Resep Sup Bawang Putih yang Nikmat Dikonsumsi saat Flu

Semakin lezat disantap dengan roti

Perubahan cuaca yang terjadi akhir-akhir ini bisa menyebabkan daya tahan tubuh menurun. Orang jadi sangat mudah terserang flu dan demam. Akibatnya, nafsu makan pun terganggu.

Selain obat yang diberikan dokter, mengkonsumsi bahan makanan tertentu untuk meredakan flu dan demam juga diperlukan. Misalnya, seperti bawang putih. Dilansir Healthline, bawang putih ampuh meredakan flu dan mengurangi risiko penyakit lainnya.

Salah satu cara terbaik untuk mengkonsumsi bawang putih adalah dengan mengolahnya menjadi sup. Selengkapnya, simak resep sup bawang putih berikut ini yang bisa kamu jadikan menu makan saat merasa kurang enak badan.

Baca Juga: Resep Sup Bawang Bombai dengan Irisan Daging Sapi

Bahan Sup Bawang Putih

Resep Sup Bawang Putih yang Nikmat Dikonsumsi saat Fluilustrasi bawang putih (pixabay.com/PublicDomainPictures)
  1. 4 siung bawang putih, cincang
  2. 1 siung bawang putih, belah
  3. 63 gram pasta, seperti makaroni atau fusilli
  4. 125 gram kacang polong beku
  5. 2 sendok teh garam
  6. Lada bubuk, secukupnya
  7. 1 lembar daun salam
  8. ¼ sendok teh thyme kering
  9. 800 ml air
  10. 4 potong roti, potong dua, panggang sebentar
  11. 2 butir telur ukuran besar
  12. 1 sendok makan minyak zaitun extra virgin
  13. 2 sendok makan peterseli segar, cincang
  14. 2 sendok makan keju parmesan

Cara Membuat

Resep Sup Bawang Putih yang Nikmat Dikonsumsi saat Fluilustrasi masak sup (pixabay.com/werbeguru)
  1. Rebus air dalam panci hingga mendidih. Masukkan bawang putih cincang, thyme, daun salam, dan garam. Tutup dan biarkan selama kurang lebih 15 menit.
  2. Buang daun salam dan tangkai thyme. Tambahkan pasta dan aduk. Tutup dan biarkan mendidih selama 5—10 menit. Aduk sesekali agar pasta tak menempel di dasar panci.
  3. Masukkan kacang polong dan biarkan selama 5 menit. Sembari menunggu, olesi roti panggang dengan irisan bawang putih.
  4. Kocok telur dan minyak zaitun. Tuang 2 sendok sup panas dan aduk rata. Matikan api kompor saat sup sudah benar-benar matang. Tambahkan lada bubuk dan peterseli.
  5. Tuang sup ke dalam mangkuk. Taburkan keju di atasnya.
  6. Sajikan sup bawang putih siap disajikan.

Baca Juga: Resep Sup Iga Lobak Merah, Olahan Mewah Ala Chinese Food

Tips Membuat Sup Bawang Putih

Resep Sup Bawang Putih yang Nikmat Dikonsumsi saat Fluilustrasi membuat sup (pexels.com/Tibor Szabo)
  1. Pastikan bawang putih yang digunakan masih segar untuk mendapatkan aroma dan rasa yang terbaik.
  2. Tambahkan minyak zaitun ekstra virgin agar aroma dan rasa sup lebih lezat.
  3. Jika memungkinkan, gunakan kaldu ayam yang telah dimasak sebelumnya atau kaldu ayam kualitas tinggi untuk memperkaya rasa sup.
  4. Tambahkan daun bawang segar saat penyajian untuk sentuhan warna dan rasa yang menyegarkan.

Saran Penyajian

Resep Sup Bawang Putih yang Nikmat Dikonsumsi saat Fluilustrasi sup bawang putih (pixabay.com/ivabalk)
  1. Berikan sentuhan khusus dengan menambahkan keju parmesan parut di atas sup. Keju akan memberikan rasa gurih yang nikmat.
  2. Sup bawang putih sangat nikmat disajikan bersama potongan roti hangat. Ini akan menambah kelezatan pada hidangan buatanmu.
  3. Untuk versi yang lebih mengenyangkan, tambahkan protein tambahan berupa potongan daging ayam rebus ke dalam sup.

Dengan mengikuti panduan ini dan menyajikannya secara kreatif, kamu bisa membuat  sup bawang putih yang tak hanya lezat tapi juga menggugah selera. Yuk, praktikkan resep sup bawang putih yang hangatnya rilekskan tubuh ini!

Baca Juga: 4 Sup Khas India yang Kaya Rasa, Rempahnya Juara!

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Instagram @sintalistiyana

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya