5 Info Sejarah Asal Mula Slender Man yang Jadi Urban Legend Modern

Betul-betul mengerikan sih ini!

Sudah nonton film Slender Man? Atau bermain game-nya? Mungkin kamu bertanya-tanya dari mana asalnya. Apakah dia benar-benar hantu di kehidupan nyata seperti kuntilanak atau tuyul di Indonesia atau mungkin dari karya fiktif buatan seseorang?

Dilansir dari washingtonpost.com, Slender Man konon adalah mitos yang berasal dari banyak tempat, seperti hutan gelap di Jerman, lukisan gua di Brasil dan Mesir Kuno. Namun, sebenarnya peristiwa yang membuat Slender Man sangat populer karena menjadi legenda urban di kalangan millennials. Berikut ini penjelasannya!

1. Slender Man berasal dari legenda urban di forum internet Something Awful

5 Info Sejarah Asal Mula Slender Man yang Jadi Urban Legend Modernnydailynews.com

Apa maksudnya legenda urban? Legenda urban adalah potongan cerita lucu atau mengerikan yang seolah-olah nyata lalu beredar dari mulut ke mulut sehingga banyak dibicarakan. Slender Man sendiri muncul sebagai legenda urban di forum internet Something Awful.

Forum ini biasanya membicarakan hal-hal seputar board game Dungeons & Dragons, konten porno, dan printer 3-D. Namun, pada 8 Juni 2009 forum tersebut tengah banyak membuat karya mistis dengan Photoshop, salah satunya adalah Slender Man.

2. Sosok Slender Man sendiri diciptakan oleh Victor Surge yang digambarkan dengan perawakan tinggi dan memiliki bayangan tentakel sebagai senjata

5 Info Sejarah Asal Mula Slender Man yang Jadi Urban Legend Modernregaltribune.com

Victor Surge adalah orang pertama yang menciptakan sosok Slender Man yang kemudian viral. Dalam forum tersebut, dia mengirimkan dua foto anak-anak yang dihantui sesosok tinggi dengan bayangan tentakel sebagai senjata.

Baca Juga: 6 Cara Kerja Brainwashing yang Perlu Kamu Waspadai

3. Gak hanya foto, Surge pun mengirimkan teks yang mengerikan

5 Info Sejarah Asal Mula Slender Man yang Jadi Urban Legend Modernsyfy.com

Apalah arti gambar tanpa cerita. Itu sebabnya Surge pun melampirkan teks mengerikan bersama dengan foto tersebut. Adapun, tulisannya berbunyi sebagai berikut:

Kami tidak ingin pergi, kami tidak ingin membunuh mereka, tapi keheningan dan lengan yang terjulur membuat kami ngeri dan terhibur di saat yang bersamaan... 1983, fotografer anonim, diduga tewas."

4. Selama berminggu-minggu Surge melanjutkan kiriman foto, kliping koran dan gambar anak-anak Slender Man

5 Info Sejarah Asal Mula Slender Man yang Jadi Urban Legend Modernindependent.co.uk

Hal yang membuat orang-orang tertarik dengan mitos Slender Man adalah Surge yang terus-menerus melanjutkan kiriman berupa foto, kliping koran, dan gambar anak-anak Slender Man. Orang-orang pun ikut menyumbang hasil editan gambar Photoshop dan kisah mereka sendiri, baik lanjutan cerita atau membuat asal-usul Slender Man. Hingga pertengahan Juni, kisah Slender Man menjadi legenda urban dan mencapai 194 halaman PDF jika dikonversikan.

5. Karena menjadi karya kolaboratif, kisah Slender Man memiliki banyak versi dan dialihmediakan menjadi video game dan film

5 Info Sejarah Asal Mula Slender Man yang Jadi Urban Legend Modernwallpapersite.com

Karena diceritakan secara kolaboratif oleh komunitas yang sebagian besar anonim, mitos Slender Man menjadi bervariasi. Dalam beberapa kisah, Slender Man ditampilkan sebagai manusia langsing dengan banyak lengan seperti tentakel, namun di kisah lain tidak digambarkan demikian.

Semuanya diceritakan secara kreatif. Gak heran kalau kisah Slender Man begitu populer dan akhirnya dialihmediakan menjadi video game dan film, salah satunya adalah Slender Man yang tayang pada 2018 ini.

Nah, itu dia beberpa kisah dari urban legend modern Slender Man. Karena punya banyak versi, kamu boleh memilih mana kisah yang paling kamu suka. Mungkin juga kamu punya versi sendiri yang gak kalah menarik dan mengerikan? Yuk bagi ceritamu di kolom komentar!

Baca Juga: Rasa Takut dan Fobia Itu Tidak Bisa Disamakan, Ini Pembedanya

Topik:

  • Yudha
  • Bayu D. Wicaksono
  • Bella Manoban

Berita Terkini Lainnya