Resep Kue Cucur Gula Merah yang Manis dan Gurihnya Berpadu
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Beragam kuliner khas Indonesia selalu sukses menggugah selera. Gak cuma hidangan utamanya saja, jajanan tradisionalnya pun nikmat banget. Salah satu yang paling sering kamu makan saat kecil adalah kue cucur. Benar gak sih?
Kue manis dengan rasa gurih yang pas itu semakin sulit ditemukan. Kalau pun ada pasti sudah laris manis dan kamu gak kebagian. Daripada sedih gak bisa makan kue cucur, cobalah membuatnya sendiri di rumah dengan kreasi gula merah dengan resep kue cucur gula merah berikut ini, nih!
Bahan-bahan Membuat Kue Cucur Gula Merah
Bahan-bahan:
- 250 gram tepung beras
- 200 gram tepung terigu
- 100 gram gula merah
- 50 gram gula pasir
- 2 lembar daun pandan
- 450 ml air
- garam secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Baca Juga: Resep Kue Lumpur Surga yang Gurih dan Legit, Aromanya Sedap Banget!
Cara Membuat Kue Cucur Gula Merah
Editor’s picks
- Siapkan talenan di atas meja, lalu letakkan gula merah. Sisir gula merah menjadi bagian-bagian kecil
- Jika sudah, masukkan ke dalam panci bersama air, gula merah, dan daun pandan. Kemudian, panaskan sampai airnya mendidih
- Selanjutnya, aduk-aduk gula merah sampai larut bersama air. Pastikan pula gula pasirnya turut larut dalam air
- Tunggu sampai mendidih dan terkaramelisasi, lalu matikan kompor dan angkat. Saring gula sampai bersih tanpa gumpalan
- Ayak tepung beras, tepung terigu, dan garam yang sudah dicampur sampai halus. Kemudian, tuangkan 250ml larutan gula hangat ke dalamnya. Uleni adonan dengan tangan saja agar hasilnya lebih kalis. Lakukan selama kurang lebih sepuluh menit sampai merata
- Setelah itu, masukkan kembali sisa gula hangat ke dalam adonan sambil tetap diuleni. Kalau adonan jadi encer, tidak masalah
- Cukup tepuk-tepuk adonan dengan telapak tangan selama 15 menit. Tutup adonan kue cucur selama dua jam dengan kain atau plastic wrap
- Siapkan wajan cekung di atas kompor, lalu tuang minyak secukupnya. Panaskan sampai hangat saja, lalu ambil satu sendok sayur adonan dan tuang ke dalamnya. Biarkan kue cucur sampai mengembang dan terlihat serat di bagian atasnya
- Apabila bagian bawahnya sudah matang dan bagian atas sudah berserat, segera angkat dan tiriskan
- Lakukan proses memasak sampai adonannya habis. Sajikan kue cucur gula merah yang empuk ini dengan secangkir teh hangat, ya!
Tips Membuat Kue Cucur Gula Merah Anti Gagal
Membuat kue cucur memang selalu rawan gagal, apalagi kalau kamu baru pertama kali bikinnya. Nah, cobalah menerapkan beberapa tips membuat kue cucur berikut ini, ya.
- Kalau tak terlalu suka dengan rasa manis atau sebaliknya, kamu bisa mengatur takaran gulanya sesuai selera. Tapi pastikan tetap seimbang, ya.
- Sebelum menuang adonan kue cucur ke dalam wajan, aduk-aduk terlebih dahulu sampai ke bawah. Dengan begitu tepung yang mengendap di bawah bisa tercampur lebih merata.
- Siram-siram kue dengan minyak panas saat menggorengnya. Itu bertujuan agar ke cucur lebih mengembang dan matangnya sempurna.
Itu dia resep kue cucur gula merah yang cocok banget kamu sajikan sebagai camilan keluarga. Kue tradisional selalu punya daya tariknya sendiri, ya gak sih? Selamat mencoba membuatnya di rumah, ya!
Baca Juga: Resep Kue Bingka Kentang, Camilan Khas Banjarmasin yang Lembut
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.