Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

[PUISI] Serigala Bermantel Domba

ilustrasi seseorang mengenakan topeng (unsplash.com/@lilartsy)
ilustrasi seseorang mengenakan topeng (unsplash.com/@lilartsy)

Bicaralah sesukamu
Sebarkan saja hal-hal yang hanya ingin kau percaya
Teruslah berbicara omong kosong kepada semua orang

Kau kira kau telah mencoreng wajahku di depan banyak orang
tapi kau tidak sadar akan satu hal
mereka tau akan siapa dirimu sebenarnya

Kau sudah cukup tua
tapi masih terlalu muda untuk melupakan
apa yang baru saja kau katakan kemarin

Kau lemparkan kotoran itu padaku
Lalu menuduhku sebagai dalang cerita palsu
Lagi-lagi kau tak sadar sejauh apa mulutmu berbicara omong kosong

Tubuhmu berguncang menahan amarah
sebuah reaksi yang begitu familiar
banyak kebohongan yang kau sembunyikan

Kau mainkan sandiwara itu di depan banyak orang
meraung-raung seperti bayi, demi sebuah simpati
Sekeras apapun kau mencoba
yang mereka lihat hanyalah seekor serigala bermantel domba

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Nezzie
EditorNezzie
Follow Us

Latest in Fiction

See More

[PUISI] Aku dan Halte Bus Terakhir

05 Nov 2025, 07:15 WIBFiction
ilustrasi langit (pexels.com/Francesco Ungaro)

[PUISI] Langit Tetap Biru

05 Nov 2025, 05:04 WIBFiction
ilustrasi matahari terbit

[PUISI] Membaca Fotomu

04 Nov 2025, 20:46 WIBFiction
Ilustrasi perempuan di tengah malam

[PUISI] Abad Kegelapan

04 Nov 2025, 09:15 WIBFiction
ilustrasi gadis kecil

[PUISI] Parterre

03 Nov 2025, 20:26 WIBFiction
ilustrasi kompas

[PUISI] Kehilangan Arah

02 Nov 2025, 06:15 WIBFiction