6 Fakta Unik Ocelot, Mereka Memiliki Kulit yang Unik!

Ocelot adalah pemburu malam hari

Ocelot sering disebut sebagai leopard kecil. Mereka suka hidup di hutan yang lebat karena memiliki banyak persediaan makanan. Nama ocelot diduga berasal dari kata Aztec yaitu tlalocelot berarti harimau tanah lapang.

Suku Aztec dulu memuliakan kucing liar ini karena perawakannya yang indah dan keterampilan berburunya yang luar biasa. Berikut adalah fakta ocelot!

1. Ocelot hidup di hutan hujan

6 Fakta Unik Ocelot, Mereka Memiliki Kulit yang Unik!Ocelot (pixabay.com/Ronald Plett)

Treehugger menjelaskan bahwa walaupun ocelot terlihat berada di Texas dan Arkansas, sebenarnya mereka berasal dari hutan hujan Amerika Tengah dan Selatan. Gaya hidup nomaden dan penyendiri ocelot sangat sesuai dengan kanopi pohon subur dan iklim hangat yang ideal. Mereka sering bepergian di malam hari.

2. Ocelot adalah kucing berbintik terbesar kedua di Amerika Selatan

6 Fakta Unik Ocelot, Mereka Memiliki Kulit yang Unik!Ocelot (pixabay.com/Joel Santana Joelfotos)

Seperti kucing rumahan pada umumnya, ocelot juga memiliki garis rahang yang sempit, ekor yang panjang dan tubuh yang lentur. Ocelot tumbuh sekitar 73 hingga 100 sentimeter, ukuran betina sedikit lebih kecil. Ocelot jantan memiliki berat kisaran 7 hingga 15,5 kg dan betina 6,6 hingga 11,3 kg. Live Science menjelaskan bahwa ocelot adalah kucing berbintik terbesar kedua di Amerika Selatan setelah jaguar.

3. Ocelot memiliki kemampuan komunikasi yang luar biasa

6 Fakta Unik Ocelot, Mereka Memiliki Kulit yang Unik!Commons.wikimedia.org/Danleo

Selain dari pertukaran bau dan pergerakan tubuh, ocelot juga berkomunikasi menggunakan suara. Mereka memiliki evolusi pita suara yang memungkinkannya mengeluarkan suara dan getaran yang bervariasi. Ocelot jantan memanfaatkan berbagai variasi suara dan geraman untuk menarik calon pasangan, terutama saat musim kawin.

A-Z Animals memaparkan bahwa ocelot bisa mendengkur tetapi tidak bisa mengaum. Setiap suara dan gerakannya menyampaikan pesan khusus.

Baca Juga: Kucing Ocelot Terancam Punah Gara-gara Tembok Amerika-Meksiko

4. Ocelot memiliki pendengaran dan penglihatan yang baik

6 Fakta Unik Ocelot, Mereka Memiliki Kulit yang Unik!commons.wikimedia.org/BFS Man

Ocelot memiliki penglihatan dan pendengaran yang baik. San Diego Zoo menginformasikan bahwa mata ocelot memiliki lapisan yang memantulkan cahaya, sehingga mereka bisa melihat dengan baik dalam kegelapan. Indera penciuman ocelot juga lebih baik daripada manusia tapi tidak setajam anjing. Kumis mereka juga berguna untuk membantunya menemukan jalan.

5. Ocelot memiliki kulit yang unik

6 Fakta Unik Ocelot, Mereka Memiliki Kulit yang Unik!commons.wikimedia.org/João Carlos Medau

Ini adalah salah satu fakta unik ocelot, mereka tidak memiliki tanda yang sama pada bulunya! Bintiknya yang juga disebut sebagai rosette berwarna cokelat gelap hingga hitam dan bulu di bawahnya biasanya berwarna Tan emas atau cokelat kekuning-kuningan. Ketika ocelot lahir, mereka memiliki mata berwarna biru dan terlihat seperti abu-abu gelap.

Melansir Treehugger, saat mereka bertambah dewasa, bintik dan tanda pada tubuhnya terlihat lebih menonjol. Ocelot juga memiliki garis cincin pada ekornya. Sangat disayangkan bahwa mereka diburu untuk diambil kulitnya.

6. Diet ocelot terdiri lebih dari 70% daging

6 Fakta Unik Ocelot, Mereka Memiliki Kulit yang Unik!Ocelot (pixabay.com/F. Muhammad)

Ocelot adalah hypercarnivora yang dietnya terdiri lebih dari 70% daging. Mereka aktif berburu di malam hari dan memanfaatkan pendengaran dan penglihatan yang tajam untuk berburu. Ocelot menyukai reptil, hewan pengerat kecil, burung, ikan, kepiting dan hewan berukuran sedang.

Ocelot memang menarik perhatian dengan kulit mereka. Bahkan tidak ada ocelot yang memiliki tanda yang sama pada kulitnya. Mereka juga sepertinya sangat menyukai daging, ya!

Baca Juga: 6 Cara Menjinakkan Kucing Liar, Auto Adopsi Kucing Liar

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya