Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Wiranto: Habibie Pelopor Kemajuan Teknologi Indonesia

ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Jakarta, IDN Times - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan, Wiranto, mengungkapkan duka cita atas meninggalnya Presiden ke-3 RI BJ Habibie.

"Ya, kita merasa kehilangan. Beliau ini kan tokoh nasional yang sudah memberikan kontribusi kepada negeri ini yang cukup besar. Pada saat Beliau masih mahasiswa di Jerman, ditarik Presiden Soeharto ke Indonesia untuk memberikan sumbangan dalam rangka kemajuan teknologi kita waktu itu," ungkap Wiranto di Kemenko Polhukam, Rabu (11/9).

Menurut Wiranto, Habibie adalah pelopor kemajuan teknologi di Indonesia. Saat itu, teknologi di Indonesia masih teknologi hilir. Untuk menuju hulu, dibutuhkan arsitek teknologi.

"Beliau inilah yang saya kira merupakan pelopor kemajuan teknologi di Indonesia. Sampai klimaksnya Beliau mampu mendirikan industri pesawat terbang. Dulu Nurtanio namanya, sekarang IPTN," jelas Wiranto.

Wiranto mengatakan, Habibie adalah salah satu tokoh bangsa yang mendorong teknologi dirgantara, terutama di Indonesia. Setelah Habibie menjadi presiden, Wiranto juga masih mendampinginya sebagai menteri pertahanan dan keamanan.

"Memang Beliau sangat kuat ya dalam membangun demokrasi baru. Waktu itu tidak mudah ya, dari Orde Baru harus masuk ke Orde Reformasi. Tantangan Beliau dulu bisa gak mengubah itu? Mampu gak melepaskan stigma Orde Baru masuk kepada Orde Reformasi? Tapi ternyata kan berhasil. Pemilu sukses," kata Wiranto.

Bahkan, Wiranto melanjutkan, saat pertanggungjawaban Habibie tidak diterima, Habibie secara kesatria tidak mencalonkan diri lagi. Menurut Wiranto, banyak hal yang bisa menjadi suri tauladan.

"Kita patut untuk mempelajari betul apa yang tengah Beliau lakukan. Teman-teman generasi muda bisa mencontoh, terutama kegigihan Beliau untuk mengabdikan diri kepada bangsa ini," kata Wiranto.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Sunariyah
EditorSunariyah
Follow Us