Resep Iced Americano Kopi Instan, Rasa Seenak Buatan Kafe

Harga lebih terjangkau, tapi rasa boleh diadu

Pencinta kopi mungkin sudah tak asing lagi dengan iced americano. Olahan espresso yang satu ini biasanya disajikan menggunakan tambahan es batu agar lebih dingin dan nikmat.

Umumnya, untuk membuat iced americano diperlukan double shot espresso. Namun, sebenarnya kamu bisa membuat iced americano dari kopi instan, sehingga tak perlu ke coffee shop lagi, deh. 

Berikut resep iced americano kopi instan yang bisa kamu praktikkan di rumah. Selamat mencoba, karena meski caranya mudah, rasa boleh diadu dengan yang di kafe, lho!

Baca Juga: Resep Americano Rumahan ala Kafe, Langsung Melek Seharian

Bahan Iced Americano Kopi Instan

Resep Iced Americano Kopi Instan, Rasa Seenak Buatan Kafeilustrasi kopi instan (pexels.com/Janko Ferlic)
  1. kopi bubuk instan
  2. es batu secukupnya
  3. air putih secukupnya
  4. air panas secukupnya
  5. gula secukupnya

Cara Membuat

  1. Langkah pertama, siapkan gelas kosong, lalu masukkan kopi, gula, dan air panas secukupnya. 
  2. Kemudian, aduk menggunakan whisker selama 3 menit.
  3. Siapkan gelas lain, lalu masukkan es batu lalu tambahkan kopi yang sudah diaduk ke dalam gelas. Kemudian, tuangkan air secukupnya.
  4. Sajikan iced americano kopi instan selagi dingin.

Tips Membuat

  1. Pastikan kamu menggunakan kopi instan tanpa campuran gula dan krimer agar rasa kopinya lebih menonjol.
  2. Jika ingin rasanya jadi lebih pekat, kamu bisa menggunakan takaran kopi lebih banyak karena nantinya akan ditambahkan air yang agak banyak.
  3. Bagi pemula, iced americano mungkin akan sedikit pahit, tapi kamu bisa memberikan pemanis ke dalamnya, seperti gula pasir, gula cair, atau madu. 

Kata siapa kamu harus ke coffee shop untuk menikmati segelas iced americano? Tinggal ikuti resep iced americano kopi instan di atas, kamu bisa membuatnya di rumah. Langsung bergegas ke dapur untuk langsung membuatnya, ya!

Baca Juga: Sama-sama Hitam, Ini 5 Perbedaan Mendasar Espresso dan Americano

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya