Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Siap Jadi Caretaker Manchester United, Solksjaer Bakal CLBK?

ilustrasi Manchester United
ilustrasi Manchester United (unsplash.com/Adwitiya Pal)
Intinya sih...
  • Ole Gunnar Solskjaer siap kembali tanpa syarat ribet
  • Solskjaer punya catatan apik jadi caretaker
  • Darren Fletcher pegang kendali sementara
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Manchester United sedang meninjau calon kandidat pelatih caretaker, usai dipecatnya Ruben Amorim. Untuk sementara waktu, Darren Fletcher yang menjadi juru taktik sebagai pelatih interim.

Pakar transfer Italia, Fabrizio Romano menyebut ada sejumlah kandidat yang masuk dalam daftar manajemen Setan Merah. Terlepas dari daftar tersebut, ada sosok yang ternyata sudah menyatakan minatnya. Siapa dia?

1. Ole Gunnar Solskjaer siap kembali tanpa syarat ribet

Sosok yang terang-terangan bersedia kembali melatih di Old Trafford bukan nama baru. Ia adalah Ole Gunnar Solskjaer, yang pernah melatih MU selama tiga tahun, periode 2018-2021 lalu.

Solskjaer dikabarkan tidak mempermasalahkan durasi kontrak yang akan ditawarkan oleh manajemen Setan Merah. Ia bersedia menerima peran sebagai manajer sementara, terlepas dari seberapa singkat masa baktinya nanti demi membantu klub.

2. Solskjaer punya catatan apik jadi caretaker

Pria berusia 52 tahun itu sebenarnya bisa menjadi opsi potensial. Kala menjadi caretaker sebelum dipermanenkan sebagai manajer MU, Solskjaer mendulang hasil yang impresif.

Berdasarkan catatan Transfermarkt, rapor Solskjaer saat menjadi caretaker adalah 14 kemenangan, dua kali imbang, dan hanya menelan tiga kekalahan dari 19 laga di seluruh kompetisi. Persentase kemenangannya mencapai 73,7 persen.

3. Darren Fletcher pegang kendali sementara

Selama proses pencarian berlangsung, Fletcher akan bertugas untuk menangani tim sebagai pelatih interim pekan ini. Ia akan memimpin saat MU melawat ke markas Burnley, Kamis (8/1/2026) dini hari WIB.

MU racikan Fletcher juga tak kalah menarik untuk dinantikan. Sebab, eks gelandang pengangkut air Setan Merah itu punya catatan apik bersama MU U-18 di musim ini.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dheri Agriesta
EditorDheri Agriesta
Follow Us

Latest in Sport

See More

Arsenal vs Liverpool Live di TV mana? Ini Link Streamingnya

09 Jan 2026, 01:45 WIBSport