Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Lampaui Target, Realisasi Investasi Sepanjang 2025 Tembus Rp1.931,2 T

ilustrasi investasi (unsplash.com/@towfiqu999999)
ilustrasi investasi (unsplash.com/@towfiqu999999)
Intinya sih...
  • Realisasi investasi sepanjang 2025 tembus Rp1.931,2 triliun
  • Realisasi investasi serap tenaga kerja 2.710.532 orang
  • Tahun lalu disebut sebagai periode penuh tantangan
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times – Kementerian Investasi dan Hilirisasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) melaporkan realisasi investasi sepanjang 2025 mencapai Rp1.931,2 triliun. Realisasi tersebut tumbuh 12,7 persen dibandingkan periode yang sama pada 2024.

Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM, Rosan Roeslani, mengatakan capaian realisasi investasi tersebut telah melampaui target 2025. Secara persentase, realisasi investasi mencapai 101,3 persen dari target yang ditetapkan sebesar Rp1.905,6 triliun.

"Alhamdulillah, target realisasi investasi sebesar Rp1.905,6 triliun tercapai, bahkan melampaui target yang telah dicanangkan," ujar Rosan dalam konferensi pers Capaian Realisasi Investasi Januari–Desember 2025 dan Triwulan IV 2025 di kantor Kementerian Investasi, Kamis (15/1/2026).

1. Realisasi investasi serap tenaga kerja 2.710.532 orang

Kamu sudah mulai berinvestasi (pixabay.com/Nattanan Kanchanaprat)
Kamu sudah mulai berinvestasi (pixabay.com/Nattanan Kanchanaprat)

Dari capaian tersebut, realisasi investasi mampu menyerap tenaga kerja sebanyak 2.710.532 orang. Adapun realisasi Penanaman Modal Asing (PMA) tercatat sebesar Rp900,9 triliun atau 46,6 persdn dari total realisasi investasi tahun 2025. Angka ini tumbuh 0,1 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2024.

"Di tengah tantangan global yang penuh ketidakpastian, alhamdulillah investasi yang masuk ke Indonesia tetap terjaga, baik dari dalam maupun luar negeri," kata Rosan.

2. Realisasi PMDN capai Rp1.030 triliun

Ilustrasi investasi (freepik.com)
Ilustrasi investasi (freepik.com)

Sementara itu, realisasi Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) mencapai Rp1.030,3 triliun atau 53,4 persen dari total realisasi investasi sepanjang 2025. Realisasi PMDN tumbuh 26,6 persen dibandingkan periode yang sama 2024.

"Kami melihat, ke depan angka ini masih berpotensi meningkat lebih besar lagi, salah satunya karena faktor Danantara," tutur Rosan.

3. Tahun lalu disebut sebagai periode penuh tantangan

Ilustrasi investasi (freepik.com)
Ilustrasi investasi (freepik.com)

Rosan mengakui 2025 bukanlah tahun yang mudah. Kondisi perekonomian global masih diwarnai ketidakpastian, ketegangan geopolitik, serta fragmentasi perdagangan internasional.

Di dalam negeri, pada November 2025 juga terjadi bencana alam di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat. Meski demikian, pemerintah tetap hadir dan berupaya menjaga optimisme agar berbagai tantangan dapat dihadapi dengan baik.

"Yang paling penting, capaian ini membuktikan Indonesia mampu menjaga kepercayaan investor dan mempertahankan momentum pertumbuhan ekonomi nasional," katanya.

4. Investasi di Jawa capai Rp940 triliun

ilustrasi investasi (pexels.com/maitree rimthong)
ilustrasi investasi (pexels.com/maitree rimthong)

Secara spasial, realisasi investasi di Pulau Jawa mencapai Rp940 triliun atau 48,7 persen dari total investasi, dengan pertumbuhan 14,8 persensecara tahunan.

"Sementara itu, realisasi investasi di luar Pulau Jawa tercatat sebesar Rp991,2 triliun atau 51,3 persen, tumbuh 10,7 persen dibandingkan periode yang sama 2024," tegasnya.

Adapun lima sektor terbesar realisasi investasi gabungan PMA dan PMDN meliputi industri logam dasar, barang bukan logam, serta mesin dan peralatannya senilai Rp262 triliun; sektor transportasi, pergudangan, dan telekomunikasi sebesar Rp211 triliun; pertambangan senilai Rp199,6 triliun; jasa lainnya sebesar Rp170,5 triliun; serta sektor perumahan, kawasan industri, dan perkantoran senilai Rp140,4 triliun.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Satria Permana
EditorSatria Permana
Follow Us

Latest in Business

See More

OJK Temukan 8 Pelanggaran DSI, Indikasi Fraud Dilaporkan ke Polisi

16 Jan 2026, 06:30 WIBBusiness