Resep Chewy Choux Pastry, Kenyal dan Lembut dalam Satu Gigitan

Nikmatnya bikin susah berhenti ngemil

Choux pastry sering disebut kue sus dengan tekstur yang renyah dan bagian dalam yang kopong. Umumnya, kue ini disajikan dengan menambahkan isian agar rasanya lebih nikmat.

Jika umumnya choux pastry identik dengan kue kering yang renyah, ternyata ada kreasi lain dari choux pastry yang gak kalah unik, yaitu chewy choux pastry! Seperti namanya, kue ini memiliki tekstur chewy dengan isian cream yang lembut. 

Tertarik mencoba kreasi choux pastry yang unik ini? Yuk, langsung simak resep lengkapnya berikut ini!

1. Bahan-bahan yang perlu disiapkan

Resep Chewy Choux Pastry, Kenyal dan Lembut dalam Satu Gigitanilustrasi bahan (instagram.com/Klaus Nielsen)

Sebelum mulai membuatnya, pastikan sudah menyiapkan sederet bahan yang dibutuhkan berikut ini, ya!

Bahan adonan choux pastry:

  • 100 gram tepung tapioka 
  • 30 gram tepung terigu protein sedang
  • 120 ml susu cair
  • 2 butir telur
  • 60 ml minyak goreng
  • 1 1/2 sdm gula
  • 1/4 sdt garam

Bahan filling:

  • 150 gram whipped cream bubuk
  • 300 ml air es

2. Campurkan adonan kering dan basah

Resep Chewy Choux Pastry, Kenyal dan Lembut dalam Satu Gigitanilustrasi mencampur adonan (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Pertama, tuang susu cair dan minyak goreng ke dalam teflon. Tambahkan gula dan garam. Panaskan di atas api sedang sambil terus diaduk. 

Jika sudah mendidih, angkat dari atas kompor. Masukkan tepung tapioka dan tepung protein sedang ke dalam adonan basah. Jangan lupa saring terlebih dahulu. 

Aduk rata adonan dengan spatula hingga tercampur rata. Usahakan tidak ada tepung yang masih menggumpal. Lalu, diamkan adonan pada suhu ruang hingga dingin. 

Baca Juga: 5 Resep Kue Sus yang Praktis, Vla Lembutnya Bikin Ketagihan

3. Mixer adonan hingga tercampur rata

Resep Chewy Choux Pastry, Kenyal dan Lembut dalam Satu Gigitanilustrasi mencampur bahan (pexels.com/Taryn Elliott)

Letakkan adonan di dalam wadah, lalu aduk sebentar dengan mixer. Siapkan telur yang sudah dikocok lepas. Tuang ke dalam adonan basah secara bertahap. 

Aduk terus adonan dengan kecepatan rendah. Pastikan adonan sudah tercampur rata dan mengental. Aduk kembali dengan spatula untuk memastikan adonan tidak menggumpal. 

4. Panggang di dalam oven hingga matang

Resep Chewy Choux Pastry, Kenyal dan Lembut dalam Satu Gigitanilustrasi memanggang adonan (pexels.com/Felicity Tai)

Kemudian, masukkan adonan ke dalam plastik segitiga. Semprotkan di atas loyang yang sudah dilapisi kertas baking. Beri jarak satu sama lain agar tidak saling menempel saat di panggang. 

Sebelum dipanggang, ratakan bagian atasnya dengan tangan yang sudah dibasahi air. Kemudian, panggang di atas suhu 180 derajat Celcius selama kurang lebih 20 hingga 25 menit. 

5. Buat adonan cream untuk filling

Resep Chewy Choux Pastry, Kenyal dan Lembut dalam Satu Gigitanilustrasi mengocok cream (pexels.com/Katerina Holmes)

Selanjutnya, siapkan wadah berisikan air dingin. Lalu, masukkan bubuk whipping cream. Kocok dengan mixer hingga mengembang dan kaku. Masukkan ke dalam plastik segitiga.

Kemudian, keluarkan adonan choux yang sudah matang dari dalam oven. Beri lubang di sisi samping. Lalu, semprotkan whipping cream ke dalamnya. Chewy choux pastry buatanmu pun siap disajikan! 

Tekstur kue yang kenyal berpadu isian cream yang lembut tentu cocok banget dinikmati sambil menghabiskan waktu menonton film favoritmu. Semoga berhasil mencoba resep pastry berikut ini, ya!

Baca Juga: 5 Ragam Olahan Saint Honore, Dessert Prancis dari Pastri dan Kue Sus

Salsabila Iffah Photo Verified Writer Salsabila Iffah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya