Resep Crispy Chicken Cheese Burger, Mudah dan Rasanya Mewah

Perpaduan daging ayam dan lelehan keju yang menggugah

Burger dengan potongan daging ayam krispi dan lembaran keju yang menumpuk pasti jadi favorit semua orang. Apalagi kalau ada tambahan saus kejunya yang kental, dijamin air liur bakalan langsung menetes, deh!

Gak perlu beli di luar karena kamu bisa coba buat sendiri di rumah. Cara masaknya gampang banget. Kombinasi bumbu membuat rasanya premium.

Yuk, praktikkan resep crispy chicken cheese burger dengan cita rasa mewah dan premium ini. Jadikan menu makan sehari-harimu, karena kelezatannya gak main-main!

Baca Juga: Resep Crispy Chicken, Jajanan Kaki Lima Taiwan yang Kriuk dan Gurih

Bahan Crispy Chicken Cheese Burger

Resep Crispy Chicken Cheese Burger, Mudah dan Rasanya Mewahilustrasi bahan membuat burger (pexels.com/Geraud pfeiffer)

Bahan crispy chicken:

  1. 100 gram dada ayam
  2. 100 ml susu
  3. 2 sdm tepung terigu
  4. 1 sdt cabai bubuk
  5. 1/4 sdt merica bubuk
  6. 1 sdt kari bubuk
  7. 1/2 sdt garam
  8. 1/2 sdt bawang putih parut
  9. minyak goreng secukupnya

Bahan adonan kering:

  1. 4 sdm tepung terigu
  2. 2 sdm tepung maizena
  3. 1 sdt cabai bubuk
  4. 1 sdt kari bubuk
  5. 1/2 sdt garam
  6. 1/4 sdt merica bubuk

Bahan saus keju:

  1. 4 sdm susu segar
  2. 2 lembar keju cheddar, potong kecil-kecil
  3. 1 sdt mentega
  4. 2 sdm mayones
  5. 1 sdm mustard
  6. 1 sdt saus tomat
  7. 1/2 sdt madu
  8. 1 sdt jus lemon
  9. 1 sdt peterseli
  10. 1/4 sdt merica bubuk

Bahan pelengkap:

  1. roti burger
  2. 1 sdm mentega
  3. 1 keju cheddar
  4. 1/2 buah bawang bombai, tumis sebentar hingga terkaramelisasi
  5. 2 lembar selada
  6. 2 iris tomat
  7. acar secukupnya

Cara Membuat

Resep Crispy Chicken Cheese Burger, Mudah dan Rasanya Mewahilustrasi memberi olesan saus mayones di atas patties (pexels.com/Airam Dato-on)
  1. Bumbu marinasi: campurkan susu, tepung terigu, cabai bubuk, merica bubuk, kari bubuk, garam, dan bawang putih parut, lalu aduk rata.
  2. Masukkan dada ayam ke dalam bumbu marinasi. Diamkan selama sejam di dalam lemari es.
  3. Dalam wadah berbeda, masukkan tepung terigu, tepung maizena, cabai bubuk, kari bubuk, garam, dan merica bubuk. Aduk hingga tercampur merata.
  4. Ambil daging yang sudah dimarinasi, lalu celupkan ke dalam adonan kering. Bolak-balik daging hingga permukaannya tertutupi tepung. Ulangi langkah ini sekali lagi dan remas-remas tepung hingga menempel.
  5. Panaskan minyak untuk menggoreng, lalu masak daging hingga kuning keemasan dan matang. Angkat dan tiriskan.
  6. Sementara itu, masukkan susu cair, keju cheddar, dan mentega. Lelehkan dalam microwave selama 30 menit. Kemudian, aduk hingga meleleh sempurna.
  7. Saus keju: campurkan lelehan keju, mayones, mustard, saus tomat, madu, jus lemon, peterseli, dan merica bubuk, aduk hingga merata. Sisihkan.
  8. Panggang roti di atas teflon menggunakan sedikit mentega hingga agak kecokelatan. Angkat.
  9. Tata roti, lalu olesi dengan saus keju. Tumpuk dengan keju cheddar, lalu acar, bawang bombai, selad, tomat, dan crispy chicken. Tambahkan sisa saus keju di atasnya. Terakhir, tumpuk dengan roti.
  10. Sajikan crispy chicken cheese burger.

Baca Juga: 8 Langkah Memasak Patty Burger Beku Tanpa Dicairkan

Tips Menggoreng Ayam yang Krispi

Resep Crispy Chicken Cheese Burger, Mudah dan Rasanya Mewahilustrasi crispy chicken cheese burger (pexels.com/chicken mackay)
  1. Pastikan daging ayam yang dibeli segar dan berkualitas. Gunakan perasan jeruk nipis untuk menghilangkan bau amisnya.
  2. Marinasi daging ayam dengan campuran bumbu selama minimal 30 menit hingga bumbu meresap.
  3. Simpan daging marinasi di dalam kulkas dan jangan lupa menutup wadahnya dengan plastic wrap.
  4. Supaya lebih garing, tambahkan campuran setengah telur sebagai perekatnya sebelum dibalurkan dengan adonan kering.
  5. Buat adonan kering dalam takaran yang pas. Jangan sampai terlalu sedikit agar tekstur krispinya maksimal.
  6. Gunakan minyak yang banyak dan cukup panas saat menggoreng daging ayam. Goreng per sisi bagian daging sekitar 3 menit atau hingga mencapai kematangan goldie brownie.

Siapa pun pasti suka dengan crispy chicken cheese burger ini. Tekstur daging ayam yang krispi membuat lidah semakin tergugah. Ditambah lagi saus kejunya yang lumer, bakalan bikin kamu ketagihan, deh!

Baca Juga: 5 Langkah Menghaluskan Daging Ayam Pakai Blender, Mudah!

Made Ayu Putri Arini Photo Verified Writer Made Ayu Putri Arini

Just do my best!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya