Jangan Dilewatkan, 5 Manfaat Makan Malam Ini Bagus untuk Kesehatan

Ternyata baik untuk mencegah kegemukan lho 

Makan malam terkadang sering membuat seseorang takut, karena banyak yang beranggapan kalau makan malam bisa membuat tubuh cepat gemuk. Maka tak heran banyak orang terutama para perempuan yang sering melewatkan makan malam.

Padahal jika dilakukan dengan benar, makan malam malah membuat tubuh kita sehat lho. Penasaran seperti apa? Berikut adalah penjelasannya.

1. Mencegah kegemukan

Jangan Dilewatkan, 5 Manfaat Makan Malam Ini Bagus untuk Kesehatanpexels.com/rawpixel.com

Jika kamu mengira jika makan malam akan membuatmu gemuk, itu gak benar lho. Justru makan malam akan mencegah kegemukan asalkan makanan yang kamu konsumsi tidak mengandung lemak serta kita juga harus selalu memperhatikan kalori yang terkandung dalam makanan yang dikonsumsi tersebut.

Hal yang perlu diperhatikan juga, tidak boleh makan terlalu malam. Biasakan makan malam sekitar pukul 7 atau pukul 8 dan setelah makan jangan langsung tidur, tunggu dulu selama beberapa lama agar makanan bisa dicerna dengan baik.

2. Mengontrol makan berlebih

Jangan Dilewatkan, 5 Manfaat Makan Malam Ini Bagus untuk Kesehatanpexels.com/Bruce Mars

Makan malam juga bisa membuat kita mengontrol makan berlebih. Jangan menunggu lapar, lalu kita makan karena hal itu akan membuatmu tidak bisa mengontrol makanan. Biasakanlah untuk selalu makan malam sekitar pukul 7 atau pukul 8 karena hal itu akan membuatmu mampu mengontrol makan berlebih.

Baca Juga: 5 Makanan Ini Harus Dihindari Saat Makan Malam, biar Gak Ganggu Tubuh

3. Menenangkan pikiran

Jangan Dilewatkan, 5 Manfaat Makan Malam Ini Bagus untuk KesehatanPexels.com/Kelvin Valerio

Makan malam juga bisa membuat pikiran menjadi tenang. Pasalnya saat makan malam dan mengonsumsi makanan yang enak, kamu akan jadi lebih rileks.

4. Melancarkan pencernaan

Jangan Dilewatkan, 5 Manfaat Makan Malam Ini Bagus untuk Kesehataninfo.sk

Jika kita membiasakan makan malam secara teratur, sistem pencernaan kita juga lancar dan terhindar dari sembelit. Tentunya makanan yang kita konsumsi di waktu malam juga memiliki kandungan gizi, serat, dan nutrisi yang cukup seperti telur, daging, buah-buahan dan makanan sehat lainnnya.

5. Tidur malam menjadi berkualitas

Jangan Dilewatkan, 5 Manfaat Makan Malam Ini Bagus untuk KesehatanPexels.com/Jhon-Mark Smith

Makan malam juga bisa membuat tidur malam kita menjadi berkualitas bahkan kita akan terhindar dari gangguan tidur lainnya seperti insomnia. Hal itu tentunya akan berdampak pada kesehatan tubuh kita. Apalagi ketika di pagi hari ketika bangun tidur, tubuh akan terlihat segar dan sehat sehingga kita bisa menjalankan aktivitas sehari-hari dengan baik.

Nah, itulah kelima manfaat makan malam untuk kesehatan tubuh. Semoga bermanfaat ya!

Baca Juga: 7 Makanan yang Ampuh Mengatasi Bad Mood saat Pagi Hari

Asih Purwanti Photo Verified Writer Asih Purwanti

Menulis adalah cara untuk melarikan diri

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya