Usaha: Pengertian, Jenis, dan Contoh 

Familiar dengan kalimat "Usaha tidak menghianati hasil"?

Untuk menjalankan hidup dan memenuhi semua kebutuhan sehari-hari, manusia harus berusaha. Usaha dapat diartikan sebagai kegiatan manusia untuk mencari keuntungan ekonomi guna menghidupi kebutuhan sehari-hari.

Berbeda dengan usaha di atas, usaha dalam arti fisika diartikan sebagai faktor perpindahan gaya. Akan tetapi, usaha yang akan dibahas adalah usaha yang universal dan berhubungan dengan ekonomi. Untuk lebih jelasnya, mari simak artikel berikut ini.

1. Pengertian Usaha

Usaha: Pengertian, Jenis, dan Contoh Pexels.com/Andrew Neel

Menurut Nana Supriatna, usaha adalah upaya manusia yang memiliki tujuan aktivitas untuk memenuhi kebutuhan manusia dalam sehari-hari. Dengan usaha, kita bisa memenuhi semua kebutuhan untuk kelangsungan hidup.

Sedangkan menurut Harmaizar Z, Usaha adalah suatu perusahaan yang merupakan bentuk bisnis yang terus-menerus dan terus-menerus melakukan kegiatan dengan tujuan menghasilkan keuntungan bagi individu dan badan hukum dalam bentuk badan hukum atau badan hukum yang diciptakan dan hidup di daratan. Intinya, usaha merupakan suatu kegiatan bisnis yang dilakukan terus menerus guna menghasilkan keuntungan.

Baca Juga: Jenis Usaha Ini Bakal Bikin Kamu Untung Banyak lho, Gimana Caranya?

2. Tujuan Usaha

Usaha: Pengertian, Jenis, dan Contoh ilustrasi usaha (pexels.com/Julia Larson)

Berikut merupakan tujuan dari usaha:

  • Usaha untuk mewujudkan cita-cita
  • Usaha untuk memenuhi kebutuhan hidup
  • Usaha agar memakmurkan masyarakat
  • Usaha untuk membahagiakan seluruh masyarakat
  • Usaha untuk kemaslahatan keluarga
  • Usaha untuk membahagiakan diri sendiri
  • Dan lain-lain

3. Jenis-Jenis Usaha di Bidang Ekonomi

dm-player
Usaha: Pengertian, Jenis, dan Contoh ilustrasi usaha (pexels.com/fauxels)

Usaha dibagi ke dalam beberapa jenis dalam bidang ekonomi. Diantaranya adalah sebagai berikut:

a. Usaha Mikro
Usaha mikro adalah usaha yang bergerak dalam bidang perekonomian perorangan yang sifatnya sudah memenuhi kriteria sesuai dengan ketentuan tertentu.

b. Usaha Besar 
Merupakan salah satu usaha ekonomi produktif yang dilakukan oleh badan usaha dengan jumlah kekayaan bersih atau hasil penjualan tahunan lebih besar dibandingkan usaha menengah, yang meliputi usaha nasional milik negara atau swasta, usaha patungan, dan usaha asing yang melakukan kegiatan ekonomi di Indonesia.

c. Usaha Kecil
Usaha kecil merupakan segala kegiatan ekonomi rakyat yang berskala kecil dan memenuhi kriteria kekayaan bersih atau hasil penjualan tahunan serta kepemilikan.

d. Usaha Menengah
Usaha menengah adalah suatu kegiatan ekonomi yang umumnya dioperasikan oleh suatu badan hukum yang bukan dari anak perusahaan atau cabang perusahaan. Dalam hal ini, mereka memiliki tujuan untuk mencari keuntungan dan untuk mencapai tujuan bersama.

4. Contoh Usaha dalam Bidang Ekonomi

Usaha: Pengertian, Jenis, dan Contoh ilustrasi usaha (pexels.com/Khwanchai Phanthong)

Adapun contoh-contoh dari usaha dalam bidang ekonomi adalah sebagai berikut:

  • Usaha mikro: usaha kue tradisional, usaha sablon, usaha keramik, usaha warung sembako, dan lain-lain.
  • Usaha besar: Pertamina, Telkom Indonesia, Bank Rakyat Indonesia, Indofood Sukses Makmur, dan lain-lain.
  • Usaha kecil: dropship/toko online, bisnis pulsa, usaha fotocopy, franchise minuman, dan lain-lain.
  • Usaha menengah: bengkel otomotif, rental mobil, dan lain-lain

Demikian informasi mengenai usaha dan contoh-contohnya dalam bidang ekonomi. Dengan melakukan berbagai usaha, keinginan yang sudah kita perjuangkan dapat tercapai.

Baca Juga: Mengenal Sero-Perseroan, Penting untuk Mendirikan Usaha Sendiri

Topik:

  • Seo Intern IDN Times
  • Rizna Hidayah
  • Retno Rahayu

Berita Terkini Lainnya