Bekukan di freezer hingga keras.
  9. Siap di hidangkan.

2. Banana nugget

5 Olahan Pisang Ini Cocok Buat Takjil, Lezat Bangetinstagram.com/banananugget_jkt

Banana nugget menjadi makanan yang hits sekarang ini. Banyak penjual yang menjajakan olahan pisang satu ini.

Bahan-bahan:

  • 350 gram pisang kepok
  • 1 butir telur ayam
  • 20 gram gula pasir
  • 20 gram susu bubuk
  • 70 gram tepung terigu
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 sdt vanili

Bahan untuk baluran:

  • 1 butir telur ayam
  • Tepung panir secukupnya

Cara membuat:

  1. Semua bahan kocok lepas dengan mixer, namun tepung masukan terakhir kali saat bahan lain telah mengembang.
  2. Masukan ke dalam loyang yang telah di olesi margarin dan tepung panir sebagai anti lengket.
  3. Masukkan ke dalam loyang hingga matang, sekitar 30 menit.
  4. Lalu potong-potong sesuai selera.
  5. Goreng hingga terlihat kecoklatan.
  6. Tambahkan toping seperti coklat, keju, susu dll.
  7. Siap di hidangkan.

Baca Juga: 5 Resep Kreasi Alpukat, Seru Dinikmati Sebagai  Takjil Buka Puasamu!

3. Banana caramel cream

5 Olahan Pisang Ini Cocok Buat Takjil, Lezat Bangetinstagram.com/itsallehs

Ini paling segar banget untuk takjil, di samping pisang yang kaya akan manfaat.

Bahan-bahan:

  • Es krim vanilla atau sesuai selera
  • 100 gram kacang almond, iris tipis
  • 3 buah pisang
  • Wafer rasa vanilla atau sesuai selera

Bahan untuk saus caramel:

  • Gula merah secukupnya, iris tipis
  • Gula putih secukupnya
  • Susu kental manis
  • 1/2 sdt garam

Cara membuat:

  1. Masak gula merah, gula pasir dan susu kental manis.
  2. Tambahkan sedikit air.
  3. Masak hingga adonan mengental.
  4. Siapkan gelas sebagai bahan penyajian.
  5. Masukkan es krim setengah gelas tersebut.
  6. Masukkan pisang yang telah di iris tipis-tipis.
  7. Tuang di atasnya saus caramel yang telah di masak tadi.
  8. Masukkan es krim lagi, wafer, serta kacang almond yang telah di iris tipis.
  9. Siap di sajikan.

4. Es pisang ijo

5 Olahan Pisang Ini Cocok Buat Takjil, Lezat Bangetinstagram.com/dapurfoody

Siapa yang tidak tahu olahan pisang satu ini? Pasti pada tahu, kan? Olahan es asal Makassar ini sudah jadi andalan saat haus tiba. Rasanya yang manis dan segar di mulut memang menjadi andalan saat Ramadan.

Bahan-bahan:

  • 6 buah pisang raja atau kepok, kukus
  • 100 gram tepung terigu
  • 100 gram tepung beras
  • 2 bungkus santan kara
  • 3 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • Pewarna hijau atau daun suji yang di tumbuk halus dan di ambil airnya
  • Daun pisang
  • Sirup Marjan merah
  • Susu kental manis
  • Es batu

Cara membuat:

  1. Campurkan tepung terigu, tepung beras, santan kara, gula, garam serta pewarna hijau.
  2. Masak dalam api sedang hingga mengental.
  3. Letakkan adonan di atas daun pisang yang telah di olesi minyak agar tidak lengket.
  4. Masukkan pisang yang telah di kukus.
  5. Rapikan hingga adonan menutupi pisang sepenuhnya.
  6. Titipkan daun pisang ya, lakukan hingga semua selesai.
  7. Kukus 20 menit.
  8. Ambil mangkok, potong-potong pisang ijo tersebut.
  9. Masukkan dalam mangkok, tambahkan susu kental manis, sirup Marjan dan es batu.
  10. Siap di sajikan.

5. Pisang krispi

5 Olahan Pisang Ini Cocok Buat Takjil, Lezat Bangetinstagram.com/resepmasakanrumah_

Olahan yang satu ini memang paling gampang dan selalu laris.

Bahan-bahan:

  • 5 buah pisang kepok
  • 200 gram tepung terigu
  • 3 sdm tepung tapioka
  • 1/2 sdt garam
  • Vanili secukupnya
  • Air secukupnya
  • 1 bungkus tepung panir

Cara mambuat:

  1. Campurkan tepung terigu, tepung tapioka, 1/2 sdt garam, vanili dan air.
  2. Aduk-aduk hingga tercampur rata.
  3. Celupakan pisang yang telah di potong 2 ke dalam adonan terigu.
  4. Kalau sudah celupkan ke dalam tepung panir.
  5. Goreng di atas minyak panas.
  6. Angkat dan tiriskan.
  7. Masukkan toping sesuai selera. Keju, cokelat atau lain-lain.
  8. Siap di hidangkan.

Itulah beberapa olahan pisang yang bisa disajikan sebagai takjil buka puasa kamu.

Baca Juga: [LINIMASA] Fakta dan Data Arus Mudik Lebaran 2019

Ineu Nursetiawati Photo Verified Writer Ineu Nursetiawati

Menulis adalah bekerja untuk keabadian بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Efendi Ari Wibowo

Berita Terkini Lainnya