[QUIZ] Apakah Mata Kamu Rentan Katarak? Coba Tes di Sini

Mata adalah jendela utama kita ke dunia, tapi tak banyak yang sadar bahwa kebiasaan sehari-hari bisa memengaruhi kesehatan mata secara signifikan. Salah satu kondisi yang umum terjadi seiring bertambahnya usia adalah katarak, yaitu kekeruhan pada lensa mata yang dapat memengaruhi penglihatan. Walau bisa diatasi melalui prosedur medis, tetapi pencegahan dini tetap lebih baik dan mudah dilakukan melalui perubahan gaya hidup.
Kuis ini membantu kamu menyadari seberapa besar kebiasaan harianmu bisa memengaruhi risiko katarak. Setiap jawaban yang kamu pilih akan menyoroti pola yang berpotensi meningkatkan atau menurunkan risiko tersebut. Penting dicatat, ini bukan alat diagnostik resmi, hasilnya bersifat informatif dan hanya bertujuan untuk meningkatkan kesadaran.
Selain itu, mengenali kebiasaan yang berisiko memberi kamu kesempatan untuk melakukan langkah-langkah pencegahan sederhana, mulai dari perlindungan sinar UV hingga pola makan sehat yang mendukung kesehatan lensa mata. Yuk, cek bagaimana rutinitasmu sehari-hari bisa berdampak pada kesehatan mata!

Seberapa sering kamu menghabiskan waktu di bawah sinar matahari tanpa kacamata hitam?
A. Hampir setiap hari, tanpa perlindungan
B. Kadang-kadang, terutama saat aktivitas di luar ruangan
C. Hampir selalu pakai kacamata hitam atau topi


















