5 Tips Sehat secara Emosional, Jangan Cuma Sehat Fisik!

Pastikan emosionalmu sehat, agar terhindar dari stres!

Sehat yang sesungguhnya adalah ketika sehat secara fisik dan mental. Banyak yang masih belum menyadari pentingnya kesehatan secara emosional. Tahukah kamu bahwa kesehatan emosi sama pentingnya dengan kesehatan fisik? Ketika seseorang sehat secara emosional, dia akan pandai mengendalikan pikiran, perasaan, perilaku, dan juga akan siap berhubungan dengan orang lain. 

Dilansir Family Doctor, kesehatan emosi memungkinkan kita untuk bekerja secara produktif dan bisa mengatasi stres dalam kehidupan sehari-hari. Oleh sebab itu, kita harus menyadari pentingnya kesehatan secara emosional. Yuk, simak lima tips sehat secara emosional berikut ini! 

1. Kenali dan pahami kondisi diri sendiri

5 Tips Sehat secara Emosional, Jangan Cuma Sehat Fisik!Ilustrasi perempuan sedang membac (Pixels.com/George Milton)

Manusia memiliki emosi yang kompleks, suatu emosi yang keluar terkadang membingungkan. Sehingga, kita perlu memiliki kemampuan mengenal emosi diri sendiri. Berbagai emosi yang muncul perlu tahu cara mengekspresikannya, cara mengendalikan emosi tersebut, dan jika emosi negatif yang muncul dia mampu memotivasi dirinya untuk kembali pulih.

Nah, seseorang yang memiliki kemampuan untuk mengenal emosinya, akan mendapatkan hal-hal tersebut. Ketika kamu sudah mengenal emosi dan sudah dapat mengatasi emosi, kamu akan cenderung tenang ketika menghadapi emosi negatif. Bukankah kebahagiaan itu ketika kamu merasa tenang? Selain itu, kamu akan siap membangun hubungan dengan orang lain dan menjalin hubungan interpersonal antarmanusia lainnya. 

2. Belajar mengkomunikasikan apa yang kamu rasa

5 Tips Sehat secara Emosional, Jangan Cuma Sehat Fisik!Potret 2 wanita ngobrol (Pixels.com/Cristhina Marillo)

Munculnya berbagai emosi atau rasa pada dirimu adalah hal yang wajar. Tidak menutup kemungkinan kamu mengalami sesuatu yang sulit yang mengharuskan kamu mengungkapkan perasaan dirimu. Mengekspresikan dan mengungkapkan apa yang kamu rasa terutama perasaan negatif  akan membantumu terhindar dari stres.

Kita tahu bahwa memendam perasaan tidak akan membuat kita pulih dan lega. Biarkan orang yang bersangkutan tahu mengenai perasaanmu. Jika perasaan yang muncul merupakan suatu masalah, orang yang bersangkutan akan mencari solusi apabila kamu memberitahunya.

Baca Juga: 5 Tanda Ini Tunjukkan Kamu Bertumbuh Secara Emosional

3. Meyakini bahwa semua terjadi karena sebuah alasan

dm-player
5 Tips Sehat secara Emosional, Jangan Cuma Sehat Fisik!Ilustrasi pria (Pixels.com/Michael Burrows)

Salah satu terapi agar dapat tenang secara emosi adalah mengatakan bahwa semua yang terjadi akan ada hikmahnya dan segala hal yang sulit akan terlewati. Semua emosi akan bergantian datang. Jika hari ini sedih, jangan larut dalam sedih karena bahagia akan datang. Namun, jika bahagia pun jangan terlalu terlena agar saat dapat emosi sedih tidak berlarut-larut dalam kesedihan.

Dengan meyakini bahwa semua hal terjadi karena sebuah alasan, kita akan optimis dan tidak larut dalam suatu emosi. 

4. Fokus pada hal-hal yang berada dalam kendalimu

5 Tips Sehat secara Emosional, Jangan Cuma Sehat Fisik!Ilustrasi wanita sedang penasaran (Pixels.com/cottonbro)

Salah satu langkah untuk tips sehat secara emosional yaitu perlu men-setting mindset dan juga persepsimu. Kamu perlu menerapkan prinsip stoikisme, yaitu pandai memahami perbedaan hal-hal yang ada dalam kendalimu dan hal-hal yang berada di luar kendalimu. Tahukah kamu? Sumber rasa kecewa, rasa sedih, dan emosi negatif lainnya muncul dari pikiran yang selalu mempertimbangkan sudut pandang orang lain.

Misalnya, kamu tidak nyaman di suatu lingkungan pertemanan, namun jika kamu keluar kamu takut dibenci. Hal tersebut mengindikasikan kamu mengabaikan perasaanmu. Maka, penting sekali kamu fokus pada hal-hal yang bisa kamu kendalikan. Sebab, kamu tidak memiliki kekuatan sebesar itu untuk mengendalikan pikiran dan sudut pandang orang lain.

5. Menyeimbangkan antara istirahat dan bekerja

5 Tips Sehat secara Emosional, Jangan Cuma Sehat Fisik!Ilustrasi malas (Pixels.com/Andrea Piacquadio)

Temukan keseimbangan yang sehat antara bekerja dan beristirahat ataupun bermain, agar kamu memiliki waktu untuk me-refresh pikiranmu. Luangkan waktu untuk melakukan hal-hal yang membuatmu bahagia. Seperti pergi ke alam, main bersama-sama teman-teman, dan lain-lain. Memaksakan tubuh dan pikiranmu dengan suatu hal, akan berdampak buruk, baik itu bagi fisik atau mentalmu.

Apakah kamu sudah merasa emosionalmu sehat? Jika belum merasa sehat secara emosional, kamu perlu diterapkan poin-poin di atas, ya. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: 5 Tips Bisa Glowing dari Segala Sisi, Bukan Fisik Saja!

Aneu Rizky Yuliana Photo Verified Writer Aneu Rizky Yuliana

A girl without others.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya