Resep Tumis Daging Cabai Hijau, Lezatnya Bikin Lidah Ketagihan

Daging sapi merupakan salah satu bahan makanan bernilai tinggi. Harganya pun lebih mahal dibanding bahan makanan lain.
Meski dapat diolah menjadi beragam hidangan lezat dan menggugah selera, tetapi proses pengolahan daging sapi sedikit rumit. Pasalnya, tekstur daging sapi yang akan kamu masak harus empuk, lembut, dan tidak keras.
Salah satu olahan daging sapi yang resepnya mudah diikuti adalah tumis daging cabai hijau. Penasaran bagaimana langkah-langkahnya? Yuk, simak resep membuat tumis daging cabai hijau di bawah ini!
Resep tumis daging cabai hijau

Durasi memasak: 30 menit.
Porsi: 3 porsi.
Bahan-bahan:
- 250 gram daging sapi
- 60 gram cabai hijau
- 1 siung bawang putih
- 1 buah bawang bombay
- 1 ruas jahe
- ½ sdt merica
- 1 sdm kecap manis
- ½ sdm kecap asin
- ½ sdm kecap inggris
- ½ sdm tepung sagu
- ½ sdm saus tiram
- ½ sdt minyak wijen
- garam, gula, dan air, secukupnya
Cara membuat:
- Iris daging sapi menjadi bentuk kecil-kecil.
- Marinasi daging sapi dengan cara direndam dalam cairan yang sudah diberi bumbu, seperti kecap manis, kecap asin, minyak wijen, dan sagu. Pastikan mengenai seluruh permukaan daging rata.
- Sambil menunggu semua bumbu meresap, letakkan wajan di atas kompor. Tuang sedikit minyak. Nyalakan api sedang.
- Masukkan bawang putih yang sudah diiris. Tumis hingga mengeluarkan aroma harum. Tambahkan jahe yang sebelumnya sudah dimemarkan.
- Masukkan daging sapi. Tuang saus tiram dan kecap inggris.
- Taburkan garam, merica, dan gula. Beri air secukupnya. Masak hingga kuah menyusut.
- Tambahkan cabai dan bawang bombay yang sudah diiris. Masak hingga kuah mengental.
- Angkat saat matang. Pindahkan ke piring saji dan sajikan dengan nasi hangat agar lebih nikmat.
Tips memasak:
- Supaya tekstur daging mudah empuk dan lembut, sebaiknya pilih daging sapi has dalam.
- Dapat juga menggunakan daging sapi slice tipis yang sudah siap pakai. Jadi dapat langsung ditumis tanpa perlu merebusnya terlebih dahulu.
Itulah resep membuat tumis daging cabai hijau yang kelezatan rasanya dijamin bikin siapa saja ketagihan. Tertarik untuk membuatnya sendiri? Yuk, bergegas ke dapur dan selamat berkreasi!