5 Tips supaya Kamu Jadi HR Profesional, Praktikkan!

Selalu fokus dan lakukan tugasmu dengan baik

Human Resources atau yang biasa disingkat HR adalah sebuah posisi yang sangat penting pada perusahaan. Tugas dari seorang HR salah satunya mengatur semuanya yang berhubungan dengan tenaga kerja. Seperti perekrutan dan pelatihan.

Nah, kalau kamu merupakan salah satu orang yang bercita-cita menjadi HR, kamu wajib menyimak lima tips di bawah ini untuk mendorongmu menjadi HR profesional. Yuk, langsung terapkan!

1. Fokus

5 Tips supaya Kamu Jadi HR Profesional, Praktikkan!ilustrasi fokus (pexels.com/Liza Summer)

Ini adalah kelemahan umum HR, karena mereka terlalu fokus dalam merekrut orang-orang baru yang terbaik sehingga mereka melupakan orang-orang yang sudah mereka miliki. Keterlibatan karyawan saat ini adalah bagian dari gambaran besarnya. Hal ini sama pentingnya dengan merekrut pekerja terbaik. 

"Apakah pengakuan, tinjauan, dan kebijakan pertumbuhanmu setara dengan upaya perekrutanmu? Sebagai seorang profesional HR, kamu harus menyeimbangkan berbagai macam tanggung jawab, termasuk tanggung jawab utama HR, yakni rekrutmen dan seleksi, pembelajaran dan pengembangan, manajemen kinerja, dan perencanaan sukses," jelas Caitlin Mazur, seorang penulis, melansir dari Zippia.

2. Lakukan tugas sederhana dengan baik

5 Tips supaya Kamu Jadi HR Profesional, Praktikkan!ilustrasi bekerja (pexels.com/Christina Morillo)

Sangat mudah untuk menjadi mekanis atau bahkan malas dalam menyelesaikan tugas sehari-hari setelah kamu menyelesaikannya selama beberapa waktu. Namun, sebagai profesional HR, penting untuk diingat bahwa tugas sehari-harimu dapat berdampak besar pada kehidupan profesional dan pribadi karyawan.

"Menyelesaikan setiap tugas yang diberikan kepadamu dengan baik dan tepat waktu adalah kunci untuk menjadi HR yang sukses. Beberapa tugas tersebut ialah, mengumpulkan dan mendistribusikan resume, orientasi dan pelatihan karyawan, memfasilitasi pendaftaran tunjangan karyawan, menjaga hubungan karyawan, serta menetapkan dan membangun budaya perusahaan," lanjut Mazur.

3. Pertahankan passion-mu

5 Tips supaya Kamu Jadi HR Profesional, Praktikkan!ilustrasi bekerja (pexels.com/cottonbro studio)

Bagi karyawan, HR sering kali mewakili aturan dan kebutuhan organisasi. Akibatnya, mereka sering dianggap tidak ramah. Jika kamu bersandar pada persepsi ini, posisimu akan terus dianggap sebagai posisi yang tidak ramah dan jauh. Namun, jika kamu bersandar pada passion-mu untuk membantu orang atau membuat organisasi menjadi lebih sehat, kamu akan segera menjadi pemimpin yang lebih efektif dan positif.

"Doronganmu sendiri akan menginspirasi orang-orang yang kamu coba rekrut, serta para pekerja saat ini di organisasi," ungkap Mazur.

Baca Juga: 5 Tips Memperbaiki Resume Kerja yang Ditolak HRD

4. Tingkatkan soft skill

5 Tips supaya Kamu Jadi HR Profesional, Praktikkan!ilustrasi mengasah kemampuan (pexels.com/Buro Millennial)

Memimpin di bidang HR adalah tentang menjalin hubungan nyata dengan para pekerja dan memahami bagaimana kebutuhan mereka sesuai dengan tujuan bisnis. Oleh karena itu, kecerdasan emosional dan keterampilan komunikasi yang kuat sangat penting untuk menjadi sukses. 

"Khususnya di dunia kerja hybrid, pembinaan profesional dapat menjadi cara yang bagus untuk memoles keterampilan lunak (soft skill) yang penting ini sebelum terjun ke bidang HR," ungkap John Morgan, selaku Konsultan Manajemen dan Eksekutif berpengalaman di industri Sumber Daya Manusia dan Pengembangan Bakat di LHH, melansir dari Forbes.

5. Pelajari cara menyelesaikan masalah

5 Tips supaya Kamu Jadi HR Profesional, Praktikkan!ilustrasi orang berpikir (pexels.com/Ivan Samkov)

Menjadi "people person" tidak selalu berarti sukses di bidang HR. Profesional HR terus-menerus menyampaikan keluhan dan diharapkan menyelesaikan konflik.  Keterampilan interpersonal yang kuat adalah kunci keberhasilan dalam bertindak sebagai mediator dan dewan pemberi suara.

"Kamu juga harus terampil dalam memproses informasi tanpa menjadi frustrasi, kecewa, atau menginternalisasi hal-hal negatif di tempat kerja," ungkap Teresa Martins, penanggung jawab dalam mengembangkan dan meningkatkan strategi Masyarakat & Budaya Global di Madison Logic.

Setelah menyimak lima tips di atas, apakah kamu semakin yakin untuk fokus dalam bidang HR? Tentu tanggung jawab yang dilakukan juga gak main-main, ya. Maka dari itu, gak ada salahnya kamu mengumpulkan niat terlebih dahulu agar rencanamu bisa berjalan dengan maksimal.

Baca Juga: 6 Cara Menanyakan Gaji Lewat Chat ke HRD, Sopan dan Profesional

Alma S Photo Verified Writer Alma S

I don’t have to say a word. That’s why I like writing.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya