Menurut Sains, 5 Hal Ini Ternyata Bisa Terlihat dari Wajahmu

Gaya hidupmu bisa ketahuan dari wajahmu, loh

Saat melihat wajah seseorang, apa yang mungkin bisa kamu ketahui dari orang tersebut? Biasanya emosi dan perasaan seseorang bisa terlihat, apakah dia sedang senang, sedih, marah, dan sebagainya. Kesehatan seseorang umumnya juga bisa dinilai dari wajahnya, bahkan kepribadiannya juga bisa terlihat.

Namun, tahukah kamu bahwa wajah kita bisa menampilkan lebih banyak daripada itu? Laman Science Focus menyoroti sejumlah studi yang menunjukkan bahwa ternyata lima hal berikut ini juga bisa terlihat dari wajah seseorang. Ini dia ulasannya.

1. Seberapa mahir seseorang berkelahi

Menurut Sains, 5 Hal Ini Ternyata Bisa Terlihat dari Wajahmuunsplash.com/Hermes Rivera

Seberapa mahir kamu berkelahi atau bela diri ternyata bisa terlihat dari wajahmu. Setidaknya itulah hasil studi yang dilakukan sejumlah psikolog terhadap wajah para petarung Ultimate Fighting Championship (UFC).

Mereka menemukan bahwa para petarung yang wajahnya lebih lebar cenderung lebih sering menang daripada yang berwajah tirus. Selain itu, senyum tampaknya juga berpengaruh. Petarung yang tersenyum sebelum pertandingan ternyata lebih sering kalah daripada yang tidak.

2. Apakah seseorang menyukai seni atau sains

Menurut Sains, 5 Hal Ini Ternyata Bisa Terlihat dari Wajahmuunsplash.com/bruce mars

Secara umum, cara berpikir seseorang bisa dibagi dua, antara cenderung lebih logis atau abstrak. Orang yang berpikiran logis umumnya akan menyukai hal-hal yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan dan sains, sedangkan mereka yang menyukai seni biasanya cenderung berpikir lebih abstrak.

Apakah kecenderungan tersebut bisa dinilai dari wajah seseorang? Ternyata bisa. Sebuah studi yang dilakukan oleh tim dari Univerity of South Australia menunjukkan bahwa insinyur, matematikawan, dan ahli kimia biasanya cenderung berfoto dengan lebih menonjolkan sisi kanan wajahnya. Sementara, seniman dan psikolog sebaliknya.

Studi itu sejalan dengan hasil penelitian di masa lalu bahwa orang yang lebih ekspresif secara emosional biasanya lebih menonjolkan sisi kiri wajahnya. Artinya, jika suatu saat kamu mau melamar pekerjaan, ingat bahwa foto yang kamu gunakan untuk CV kamu mungkin bisa memberitahu seperti apa kecenderunganmu kepada calon bosmu, wow!

Baca Juga: Bagian Kanan dan Kiri Wajahmu Tidak Simetris? Hindari 7 Kebiasaan Ini

3. Gaya hidup seseorang

Menurut Sains, 5 Hal Ini Ternyata Bisa Terlihat dari Wajahmuunsplash.com/Ayo Ogunseinde

Kadang seseorang bisa memiliki wajah yang tampak jauh lebih muda atau lebih tua dari usia sebenarnya. Peneliti dari Chinese Academy of Sciences mengamati wajah dari 300 orang berusia 17-77 tahun dan menemukan bahwa setiap rentang usia memiliki ciri-ciri khusus tersendiri, misalnya orang tua umumnya memiliki hidung yang lebih lebar.

Dengan mengamati ciri-ciri fisik wajah seseorang dan membandingkannya dengan usia sesungguhnya, bisa ditebak gaya hidup seperti apa yang orang itu jalani. Itu sebabnya, bisa dibilang bahwa gaya hidup kita terukir di wajah kita.

4. Seberapa besar sakit yang seseorang rasakan

Menurut Sains, 5 Hal Ini Ternyata Bisa Terlihat dari Wajahmufuturism.com

Mengukur seberapa hebat sakit yang dirasakan seseorang adalah sesuatu yang penting dilakukan, terutama oleh para petugas kesehatan di rumah sakit agar mereka tahu perawatan seperti apa yang perlu diberikan. Ternyata, hal itu bisa diketahui lewat wajah si pasien, loh.

Para peneliti dari Universitas California berhasil menciptakan algoritme untuk mengukur rasa sakit berdasarkan video wajah pasien. Pengukuran menggunakan teknik tersebut ternyata lebih akurat daripada perkiraan yang dibuat perawat. Dengan demikian, penanganan yang tepat pun bisa diberikan.

Teknik tersebut khususnya sangat berguna karena waktu terjadinya rasa sakit yang terhebat bisa diketahui dengan tepat. Selain itu, teknik ini juga sangat membantu pasien anak-anak yang masih kecil. Itu karena pada umumnya, mereka belum bisa mengungkapkan dengan baik rasa sakit yang mereka alami.

5. Apa yang dimakan seseorang

Menurut Sains, 5 Hal Ini Ternyata Bisa Terlihat dari Wajahmumirror.co.uk

Tidak semua makanan, sih. Namun, ada jenis makanan yang akan meninggalkan "jejak" di wajah setelah kita memakannya. Makanan tersebut adalah makanan yang mengandung banyak karotenoid, pigmen berwarna oranye yang banyak terdapat di wortel. Jika seseorang makan banyak wortel, warna kulitnya akan terlihat lebih kekuningan, wow!

Itulah lima hal yang tanpa disangka ternyata bisa terlihat dari wajah kita. Coba lihat wajahmu di kaca dan perhatikan. Hal apa saja yang diceritakan wajahmu tentang dirimu?

Baca Juga: 5 Hal Menarik dari Kuda Nil, Hewan Berwajah Lucu yang Ganas

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya