Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Cara Naik Bus dari Hong Kong ke Macau, Panduan Praktis untuk Traveler

potret pusat kota Macau (pexels.com/milesrothoerl)
potret pusat kota Macau (pexels.com/milesrothoerl)

Hong Kong dan Macau sering menjadi tujuan wisata di Asia Timur yang tidak memerlukan visa bagi warga Indonesia. Letaknya berdekatan, dipisahkan oleh muara Sungai Zhu atau Pearl River yang mengalir ke Laut China Selatan. Kedua wilayah tersebut berjarak hingga 60 km yang terhubung melalui Hong Kong–Zhuhai–Macau Bridge (HZMB).

Buat kamu yang ingin ke Macau melalui Hong Kong, sekarang lebih mudah dan tidak harus menggunakan kapal feri. Kamu bisa naik bus yang beroperasi 24 jam dan waktu tempuhnya hanya sekitar 45 menit. Penasaran bagaimana caranya? Berikut ini cara naik bus dari Hong Kong ke Macau.

1. Menuju HZMB Hong Kong Port

HZMB Hong Kong Port (commons.wikimedia.org/N509FZ)
HZMB Hong Kong Port (commons.wikimedia.org/N509FZ)

Saat di Hong Kong, kamu dapat memulai titik keberangkatan dari penginapan maupun bandara. Kemudian, naik bus dalam kota menuju HZMB Hong Kong Port. Jika bingung mau naik bus koridor apa, maka bisa menggunakan aplikasi Citybus Hong Kong. Aplikasi tersebut dapat memberikan informasi lokasi bus yang real time, rute, dan titik keberangkatan.

Beberapa lokasi keberangkatan yang cukup populer adalah Sunny Bay Station dan Tsim Sha Tsui menuju HZMB Hong Kong Port. Bus kota dari kedua lokasi tersebut juga akan melewati Bandara Hong Kong, karena jarak antara bandara dan HZMB Hong Kong Port hanya sekitar 3 km yang bisa ditempuh selama 3–5 menit naik bus.

Jika kamu berangkat dari Sunny Bay Station, maka naiklah Bus B5 dengan tarif 6,1 dolar Hong Kong (sekitar Rp13.000). Sedangkan dari Tsim Sha Tsui, bisa naik Bus A21 dengan harga tiket 34,6 dollar Hong Kong (sekitar Rp75.000). Untuk naik bus tersebut, kamu bisa menggunakan Octopus Card, kartu berlogo Visa atau Mastercard, dan tunai.

2. Pemeriksaan imigrasi dan pembelian tiket di HZMB Hong Kong Port

potret di dalam HZMB Hong Kong Port (commons.wikimedia.org/LN9267)
potret di dalam HZMB Hong Kong Port (commons.wikimedia.org/LN9267)

Setelah turun dari bus dan tiba di HZMB Hong Kong Port, carilah pintu masuk bertuliskan “To Zhuhai & Macau”. Kamu harus menuju bagian imigrasi lebih dahulu sebelum membeli tiket. Proses ini wajib dilakukan bagi pemegang paspor Indonesia. Kemudian, barulah membeli tiket bus tujuan Macau. Kamu bisa membeli tiket dengan cara self service melalui mesin dan pembayaran menggunakan Octopus Card. Cara lainnya, menggunakan uang tunai, Visa, atau Mastercard di counter pembelian tiket.

Harga tiket bus dari Hong Kong ke Macau adalah 65 dolar Hong Kong (sekitar Rp140.000). Harga tersebut akan naik menjadi 70 dolar Hong Kong (sekitar Rp151.000) saat lewat dari pukul 24.00 hingga pagi hari. Anak-anak dan lansia mendapatkan potongan harga 50 persen.

Jika sudah mendapatkan tiket, maka berjalanlah menuju tempat perhentian bus. Gak perlu bingung, sudah ada papan penunjuk arah “To Macao Port”. Kamu akan melewati tempat pengecekan tiket sebelum memasuki area keberangkatan bus.

3. Perjalanan dari HZMB Hong Kong Port ke HZMB Macau Port

bus dari Hong Kong ke Macau (PP) (commons.wikimedia.org/LN9267)
bus dari Hong Kong ke Macau (PP) (commons.wikimedia.org/LN9267)

Biasanya kamu gak perlu menunggu waktu lama untuk bus datang. Sebab, bus tersebut punya jadwal keberangkatan setiap 15–20 menit sekali. Kerap kali bus juga sudah tersedia di titik keberangkatan.

Waktu tempuh dari HZMB Hong Kong Port ke HZMB Macau Port sekitar 45 menit. Waktu tempuhnya bisa lebih cepat saat malam hari. Kamu akan melintasi sebuah terowongan bawah laut sepanjang 6.255 meter di HZMB.

4. Dari HZMB Macau Port ke pusat kota Macau

HZMB Macau Port (commons.wikimedia.org/LN9267)
HZMB Macau Port (commons.wikimedia.org/LN9267)

Saat tiba di HZMB Macau Port, kamu perlu menuju imigrasi lebih dulu sebelum ke pusat kota Macau. Lokasinya berada di Lantai 3, sehingga kamu perlu naik beberapa lantai dari arah kedatangan. Setelah melalui pemeriksaan di imigrasi maka, akan mendapatkan izin masuk bebas visa yang berlaku hingga 30 hari.

Kemudian, kamu perlu turun dua lantai untuk menuju lokasi perhentian bus ke arah pusat kota Macau. Tersedia bus 101X, 102X, dan 103X yang bisa kamu pilih sesuai dengan tujuan. Ada pula bus kasino antar-jemput gratis yang beroperasi pukul 10.00–23.00.

Setiap bus tersebut melayani rute berbeda, seperti Bus 101X beroperasi 24 jam dengan tujuan Tai Fung, Praça Ferreira Amaral, dan Ponte 16. Bus 102X hanya beroperasi hingga pukul 24.00 dengan rute Hotel Mundo De Estrelas, Wynn Macau, Hotel Lisboa, Rua do Cunha, dan Galaxy. Sedangkan Bus 103X menghubungkan HZMB Macau Port dengan Taipa Ferry Terminal.

Perlu kamu tahu bahwa Octopus Card Hong Kong tidak bisa digunakan di dalam kota Macau, demikian juga sebaliknya. Jadi, perlu menggunakan Macau Pass, kartu berlogo Visa atau Mastercard, maupun membayar tunai saat naik bus ke pusat kota. Namun, Macau Pass dan Octopus Card dapat digunakan di area perbatasan seperti hendak naik bus Hong Kong–Macau atau sebaliknya.

Sekarang rasa penasaranmu sudah terjawab, bukan? Naik bus dari Hong Kong ke Macau cukup mudah dan relatif murah. Yuk, bikin rencana perjalananmu sekarang!


This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Febrianti Diah Kusumaningrum
EditorFebrianti Diah Kusumaningrum
Follow Us

Latest in Travel

See More

5 Gunung Solo Hiking Jawa Timur yang Cocok untuk Pemula

06 Okt 2025, 12:15 WIBTravel
Potret toilet pesawat

Apa Itu Lavatory Pesawat?

05 Okt 2025, 16:30 WIBTravel