Kota Surabaya Kembali Raih Adipura Kencana 2022, Total Menang 9 Kali

Ada lima daerah dapat penghargaan Adipura Kencana

Jakarta, IDN Times — Kota Surabaya kembali meraih penghargaan Adipura Kencana dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) pada 2022. Kota Surabaya menjadi daerah yang telah sembilan kali memenangkan penghargaan Adipura Kencana dari KLHK.

Direktur Jenderal Pengelolaan Sampah, Limbah, dan B3, Rosa Vivien Ratnawati mengatakan, program Adipura telah melalui asesmen bersama KLHK dengan penilaian pengelolaan sampah, dan kebijakan menjaga lingkungan.

Baca Juga: Libatkan Seluruh Lapisan Masyarakat, KLHK Revitalisasi Program Adipura

1. Ada lima daerah dapat penghargaan Adipura Kencana

Kota Surabaya Kembali Raih Adipura Kencana 2022, Total Menang 9 KaliMenteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya Bakar menyapa sejumlah kepala daerah dalam penyerahan Adipura 2022 di Jakarta, Selasa (28/2/2023). (IDN Times/Melani Putri)

Rosa mengatakan, pada 2022 ini terdapat lima daerah dengan penghargaan Adipura Kencana. Selain Kota Surabaya, daerah itu adalah Kota Balikpapan, Kota Bontang, Kota Bitung, dan Kabupaten Jepara.

“Kabupaten/kota yang meraih Anugerah Adipura Kencana sebagai penghargaan tertinggi bagi kabupaten/kota yang mampu menunjukkan kinerja pengelolaan lingkungan hidup yang inovatif dan berkelanjutan,” kata Rosa di KLHK, Selasa (28/2/2023).

2. Program Adipura dorong pemerintah daerah mencapai target pengelolaan sampah 100 persen

Kota Surabaya Kembali Raih Adipura Kencana 2022, Total Menang 9 KaliMenteri LHK Siti Nurbaya dalam pemberian penghargaan Adipura 2022. (IDN Times/Melani Putri)

Rosa mengatakan, program Adipura 2022 ini berusaha mendorong pemerintah kabupaten/kota mencapai target pengelolaan sampah hingga 100 persen pada 2025.

Dia mengatakan, pemerintah daerah harus bisa menemukan solusi terbaik dalam pengelolaan sampah.

“Kabupaten/kota perlu terus berbenah dan beradaptasi dengan perkembangan metode pengelolaan sampah terkini, sehingga dapat menemukan solusi terbaik dalam menangani permasalahan lingkungan hidup terutama permasalahan sampah,” ujarnya.

3. Indikator penilaian Adipura Kencana

Kota Surabaya Kembali Raih Adipura Kencana 2022, Total Menang 9 KaliInstagram/Infokeresidenanpati

Sebagai informasi, penilaian Adipura Kencana terdiri dari beberapa indikator di antaranya penggunaan teknologi, peningkatan kapasitas, usaha mencapai target nasional 20 ribu kampung iklim di 2024.

Indikator tersebut tersebut tercermin pada mekanisme:

1. Pengklasifikasian Kabupaten/Kota berdasarkan pada kapasitas terpasang sistem pengelolaan sampah dengan basis sistem teruji dan data yang akurat terverifikasi melalui SIPSN, Jakstrada, Operasional TPA, dan Luasan Ruang Terbuka Hijau.

2. Pengembangan pemantauan Adipura dengan memanfaatkan teknologi antara lain pemantauan melalui aerial survey (drone) dan citra satelit.

3. Jumlah Kampung Iklim di Kabupaten/Kota sebagai insentif penilaian Adipura.

Baca Juga: Bus Listrik Surabaya Panasi Mesin, Tapi Belum Beroperasi

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya