5 Cara Mudah Berinvestasi Meski Gajimu Gak Gede

Bisa banget diterapkan, nih!

Jangan pernah merasa ragu jika kamu ingin melakukan investasi. Sebab, investasi itu sangat penting untuk meminimalkan terjadinya masalah keuangan. Makanya, setiap orang berhak melakukan investasi sesuai dengan yang mereka inginkan.

Tidak masalah jika kamu memiliki penghasilan yang kecil. Karena dengan pengelolaan keuangan yang baik maka seseorang dapat melakukan investasi, sekalipun gajinya pas-pasan. Penasaran bagaimana cara mudah berinvestasi meski gajimu gak gede? Yuk, simak beberapa tips berikut.

1. Jangan memelihara gaya hidup yang boros

5 Cara Mudah Berinvestasi Meski Gajimu Gak Gedepexels.com/bruce mars

Mengelola keuangan dengan baik adalah hal utama yang perlu dilakukan agar kamu bisa berinvestasi meskipun gajimu tidak besar. Salah satu cara yang tepat mengolah uang adalah dengan berhemat. Pastikan kamu berhenti menjalani gaya hidup boros.

Karena itu hanya akan membuatmu terus-terusan merasa uang yang kamu dapatkan tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup. Hingga akhirnya kamu tidak ada kesempatan untuk berinvestasi.

2. Pertimbangkan sesuatu yang ingin kamu beli

5 Cara Mudah Berinvestasi Meski Gajimu Gak Gedepexels.com/Artem Beliaikin

Kamu perlu membuat skala prioritas mengenai barang yang akan dibeli. Jika tidak, bisa-bisa semua barang akan kamu beli hanya untuk menuruti keinginan semata. Padahal sebaiknya, jika ingin membeli barang pastikan memang yang sedang kamu butuhkan.

Dengan begitu, kamu bisa menghemat pengeluaran dan melakukan investasi dengan sisa uang yang kamu miliki.

Baca Juga: 4 Kesalahan Orangtua Millennial dalam Merencanakan Keuangan 

3. Melakukan pengeluaran seminimal mungkin

5 Cara Mudah Berinvestasi Meski Gajimu Gak Gedepexels.com/Alexandra Maria

Jika kamu ingin berinvestasi dengan gaji yang tidak cukup banyak, maka hal yang perlu kamu lakukan adalah menghemat pengeluaran seminimal mungkin. Jangan membeli barang yang tidak ada manfaatnya dan jangan membeli barang yang bukan merupakan kebutuhan mendesak. Jadi, aturlah keuanganmu sebaik mungkin agar pengeluaranmu bisa lebih kecil daripada pendapatan.

4. Perhatikan jenis investasi yang akan kamu ambil

5 Cara Mudah Berinvestasi Meski Gajimu Gak Gedepexels.com/Pixabay

Zaman sekarang akses untuk berinvestasi lebih mudah dan juga terjangkau karena banyaknya jenis investasi yang ditawarkan. Sehingga kamu perlu mencari tahu tentang jenis investasi yang sesuai dengan keuanganmu. Pastikan kamu memilih jenis investasi dengan modal yang minimal. Jadi, jangan sampai salah pilih, ya!

5. Memiliki komitmen untuk mengelola keuangan dengan penuh tanggung jawab

5 Cara Mudah Berinvestasi Meski Gajimu Gak Gedepexels.com/Alexander Mils

Langkah terakhir adalah membuat komitmen dengan diri sendiri bahwa kamu akan mengelola keuangan dengan penuh tanggung jawab. Jika kamu berhasil menetapkan komitmen tersebut, maka pengeluaranmu akan terkontrol. Nah, menjaga kestabilan keuangan adalah upaya terbaik agar kamu bisa berinvestasi meskipun pendapatanmu tidak besar.

Itulah 5 cara mudah  berinvestasi meski kamu memiliki gaji yang tidak besar. Kuncinya, jangan pernah ragu dan selalu atur pengelolaan keuangan dengan baik. Semoga berhasil!

Baca Juga: 5 Tips Memulai Investasi Bagi Pemula Tanpa Repot, Kamu Sudah Tahu?

Izah Cahya Photo Verified Writer Izah Cahya

Menulis untuk menghidupkan -do the best- ig : @izahcahya_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.
  • Septi Riyani

Berita Terkini Lainnya