Deadlift adalah latihan angkat beban tingkat lanjut. Jika kamu memiliki riwayat cedera atau kondisi yang memengaruhi kaki, lutut, pergelangan kaki, pinggul, punggung, bahu, atau pergelangan tangan, bicaralah dengan dokter atau terapis fisik untuk mengetahui apakah bentuk latihan ini tepat untukmu.
Pada awal latihan, sebaiknya kamu didamping oleh personal trainer untuk memastikan kamu melakukan deadlift dengan teknik yang benar. Gunakan beban ringan untuk memulai, dan hentikan jika kamu merasakan nyeri.
Deadlift umumnya aman dilakukan saat hamil, tetapi sebaiknya gunakan beban yang lebih ringan dan gunakan posisi sumo yang lebih lebar. Perempuan harus mempertimbangkan untuk mengenakan sports bra berleher tinggi untuk dukungan ekstra.
Dengan memahami teknik yang tepat dan menjaga postur tubuh saat melakukan deadlift, kamu dapat memaksimalkan manfaat latihan ini minim risiko cedera. Ingatlah untuk selalu memulai dengan beban ringan, fokus pada kualitas gerakan, dan perlahan tingkatkan intensitas seiring bertambahnya kekuatanmu. Dengan deadlift yang benar, kamu akan merasakan peningkatan kekuatan otot, postur yang lebih baik, serta kebugaran yang optimal.
Otot apa saja yang dilatih dengan deadlift? | Deadlift melatih otot punggung bawah, bokong (gluteus), paha belakang (hamstring), paha depan (quadriceps), serta otot inti (core). Ini termasuk latihan terbaik untuk kekuatan tubuh bagian bawah. |
Berapa set dan repetisi ideal untuk deadlift? | Untuk pemula, lakukan 3–4 set dengan 8–10 repetisi menggunakan beban ringan. Jika sudah terbiasa, beban bisa ditingkatkan dengan repetisi lebih sedikit (5–6 kali) untuk fokus pada kekuatan. |
Apakah deadlift aman untuk pemula? | Aman jika dilakukan dengan teknik yang benar dan beban sesuai kemampuan. Disarankan belajar gerakan dasar tanpa beban berat terlebih dahulu atau dengan bimbingan pelatih agar terhindar dari cedera. |
Referensi
"Deadlift Form: The Ultimate Guide to Proper Deadlift Technique." Men's Health. Diakses pada Maret 2025.
"Deadlift: Proper Form Guide." StrongLifts. Diakses pada Maret 2025.
"How to Do the Deadlift Properly." Verywell Fit. Diakses pada Maret 2025.