- Infeksi seperti otitis media, pneumonia, bronkitis, bronkiolitis, sinusitis, dan infeksi kulit.
- Kondisi alergi seperti asma, rinitis alergi, dermatitis kontak, hingga anafilaksis akibat makanan.
- Menariknya, tim peneliti juga mencatat bahwa kemunculan infeksi atau alergi terjadi lebih lambat setelah vaksinasi.
Studi: Vaksin COVID-19 Kurangi Infeksi pada Anak dengan Eksim

- Anak dengan eksim yang divaksinasi COVID-19 memiliki risiko lebih rendah mengalami infeksi dan komplikasi alergi.
- Vaksinasi mungkin membantu memperlambat perkembangan penyakit atopik seperti asma.
- Studi ini memperkuat bukti bahwa vaksin COVID-19 aman dan bermanfaat bagi anak dengan kondisi kulit kronis.
Eksim, atau dermatitis atopik, bukan sekadar masalah kulit. Kondisi kronis ini berkaitan erat dengan sistem imun dan kerap menjadi pintu awal bagi munculnya asma maupun rinitis alergi di kemudian hari. Anak-anak dengan eksim juga diketahui lebih rentan mengalami infeksi, baik di kulit maupun saluran pernapasan.
Namun, temuan baru yang dipresentasikan dalam American College of Allergy, Asthma and Immunology (ACAAI) Annual Scientific Meeting 2025 di Orlando, Amerika Serikat (AS), memberikan kabar baik.
Para peneliti menemukan bahwa anak-anak dengan eksim yang menerima vaksin COVID-19 mengalami lebih sedikit infeksi dan komplikasi alergi dibandingkan mereka yang tidak divaksinasi.
Penelitian ini melibatkan lebih dari 11 ribu anak di bawah usia 17 tahun, dibagi secara seimbang antara kelompok yang divaksin dan yang tidak. Semua partisipan memiliki riwayat eksim, tetapi tidak memiliki infeksi COVID-19 sebelumnya atau penyakit penyerta berat.
Menurut Dr. Zhibo Yang, peneliti utama studi ini, manfaat vaksin ternyata melampaui perlindungan terhadap virus corona. “Anak-anak dengan eksim yang mendapat vaksin tidak hanya lebih terlindungi dari COVID-19, tetapi juga dari berbagai infeksi lain, mulai dari infeksi telinga hingga pneumonia,” jelasnya.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa anak-anak yang divaksinasi memiliki risiko lebih rendah terhadap:
Dr. Yang menambahkan, temuan ini mengisyaratkan bahwa vaksin COVID-19 bisa membantu memperlambat perkembangan penyakit atopik, termasuk risiko anak berkembang menjadi asma di masa depan. “Ini memperkuat bukti bahwa vaksinasi tidak hanya aman, tetapi juga membawa manfaat tambahan bagi anak-anak dengan kondisi alergi kronis seperti eksim,” ujarnya.
Penelitian ini menjadi bagian dari bukti yang makin berkembang tentang bagaimana vaksinasi dapat menjadi alat penting dalam menjaga kesehatan anak dengan penyakit alergi kronis, bukan cuma dalam konteks pandemi, tetapi juga untuk kesehatan jangka panjang mereka.
Referensi
"COVID-19 Vaccination Linked to Reduced Infections in Children with Eczema." American College of Allergy, Asthma, and Immunology. Diakses November 2025.


















