5 Drama Fantasi yang Dibintangi Pemain Twinkling Watermelon

Ryeo Un cukup sering bintangi drama fantasi

Salah satu drama terbaru TvN yang kini tengah banyak diperbincangkan adalah Twinkling Watermelon. Dibintangi oleh sederet pemain muda serta memiliki jalan cerita yang seru dan membuat penasaran, menjadi salah satu alasan mengapa drama ini selalu ditunggu setiap episodenya.

Twinkling Watermelon sendiri bercerita tentang Eun Gyeol (Ryeo Un) yang tidak sengaja melakukan perjalanan waktu melalui toko musik mencurigakan. Ia terlempar ke April 1995 di mana dia menemukan versi muda ayahnya, Lee Chan (Choi Hyun Wook).

Ternyata, para pemeran Twinkling Watermelon juga sempat membintangi drama fantasi lainnya yang tidak kalah seru, loh. Berikut ini, lima rekomendasi drama fantasi yang dibintangi oleh pemain Twinkling Watermelon.

Baca Juga: 7 Perbandingan Karakter Muda vs Dewasa di Drama Twinkling Watermelon

1. 365: Repeat The Year (2020)

5 Drama Fantasi yang Dibintangi Pemain Twinkling WatermelonRyeo Un di drama 365: Repeat The Year (dok. MBC/365: Repeat The Year)

365: Repeat the Year adalah drama fantasi yang dibintangi oleh Ryeo Un. Drama ini bercerita tentang sepuluh orang yang bermimpi memiliki kehidupan yang sempurna. Kemudian mereka ditawari kesempatan untuk melakukan perjalanan kembali ke masa satu tahun yang lalu. Kesepuluh orang tersebut diberi kesempatan untuk mengatur ulang hidup mereka. Awalnya proses reset kembali ke masa lalu ini berjalan lancar. Namun, lama kelamaan semuanya menjadi kacau saat para peserta mulai tewas satu per satu.

Dalam drama ini Ryeo Un berperan sebagai Nam Soon Woo. Ia adalah seorang perwira polisi pemula di Tim Investigasi Kejahatan Kekerasan Polisi. Meskipun sedikit ceroboh karena merupakan polisi baru, tetapi Soon Woo memiliki kepekaan yang tinggi. Ia bahkan kerap kali ikut membantu tim dalam mengungkap kasus pembunuhan berantai.

2. 18 Again (2020)

5 Drama Fantasi yang Dibintangi Pemain Twinkling WatermelonRyeo Un di drama 18 Again (dok. JTBC/18 Again)

Tidak lama setelah 365: Repeat The Year, Ryeo Un kembali membintangi drama fantasi yang bertajuk 18 Again. Merupakan drama adaptasi dari film Hollywood berjudul 17 Again, 18 Again menceritakan tentang pasangan suami istri, Hong Dae Young (Yoon Sang Hyun) dan Jung Da Jung (Kim Ha Neul) yang telah lama menikah. Mereka telah dikaruniai anak kembar laki-laki dan perempuan yang telah berusia 18 tahun, yaitu Hong Shi Woo (Ryeo Un) dan Hong Shi Ah (Roh Jeong Eui). Namun kini pernikahan mereka diambang perceraian dan membuat Dae Yeong merasa sangat frustasi.

Saat merasa menyesal, tiba-tiba tubuh Dae Young berubah menjadi dirinya di saat berusia 18 tahun. Saat remaja, Dae Young adalah pemain bola basket yang hebat dan juga populer di sekolahnya. Dengan tubuhnya yang baru, ia pun berusaha menggapai mimpinya yang sempat tertunda saat muda. Secara bersamaan, ia juga menjaga anak kembarnya karena mereka bersekolah di SMA yang sama. Ia pun mengetahui jika Shi Ah selama ini bekerja paruh waktu tanpa seizin dirinya dan Shi Woo menjadi korban bullying di sekolah.

Baca Juga: Profil dan Biodata Ryeoun, Jadi Gitaris Andal di Twinkling Watermelon

3. High Cookie (2023)

5 Drama Fantasi yang Dibintangi Pemain Twinkling WatermelonChoi Hyun Wook di drama High Cookie (dok. U+mobiletv/High Cookie)

Selain Twinkling Watermelon, Choi Hyun Wook juga turut membintangi drama fantasi lainnya di tahun ini. Berjudul High Cookie, drama fantasi crime ini berpusat pada sebuah sekolah menengah elite di Seoul, yaitu SMA Jeonghan. Menceritakan tentang kue handmade berbahaya yang dapat membuat impian seseorang menjadi kenyataan hanya dengan satu gigitan.

Choi Hyun Wook berperan sebagai Seo Ho Soo. Ia adalah salah satu siswa di SMA Jeonghan. Ho Soo merupakan siswa dengan nilai tertinggi di SMA elite tersebut. Ia sangat jenius dan selalu fokus dalam hal belajar. Meski kerap diganggu oleh teman-temannya, tetapi Ho Soo tidak peduli dan tetap fokus belajar.

4. Strong Women Do Bong Soon (2017)

5 Drama Fantasi yang Dibintangi Pemain Twinkling WatermelonSeol In Ah di drama Strong Women Do Bong Soon (dok. JTBC/Strong Women Do Bong Soon)

Selanjutnya ada rekomendasi drama fantasi yang dibintangi oleh Seol In Ah, yaitu Strong Women Do Bong Soon. Drama ini mengisahkan tentang Do Bong Soon (Park Bo Young), seorang wanita berbadan mungil tetapi memiliki kekuatan super, yaitu tenaga yang sangat kuat. Kekuatan ini diwariskan hanya pada keturunan wanita dalam keluarganya.

Kekuatan itu harus digunakan untuk kebaikan. Jika disalahgunakan, kekuatan mereka bakal hilang. Seol In Ah berperan sebagai Joo Hee Ji. Ia adalah seorang perempuan yang mahir bermain selo. Hee Ji menyimpan perasaan pada Do Bong Ki, adik dari Do Bong Soon.

5. The Legend of the Blue Sea (2016)

5 Drama Fantasi yang Dibintangi Pemain Twinkling WatermelonShin Eun Soo di drama The Legend of the Blue Sea (dok. SBS/The Legend of the Blue Sea)

Terakhir ada The Legend of the Blue Sea, yang merupakan drama fantasi yang dibintangi oleh Shin Eun Soo. The Legend of the Blue Sea menceritakan kisah seorang penipu ulung bernama Heo Joon Jae (Lee Min Ho) yang bertemu dengan putri duyung polos bernama Shim Chung (Jun Ji Hyun) di Spanyol. Awalnya, Joon Jae mendekati dan pura-pura baik agar bisa mendapatkan gelang indah yang dipakai Shim Chung.

Karena sering berjumpa, seiring berjalannya waktu mulai tumbuh benih cinta antara Joon Jae dan Shim Chung. Namun, Joon Jae belum mengetahui bahwa wujud asli dari Shim Chung adalah seorang putri duyung. Dalam drama ini Shin Eun Soo berperan sebagai Shim Chung kecil.

Untuk kamu yang kepincut oleh para pemain drama Twinkling Watermelon, lima rekomendasi drama di atas wajib banget kamu tonton. Dijamin pastinya gak kalah seru dari drama Twinkling Watermelon, deh!

Baca Juga: 8 Potret June iKON di Drama Twinkling Watermelon

Lulu SARIFAH Photo Verified Writer Lulu SARIFAH

Just survive somehow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya