- 6 butir kuning telur
- 70 ml minyak sayur
- 100 ml susu cair
- 150 gram daging durian matang, haluskan
- 120 gram tepung terigu protein rendah
- ½ sdt ekstrak vanila
- Sejumput garam
Resep Chiffon Cake Durian ala Rumahan yang Lembut dan Wanginya Khas

Durian adalah buah tropis dengan daging kuning lembut yang memiliki cita rasa dan aroma khas. Tak hanya diolah menjadi minuman, durian juga bisa dimanfaatkan sebagai campuran adonan kue seperti chiffon cake durian. Teksurnya yang lembut dan ringan, sangat cocok dinikmati dengan secangkir teh panas di pagi atau sore hari.
Untuk kamu yang tertarik membuat kue ini di rumah, kamu bisa mengikuti resep lengkap yang dibagikan dalam artikel ini. Kamu juga bisa menjadikan kegiatan ini sebagai ide untuk mengisi waktu liburan dengan aktivitas seru bersama anak di rumah. Yuk, recook resepnya dan sajikan kue lembut dengan cita rasa khas durian untuk keluarga tercinta ya!
Bahan Chiffon Cake Durian ala Rumahan

Bahan untuk adonan A:
Bahan untuk adonan B:
- 6 butir putih telur
- 120 gram gula pasir
- 1 sdt air perasan lemon
Cara Membuat Chiffon Cake Durian ala Rumahan

- Siapkan mangkuk, kemudian campurkan kuning telur, minyak, susu, dan daging durian yang sudah dihaluskan. Aduk hingga rata.
- Masukkan tepung terigu, ekstrak vanila, dan garam. Aduk kembali sampai tidak ada yang menggumpal. Sisihkan.
- Ambil mangkuk lainnya, lalu kocok putih telur dan air perasan lemon sampai berbusa.
- Kemudian tambahkan gula pasir secara bertahap dan kocok kembali hingga sedikit kaku.
- Ambil ⅓ adonan meringue atau adonan B, lalu campurkan ke dalam adonan A. Aduk sampai menyatu dengan spatula.
- Masukkan sisa adonan B atau meringue ke dalam adonan A. Aduk kembali secara perlahan.
- Tuangkan adonan chiffon cake durian ke dalam loyang kue yang sudah disiapkan.
- Panggang di dalam oven dengan suhu 160°C selama 50–60 menit hingga matang. Angkat.
- Setelah diangkat dari oven, balik loyang dan dinginkan chiffon cake durian secara menyeluruh.
- Chiffon cake durian siap untuk disajikan dan dinikmati!
Tips Membuat Chiffon Cake Durian ala Rumahan

- Untuk cita rasa chiffon cake durian yang lezat, pastikan kamu memilih durian yang benar-benar matang sempurna. Durian yang sudah matang memiliki aroma yang kuat dan rasa manis yang khas.
- Agar tekstur chiffon cake tidak berserat, haluskan durian sampai benar-benar lembut. Tekstur durian yang masih berserat bisa membuat adonan berat dan membuat kue menjadi sulit mengembang sempurna.
- Pastikan putih telur yang digunakan untuk membuat adonan meringue bebas dari lemak. Jika ada sedikit saja kuning telur atau minyak bisa membuat meringue gagal mengembang.
- Agar udara dalam adonan tetap terjaga, selama proses pengadukan adonan pastikan kamu mencampurnya memakai teknik lipat atau folding dengan menggunakan spatula.
- Berbeda dengan cara memanggang kue lainnya, khusus untuk chiffon cake hindari mengolesi loyang kue dengan minyak atau margarin. Bahan ini akan membuat adonan kue mudah kempis dan sulit mengembang.
Dengan mengikuti resep di atas, kamu bisa membuat chiffon cake durian ala rumahan yang legit, wangi, dan super lembut. Sajikan sebagai camilan selama liburan bersama keluarga atau sebagai teman ngeteh sore di rumah.



















