5 Resep Jajanan Tradisional dari Beras Ketan, Bikin Kenyang

Makanan legendaris yang enak sekaligus mengenyangkan

Seperti kita ketahui bahwa beras ketan berbeda dengan beras putih pada umumnya. Di mana, beras ketan biasanya diolah menjadi berbagai macam kreasi makanan lezat. Oleh karena itu, gak heran jika kamu bakal menemukan ragam kreasi enak dari beras ketan.

Jika kamu menginginkan kreasi lezat dari beras ketan, salah satunya kamu bisa cicip jajanan tradisional. Gak perlu beli di luar karena kamu bisa membuatnya sendiri dengan resep jajanan tradisional dari beras ketan berikut ini.

1. Lemper

5 Resep Jajanan Tradisional dari Beras Ketan, Bikin Kenyanglemper (instagram.com/vitakwee)

Bahan:

  • 600 gram beras ketan
  • 500 ml santan sedang
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 1/2 sdt garam
  • 2 lembar daun salam
  • 1 lembar daun pandan

Bahan isi:

  • 1 buah dada ayam
  • 200 ml santan kental
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, geprek
  • Garam, merica, gula, dan penyedap rasa

Bumbu halus:

  • 6 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 1/2 sdm ketumbar bubuk

Cara membuat:

  1. Cuci bersih beras ketan, lalu rendam selama kurang lebih 3 jam. Tiriskan, kemudian masukkan beras ketan ke dalam rice cooker. Nyalakan rice cooker di mode on lalu mulai masak sampai beras ketan matang. Setelah matang, langsung aduk beras ketan dan diamkan sebentar supaya tanak.
  2. Siapkan dada ayam, cuci bersih kemudian rebus sampai matang. Matikan api, angkat, dan tiriskan. Suwir-suwir ayam, sisihkan.
  3. Tumis bumbu hingga harum matang bersama daun salam, daun jeruk, dan serai. Masukkan ayam suwir, garam, gula, merica, dan penyedap rasa. Aduk rata. Tambahkan santan, aduk-aduk lalu masak sampai meresap.
  4. Siapkan loyang, alasi dengan daun pisang. Masukkan setengah ketan, ratakan dan padatkan. Beri isian ayam, ratakan dan padatkan.
  5. Tuang sisa ketan, padatkan dan ratakan kembali. Biarkan dingin. Potong dengan pisau yang dioles minyak. Bungkus daun pisang, lalu sematkan dengan lidi. Panggang hingga daun pisang berubah warna dan harum. Siap disajikan.

2. Rengginang

5 Resep Jajanan Tradisional dari Beras Ketan, Bikin Kenyangrengginang (instagram.com/ny_ariyatiebae)

Bahan:

  • 500 gram beras ketan
  • 750 ml santan
  • 4 siung bawang putih, haluskan
  • 1 sdt garam

Cara membuat:

  1. Cuci bersih beras ketan, lalu kukus selama kurang lebih 20 menit. Matikan api, tiriskan.
  2. Campur santan, garam, dan bawang putih. Aduk rata. Masukkan ketan, aduk rata dan biarkan sampai santan terserap ke dalam ketan.
  3. Kukus ketan selama 30 menit. Matikan api dan angkat. Siapkan tampah, ambil ketan secukupnya lalu bentuk bulat melebar, tekan-tekan sampai rata. Lakukan sampai selesai.
  4. Jemur adonan ketan sampai benar-benar kering. Setelah kering, siap untuk digoreng matang.
  5. Panaskan minyak, goreng rengginang sampai matang. Matikan api, angkat dan tiriskan. Siap disajikan.

Baca Juga: Resep Bubur Candil Ketan, Gurihnya Kuah Santan Melekat di Lidah

3. Lupis

5 Resep Jajanan Tradisional dari Beras Ketan, Bikin Kenyanglupis (instagram.com/dapur_mamaken_)

Bahan:

  • 350 gram beras ketan
  • 5 daun pisang secukupnya
  • 1 sdt garam
  • Kelapa parut secukupnya
  • 1 keping gula merah
  • 1 sdm tepung maizena

Bahan taburan:

  • 250 gram kelapa parut
  • 1 sdt garam
  • 1 lembar daun pandan

Cara membuat:

  1. Cuci bersih ketan, rendam beras ketan selama 1 jam. Setelah 1 jam, buang air rendaman. Beri garam dan aduk rata.
  2. Masukkan beras ketan ke dalam daun pisang dengan bentuk segitiga. Sematkan dengan lidi, sisihkan.
  3. Rebus selama 2 jam sampai matang. Matikan api, angkat dan tiriskan. 
  4. Campurkan kelapa parut dan garam, aduk rata. Kukus selama 10 menit. Tiriskan.
  5. Masak sedikit air dan gula merah sampai larut. Tambahkan larutan tepung maizena, aduk-aduk lalu masak sampai mengental. Lupis ketan siap disajikan bersama kelapa parut serta saus gula merah.

4. Lepet

5 Resep Jajanan Tradisional dari Beras Ketan, Bikin Kenyanglepet (instagram.com/ayudiaarisandy)

Bahan:

  • 1 kg beras ketan
  • 250 gram kelapa parut
  • 1 ons kacang tolo
  • 2 sdt garam

Cara membuat:

  1. Siapkan beras ketan, cuci bersih lalu rendam selama 1 jam. Selanjutnya, cuci bersih kacang tolo kemudian rendam sampai lunak.
  2. Campurkan beras ketan, kelapa parut, kacang tolo, dan garam. Aduk-aduk sampai tercampur rata.
  3. Siapkan daun kelapa muda. Sendokkan beberapa beras ketan, lalu taruh ke dalam daun kelapa kemudian bungkus dan ikat. Lakukan sampai selesai. Sisihkan.
  4. Masukkan lepet ke dalam panci berisi air mendidih. Rebus selama 2 jam sampai matang.
  5. Setelah direbus matang selama 2 jam, lalu angkat dan tiriskan. Siap disajikan.

5. Wajik

5 Resep Jajanan Tradisional dari Beras Ketan, Bikin Kenyangwajik (instagram.com/filanigunady)

Bahan:

  • 500 gram beras ketan
  • 300 ml santan kental
  • 350 ml santan cair
  • 200 gram gula merah
  • 100 gram gula pasir
  • 1 sdt garam
  • 10 lembar daun pandan
  • sedikit vanili bubuk

Cara membuat:

  1. Cuci bersih beras ketan, lalu rendam selama 3 jam. Tiriskan, lalu taruh di dalam wajan. Tambahkan santan cair, garam, dan daun pandan. Aduk rata. Masak sampai santan menyusut.
  2. Matikan api, angkat dan pindahkan ke dalam panci kukusan. Kukus sampai matang. Matikan api, angkat, dan sisihkan.
  3. Masak santan kental, gula merah, gula pasir, dan daun pandan. Masak di api kecil sambil diaduk sampai mendidih dan larut. Matikan api dan saring.
  4. Pindahkan di dalam wajan anti lengket. Masak kembali sambil diaduk-aduk sampai agak mengental. Tambahkan vanili bubuk dan ketan. Masak sambil diaduk-aduk sampai meresap.
  5. Matikan api, angkat dan pindahkan ke dalam loyang lalu dipadatkan dengan cara ditekan-tekan sampai rata. Biarkan mendingin. Siap disajikan.

Kelima jajanan tradisional berbahan dasar beras ketan bisa menjadi pilihan kalau kamu menginginkan sebuah camilan enak sekaligus mengenyangkan. Yuk, bikin hidangannya seperti resep di atas!

Baca Juga: Resep Ketan Durian ala Thailand, Teksturnya Punel dan Legit Abis

Amir Rosadi Photo Verified Writer Amir Rosadi

It's never too late to start something positive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya