Resep Cookie Bomb ala Fudgy Bro, Nyokelat Banget!

Ada banyak jenis cookie, salah satu dari cookie yang sempat populer dan viral adalah jenis cookie bomb. Dessert yang tidak hanya menarik dari segi tampilan, tetapi juga rasa manisnya yang lumer bikin mood kamu jadi semakin naik, nih. Tekstur kres pada bagian luaran cookie begitu renyah, sedangkan pada bagian dalamnya begitu lumer penuh dengan lelehan cokelat yang bikin nagih sejak gigitan pertama. Cocok banget buat kamu yang lagi pengen nyemil sambil nonton atau dijadikan sebagai hadiah manis buat orang tersayang.
Cara membuatnya gak sulit, termasuk juga bahan yang digunakan relatif mudah ditemukan di toko terdekat. Yuk, segera siapkan bahan dan mulai beraksi di dapur untuk membuat resep cookie bomb ala Fudgy Bro yang viral ini.
Bahan Cookie Bomb ala Fudgy Bro

- 250 g mentega tawar, lelehkan
- 225 g tepung terigu protein rendah
- 275 g tepung terigu serbaguna
- 1 sdt garam
- 100 g gula pasir
- 150 g brown sugar
- 2 butir telur
- 3 kuning telur
Bahan isi:
- 300 gram dark cooking chocolate
- 100 ml whipping cream
Cara Membuat Cookie Bomb ala Fudgy Bro

- Dalam wadah ukuran sedang, mulai campur mentega yang sudah dilelehkan, lalu tepung terigu protein rendah, tepung terigu serbaguna, garam, gula pasir dan brown sugar. Aduk sampai adonan tercampur hingga rata.
- Pecahkan telur, lalu ambil bagian kuning telur dan aduk rata. Bagi adonan menjadi 6 bagian. Ambil sedikit dari tiap bagian untuk adonan penutup.
- Untuk bahan isian cookie cukup campur dua bahan yaitu dark cooking chocolate dan whipping cream. Lelehkan sampai keduanya tercampur merata.
- Selanjutnya, bentuk bulat setiap adonan, lalu pipihkan sedikit. Buat lubang di tengahnya dan isi dengan isian cokelat leleh. Lanjut, tutup dengan adonan penutup.
- Susun kue dalam loyang datar beralas baking paper. Panggang dalam oven suhu 200⁰ celcius selama kurang lebih 15-20 menit hingga adonan matang, lalu keluarkan.
- Sajikan setiap cookie dengan 1 skup es krim di atasnya sambil agak ditekan hingga isian cokelat keluar.
Tips Membuat

- Untuk melengkapi kenikmatan dari cookie cokelat ini maka kamu bisa menikmatinya dengan menambahkan pelengkap es krim vanilla.
- Rasa manis legit yang dipadukan dengan es krim yang dingin bikin rasanya semakin pecah di mulut.
- Kamu bisa menyesuaikan topping kesukaan sesuai dengan selera masing-masing, ya.
Cookie ini punya isian rasa manis legit yang cokelat banget. Hanya saja cookie ini tidak bisa bertahan lama, sebab punya isian cokelat yang basah. Maka dari itu, untuk lebih awetnya simpan dalam kulkas. Mau dinikmati dengan es krim atau tersendiri pun rasanya gak perlu diragukan lagi. Selamat mencoba di rumah bersama keluarga, ya!