Saat melakukan plank, tubuh diajak untuk tetap tenang walaupun otot sebenarnya bekerja keras. Sekilas tampak simpel, tetapi latihan ini bisa sulit dilakukan. Kamu harus bertumpu pada jari kaki dan lengan bawah, bagian tubuh lainnya ditahan agar tidak menyentuh lantai. Tulang belakang dijaga tetap netral, sementara kepala, badan, dan kaki berada dalam satu garis lurus.
Latihan ini bukan soal bergerak, melainkan bertahan. Plank termasuk latihan isometrik, yang mana otot inti (core) terus berkontraksi dalam posisi yang sama. Dengan melatihnya, lama-lama kekuatanmu akan terbentuk, membantu tubuh kamu lebih stabil dan kokoh.
