6 Tipe Interior Bergaya Farmhouse untuk Pencinta Palet Netral

Ada yang terinspirasi dari keindahan pantai

Sederhana dan kasual, gaya interior farmhouse sangat cocok untuk mewujudkan lingkungan tenang dan nyaman serta perabotan yang lebih fungsional daripada sekadar dekoratif. Gaya farmhouse juga menawarkan keseimbangan antara hal baru dengan yang lama serta kenyamanan dan kerapian.

Meskipun interior bergaya farmhouse sangat populer, tetapi masih banyak orang tidak mengetahui bahwa ada banyak variasi dari interior tersebut. Sebagian besar elemen intinya tetap sama, tetapi karakteristik setiap elemen dan inspirasi di baliknya sedikit berbeda. Berikut adalah enam jenis interior bergaya farmhouse yang bisa kamu jadikan inspirasi. 

1. Scandinavian farmhouse

6 Tipe Interior Bergaya Farmhouse untuk Pencinta Palet Netralilustrasi interior scandinavian farmhouse (pexels.com/Curtis Adams)

Gaya rumah scandinavian farmhouse identik dengan kesederhanaan dan kenyamanan. Unsur scandinavian pada gaya ini mengusung modernisme dan minimalis, sementara sisi farmhouse menghadirkan nuansa lebih homey dengan unsur rustic.

Scandinavian farmhouse menampilkan bahan-bahan alami, bentuk lembut, warna kalem, dan tekstur yang nyaman. Tema ini terlihat bersih dan kohesif dengan memadukan bentuk sederhana dari elemen kayu dan semburat warna dari tanaman hijau. 

Dikarenakan mengutamakan konsep minimalis, scandinavian farmhouse mengutamakan prinsip less is more. Artinya, menghilangkan elemen atau kekacauan yang tidak perlu dan fokus hanya pada komponen penting, sehingga meningkatkan daya tarik estetika dan fungsionalitas secara keseluruhan.

Baca Juga: 4 Tips Membersihkan Botol Air Minum, Mana yang Efektif?

2. Industrial farmhouse

6 Tipe Interior Bergaya Farmhouse untuk Pencinta Palet Netralinspirasi interior industrial farmhouse (unsplash.com/Clay Banks)

Industrial farmhouse adalah desain yang menyeimbangkan hasil akhir, tekstur, furnitur dan dekorasi yang keras dan lembut, lama dan baru, serta dingin dan hangat untuk menciptakan ruang yang layak huni dan nyaman. Jenis desain farmhouse yang satu ini dikenal lebih maskulin karena terinspirasi dari alat berat. 

Gaya industrial farmhouse didasarkan pada konsep tinggal di lingkungan pabrik atau gudang. Namun, adanya elemen yang lebih lembut dapat menyeimbangkan tampilan, sehingga gaya tersebut terasa mengundang. 

3. Coastal farmhouse

6 Tipe Interior Bergaya Farmhouse untuk Pencinta Palet Netralilustrasi interior bergaya coastal farmhouse (pexels.com/Keegan Checks)

Seperti namanya, ide desain interior farmhouse ini secara halus memadukan elemen pantai dengan nuansa rumah scandinavian modern. Biasanya interior menggunakan palet warna terang sehingga membuat ruangan terasa lebih terbuka. Sementara itu, dekorasinya menggunakan elemen bahari atau pantai klasik, seperti kerang, jangkar atau kayu apung. 

Coastal farmhouse menciptakan ruang yang selaras dengan ketenangan dan kecanggihan. Memberikan keseimbangan halus antara nuansa santai ide dekorasi pantai dengan estetika farmhouse. 

4. Modern farmhouse

6 Tipe Interior Bergaya Farmhouse untuk Pencinta Palet Netralinspirasi interior modern farmhouse (unsplash.com/ Francesca Tosolini)

Mirip dengan scandinavian farmhouse, modern farmhouse hadir dengan lebih rapi, bersih, dan segar dengan sedikit ornamen. Ada penekanan pada desain kontemporer yang terlihat pada lantai beton, dinding bata ekspos, dan pencahayaan modern.

Modern farmhouse masih berpusat pada bahan-bahan alami, suasana hangat, suasana nyaman serta menampilkan garis-garis yang bersih, aksen mengkilap, dan gaya yang ramping. Dinding berwarna putih dengan aksen hitam dan kayu alami yang kontras menjadi latar belakang yang menyegarkan.

5. Rustic farmhouse

6 Tipe Interior Bergaya Farmhouse untuk Pencinta Palet Netralinspirasi interior rustic farmhouse (unsplash.com/Aaron Huber)

Jika kamu menyukai dekorasi vintage, ide desain interior bergaya rustic farmhouse akan cocok untukmu .Gaya rumah ini menekankan fungsi daripada bentuk, dengan trim dan dekorasi kayu mendominasi. Temuan-temuan kuno sering kali digunakan kembali dengan cara yang tidak terduga, sehingga tak heran rustic farmhouse membuat para DIYers bersinar. 

Dibandingkan dengan interior farmhouse lainnya, rustic farmhouse adalah gaya yang menganut warna yang lebih gelap. Tidak ada jenis kayu terang, atau ruangan bercat serba putih pada gaya ini. 

6. French farmhouse

6 Tipe Interior Bergaya Farmhouse untuk Pencinta Palet Netralinspirasi interior french farmhouse (instagram.com/countryhomeandblooms)

French farmhouse merupakan perpaduan keanggunan gaya Perancis klasik dengan rustic farmhouse sehingga menampilkan kesederhanaan yang elegan. Skema warnanya biasanya lembut dan kalem dengan beberapa corak cerah yang berasal dari kain dan aksen. 

Selain mengandalkan kesederhanaan dan material rustic, french farmhouse juga berfokus pada kenyamanan dan fungsi. Gaya ini sering kali menampilkan bahan-bahan alami seperti kayu, batu mentah, balok kayu, serta motif bunga dan tumbuhan. 

Ada banyak variasi interior bergaya farmhouse dan semuanya memiliki ciri khas serta karakteristik unik. Setelah kamu memiliki gambaran tentang gaya masing-masingnya, kamu dapat memutuskan ide desain interior rumah farmhouse mana yang paling cocok untukmu!

Baca Juga: 6 Elemen Penting untuk Ciptakan Gaya Desain Interior Zen Asia

Sharma Khan Photo Verified Writer Sharma Khan

Cukup baca tulisanku tanpa harus tahu siapa aku

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya