6 Fakta Unik Jerapah, Memiliki Tekanan Darah yang Tinggi 

Jerapah hanya tidur total 4,6 jam per hari. Gak ngantuk?

Jerapah adalah mamalia tertinggi. Hewan satu ini memiliki nama ilmiah Giraffa camelopardalis. Jerapah mungkin menarik perhatianmu dengan leher dan kakinya yang sangat panjang.

Atau mungkin tingkah jerapah yang dengan rendah hati memakan dedaunan. Ada banyak fakta unik mengenai jerapah, lho! Kenalan lebih jauh dengan hewan tertinggi ini, yuk.

1. Jerapah betina melahirkan sambil berdiri

6 Fakta Unik Jerapah, Memiliki Tekanan Darah yang Tinggi Jerapah (pexels.com/Natchalita Kodwong)

Melansir Treehugger, jerapah betina umumnya memiliki kaki yang tingginya enam kaki atau sekitar 1.8 meter. Menariknya, jerapah betina juga berdiri saat melahirkan. Ini membuat anak jerapah harus bertahan saat jatuh ke tanah.

Tapi gak usah khawatir! Anak jerapah bisa berdiri selama satu jam setelah dilahirkan, lho! Biasanya anak jerapah yang baru lahir memiliki tinggi 1.8 meter dan beratnya sekitar 100 kg. Bahkan bayi jerapah juga sudah sangat tinggi ya.

2. Jerapah memiliki lidah yang berwarna gelap 

6 Fakta Unik Jerapah, Memiliki Tekanan Darah yang Tinggi Jerapah (pexels.com/Anna Tarazevich)

Tidak hanya leher dan kaki jerapah yang panjang, lidah mereka juga sangat panjang. Jerapah memiliki lidah yang panjangnya sekitar 45 cm. Tidak hanya itu, lidah mereka juga berwarna gelap. Tahukah kamu bahwa jerapah adalah pemakan besar? Mereka bisa menghabiskan 34 kg makanan dalam sehari.

Lidah jerapah bisa dengan mudah membantunya meraih dedaunan maupun ranting segar pada puncak pohon. Lidah jerapah memainkan peran kunci untuk mengakses makanan yang baik. Selain itu, melansir thedodo, lidah jerapah juga bisa mencegah dari terbakar sinar matahari. Sebab lidah jerapah akan sering terpapar sinar matahari saat meraih dedaunan.

3. Jerapah memiliki tekanan darah yang tinggi

6 Fakta Unik Jerapah, Memiliki Tekanan Darah yang Tinggi Jerapah (pexels.com/Magda Ehlers)

Melansir Giraffe Conversation Foundation, rata-rata jauh kepala jerapah dari jantungnya ialah sekitar 2 meter. Ini menyebabkan jantung melawan gaya gravitasi untuk memastikan otak mendapatkan aliran darah dan oksigen yang cukup. Tekanan darah jerapah mencapai 280/180 mm Hg, jumlah ini dua kali lipat yang terjadi pada manusia.

Jerapah memiliki jantung yang rata rata beratnya adalah 11 kg. Jantung jerapah biasanya berdetak 40 hingga 90 kali per menit ketika beristirahat, namun akan melonjak sekitar 170 detakan per menit saat jerapah berlari. Untuk menghasilkan tekanan darah tinggi, jantung bergantung pada ventrikel kiri yang sangat tebal, memompa sekitar 60 liter darah ke seluruh tubuh setiap menitnya.

Baca Juga: Apakah Jerapah Bisa Tersambar Petir karena Tinggi? Ini Faktanya

4. Jerapah tidur rata-rata 4,6 jam per hari

6 Fakta Unik Jerapah, Memiliki Tekanan Darah yang Tinggi Jerapah (pexels.com/Africa Vacation Safaris)

Melansir Treehugger, jerapah rata-rata hanya tidur 4,6 jam per harinya. Setiap siklus tidur mereka hanya berlangsung selama 35 menit. Biasanya itu dilakukan saat malam hari, walaupun juga biasanya mereka tidur di siang hari. Jerapah biasanya tidur sambil berdiri atau berbaring.

Jerapah tidur berbaring saat ada jerapah lainnya di sekitar mereka yang mengawasi. Menarik bukan? Ternyata jerapah hanya tidur sangat sedikit per harinya.

5. Jerapah adalah pelari yang cepat

6 Fakta Unik Jerapah, Memiliki Tekanan Darah yang Tinggi Jerapah (pexels.com/Pixabay)

Dengan tubuhnya yang tinggi, jerapah juga pelari yang cepat. Kecepatan tertinggi jerapah sekitar 52 km/jam. Akan tetapi, jerapah tidak bisa mempertahankan itu dengan lama.

Melansir Treehugger, kaki depan mereka 10 persen lebih panjang dari kaki belakang mereka. Ini membuat jerapah terlihat santai saat berjalan. Selain itu, kaki mereka juga untuk mempertahankan diri dari pemangsa, seperti singa.

6. Pola pada kulit jerapah itu unik

6 Fakta Unik Jerapah, Memiliki Tekanan Darah yang Tinggi Jerapah (pexels.com/Rachel Claire)

Corak pada tubuh jerapah itu unik. Melansir Treehugger, tidak ada jerapah yang memiliki pola yang sama. Bahkan para peneliti bisa mengenali jerapah dari pola pada kulit mereka. 

Pola itu juga berguna sebagai alat kamuflase bagi jerapah muda yang rentan diburu oleh pemangsa. Selain itu, pola tersebut berguna untuk menghilangkan panas pada tubuh jerapah. Sebab suhu kulit sedikit lebih tinggi di area yang lebih gelap.

Menarik bukan? Sekarang kamu tidak hanya mengetahui jerapah sebagai hewan tertinggi. Kamu mengenal jerapah lebih jauh dan mengetahui fakta unik dari hewan tersebut.  

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Mengenai Jerapah, Mamalia Tertinggi di Dunia

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya