Rilis Desember 2018, 5 Smartphone Ini Cocok untuk Pilihan Upgrade

Dengan spesifikasi, dapur pacu dan konsep tampilan terkini

Akhir tahun telah tiba, nampaknya banyak sekali para produsen smartphone yang terus berlomba-lomba dalam menciptakan sebuah smartphone dengan teknologi terkini demi memenuhi kebutuhan konsumen smartphone yang haus akan perkembangan teknologi. Untuk itu, pada kesempatakn kali ini penulis akan memberikan rekomendasi mengenai 5 smartphone yang di rilis Desember 2018, serta cocok untuk pilihan upgrade.

Lantas apa saja rekomendasi smartphone tersebut? Untuk itu mari kita simak ulasan di bawah ini.

1. Samsung Galaxy A9

Rilis Desember 2018, 5 Smartphone Ini Cocok untuk Pilihan Upgradeyoutube.com

Smartphone yang memiliki empat kamera pada bagian belakang ini, merupakan sebuah potret smartphone yang sangat cocok untuk kalangan antusias fotografi. Untuk spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (4x2.2 GHz Kryo 260 & 4x1.8 GHz Kryo 260), memori RAM 6/8 GB, memori internal 128 GB, kamera depan 24 MP, kamera belakang 24 + 8 + 10 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3800 mAh.

Untuk harganya, Samsung Galaxy A9 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp7,7 juta.

2. Xiaomi Mi 8 Lite

Rilis Desember 2018, 5 Smartphone Ini Cocok untuk Pilihan Upgradeyoutube.com

Hadir dengan konsep layar full display, smartphone besutan Xiaomi ini merupakan salah satu potret smartphone dengan teknologi terkini. Bicara soal spesifikasi, smartphone besutan Xiaomi ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (4x2.2 GHz Kryo 260 & 4x1.8 GHz Kryo 260), memori RAM 6/4 GB, memori internal 128/64 GB, kamera depan 24 MP, kamera belakang Dual 12 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3350 mAh.

Untuk bisa membawa pulang smartphone ini, setidaknya kita perlu merogoh kocek sebesar Rp3,6 juta.

3. Nokia 6.1 Plus

Rilis Desember 2018, 5 Smartphone Ini Cocok untuk Pilihan Upgradeotuslive.com

Brand ponsel yang cukup legendaris ini rupanya tidak ingin kalah saing dengan para pesaing kompetitornya, pasalnya Nokia menghadirkan sebuah smartphone dengan konsep dan spesifikasi terkini. Untuk soal spesifikasi, Nokia 6.1 Plus ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core 1.8 GHz Kryo 260, memori RAM 6/4 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 16 MP, kamera belakang Dual 16 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3060 mAh.

Untuk harganya, smartphone ini dibanderol dengan harga sekitar Rp3,1 juta.

Baca Juga: Wajib Beli, 5 Smartphone Oppo Terbaru 2018 dengan Kamera Terbaik

4. Samsung Galaxy Note 9

Rilis Desember 2018, 5 Smartphone Ini Cocok untuk Pilihan Upgradecnet.com

Masih dari keluarga Samsung, smartphone yang termasuk dalam kategori flagship ini menawarkan berbagai fitur unggulan yang paling kekinian. Bicara soal dapur pacu, smartphone ini mengusung penggunaan  prosesor Octa-core (4x2.7 GHz Mongoose M3 & 4x1.8 GHz Cortex-A55), memori RAM 6/8 GB, memori internal 128/512 GB, kamera depan 8 MP, kamera belakang Dual 12 + 12 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 4000 mAh.

Untuk bisa mengantongi smartphone flagship ini, kita perlu merogoh kocek sebesar Rp11,3  juta.

5. Oppo F9

Rilis Desember 2018, 5 Smartphone Ini Cocok untuk Pilihan Upgradeyoutube.com

Seperti pada umumnya smartphone masa kini, Oppo juga menghadirkan sebuah smartphone dengan konsep layar full display. Untuk soal dapur pacu, smartphone ini dipersenjatai oleh prosesor Octa-core (4x2.0 GHz Cortex-A73 & 4x2.0 GHz Cortex-A53), memori RAM 6/4 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 25 MP, kamera belakang Dual 16 + 2 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3500 mAh.

Untuk harganya, Oppo F9 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp3,5 juta.

Nah, itulah guys 5 smartphone yang yang di rilis Desember 2018, serta cocok untuk pilihan upgrade. Tentunya kelima smartphone di atas memiliki peforma yang cukup baik karena mengusung sebuah spesifikasi, dapur pacu dan konsep tampilan terkini.

Baca Juga: Cocok Buat Upgrade, Ini 5 Smartphone Terbaik di Akhir Tahun 2018

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya