5 Sisi Lain Berkebun di Rumah yang Perlu Disiapkan, Gak Selalu Enak

#IDNTimesLife Kuncinya jangan menyerah dan belajar terus

Berkebun di rumah dapat menjadi aktivitas yang menyenangkan bersama keluarga. Rumah dengan tanaman juga akan terasa lebih sejuk serta hidup. Adanya tanaman buah dan sayur pun membantu ketersediaan bahan makanan di rumah.

Alhasil, pengeluaran untuk berbelanja bisa sedikit dikurangi. Namun, apakah berkebun di rumah tak ada kendalanya sama sekali? Meski keterbatasan lahan dapat diatasi dengan menanam di pot, siapkan dirimu untuk menghadapi lima hal di bawah ini. 

1. Ulat yang banyak bisa masuk rumah

5 Sisi Lain Berkebun di Rumah yang Perlu Disiapkan, Gak Selalu Enakilustrasi berkebun (pexels.com/현덕 김)

Sebaiknya kamu tidak menanam apa pun tanpa terlebih dahulu mencari tahu seperti apa ulat yang biasanya ada di tanaman tersebut. Jika ulatnya berukuran kecil dan tidak berbulu, mungkin belum menjadi masalah buat kamu dan keluarga.

Akan tetapi bila ulatnya besar-besar, berbulu, dan menyebabkan gatal-gatal saat terkena kulit; berpikirlah ulang sebelum menanamnya. Tanaman dengan jenis ulat seperti ini lebih cocok ditanam di pekarangan yang lebih luas dan berjarak cukup jauh dari rumah-rumah warga.

2. Pohon yang sudah besar rawan tumbang atau dahannya patah saat angin kencang

5 Sisi Lain Berkebun di Rumah yang Perlu Disiapkan, Gak Selalu Enakilustrasi berkebun (pexels.com/Matteo Badini)

Menanam pohon yang berukuran cukup besar memang dapat memberi keuntungan seperti menjadi penyejuk halaman. Namun, pertimbangkan juga bahayanya ketika musim hujan dan terjadi angin kencang. Jangan sampai pohonmu memakan korban.

Kalaupun kamu masih ingin menanam pohon berukuran besar, jauhkan dari rumah di kanan dan kirimu. Ini dimaksudkan untuk meminimalkan risiko kalau kelak pohon tahu-tahu tumbang atau dahannya patah. Sebelum itu terjadi, tentunya kamu wajib rutin memangkasnya.

Baca Juga: 5 Tips Menanam Tanaman Mulai dari Benih, Yuk Hobi Berkebun!

3. Susah-susah menanam dan merawat, buahnya diambil orang

dm-player
5 Sisi Lain Berkebun di Rumah yang Perlu Disiapkan, Gak Selalu Enakilustrasi memetik buah (pexels.com/Zen Chung)

Saat menanam tanaman buah di halaman sendiri, kamu tentu sudah membayangkan rasanya panen. Apalagi kamu telah memilih bibit yang unggul sehingga rasa buahnya pasti enak. Sayangnya, kenyataan kadang tak seindah imajinasi.

Setelah beberapa tahun merawatnya, buah-buah di pohonmu justru diambil oleh tangan-tangan jail. Meski masih ada sisa buah di pohon, pencurian seperti ini bakal bikin kamu kesal. Jika halaman belakang rumahmu masih cukup luas, tanaman buah ada baiknya ditanam di sana saja. Risiko pencurian buah di kemudian hari lebih kecil dibandingkan apabila ditanam di halaman depan.

4. Perawatan ekstra di puncak kemarau

5 Sisi Lain Berkebun di Rumah yang Perlu Disiapkan, Gak Selalu Enakilustrasi berkebun (pexels.com/cottonbro)

Terutama buat kamu yang sibuk bekerja di luar rumah. Bagaimana nasib berbagai tanamanmu kala kemarau? Mau tidak mau kamu harus lebih sering menyiramnya, misalnya setiap pagi dan sore.

Apakah kamu bisa melakukannya sebelum pergi bekerja dan setelah pulang meski kondisimu lelah? Bila tidak disiram lebih sering, tanamanmu akan segera layu lalu mati. Bayangkan saat kamu harus pergi ke luar kota berhari-hari dan rumah kosong. Siap-siap saja semua tanamanmu kering ketika kamu kembali.

5. Buat pemula harus siap gagal berkali-kali

5 Sisi Lain Berkebun di Rumah yang Perlu Disiapkan, Gak Selalu Enakilustrasi berkebun (pexels.com/Greta Hoffman)

Untuk kamu yang telah terbiasa menanam, berkebun di rumah pastinya gak sulit. Akan tetapi bagi pemula, praktik berkebun ternyata sering kali tak segampang cara-cara yang dijelaskan dalam artikel. 

Meski kamu telah mengikuti setiap tahapan dalam proses penanaman dan perawatan, tanamanmu masih sering mati. Kalaupun tumbuh, gak berbunga apalagi berbuah. Wah, apanya yang salah, ya?

Semoga kendala-kendala di atas tak membatalkan tekadmu buat punya kebun mini di rumah. Selain terus belajar, lakukan saja kegiatan berkebun dengan hati yang gembira. Jadikan berkebun sebagai cara untuk melepas stres.

Gak usah bikin target muluk-muluk, seperti hasilnya langsung bisa memenuhi kebutuhan dapurmu. Punya kebun mini dan tetap rutin belanja sayur serta buah di pasar atau supermarket juga gak apa-apa, kok.

Baca Juga: 5 Tips Berkebun Menggunakan Pot, Tetap Subur dan Hemat Tempat Lho!

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya