Resep Selai Kacang Homemade, Simpel Cuma Tiga Bahan

Selainya bisa disimpan selama satu bulan, lho!

Saat hendak makan roti tawar atau roti gandum, biasanya kamu membutuhkan topping tambahan selai agar rasanya lebih nikmat, kan? Topping tersebut bisa berupa susu kental manis, mentega, hingga selai yang terbuat dari buah-buahan atau biji-bijian.

Biar lebih hemat, kamu bisa membuat selai sendiri di rumah, lho. IDN Times membagikan resep selai kacang homemade yang simpel dan bisa awet selama satu bulan. Simak cara membuatnya di bawah ini, ya!

Baca Juga: Resep Membuat Klepon Isi Kacang Hijau, Kenyal dan Nikmat Abis

Bahan Selai Kacang Homemade

Resep Selai Kacang Homemade, Simpel Cuma Tiga BahanIlustrasi selai kacang homemade (unsplash.com/towfiqu999999)
  1. 400 gram kacang tanah
  2. 3-4 sendok makan madu
  3. garam secukupnya

Cara Membuat

  1. Cuci bersih kacang tanah dengan air mengalir, lalu tiriskan dan angin-anginkan sebentar.
  2. Sangrai kacang tanah sampai kulit arinya cokelat kehitaman. 
  3. Setelah matang, pindahkan kacang ke wadah lain dan biarkan dingin, kemudian kupas kulit arinya.
  4. Masukkan kacang ke dalam food processor atau blender. Haluskan hingga teksturnya halus dan mengental. 
  5. Matikan sebentar, aduk dengan spatula. Masukkan garam sesuai selera dan juga madu. Haluskan lagi hingga tercampur rata dan koreksi rasanya.
  6. Pindahkan selai kacang ke dalam wadah.
  7. Selai kacang homemade siap disajikan untuk bahan olesan roti.

Tips Membuat

  1. Pilih kacang tanah yang berkualitas bagus dan tidak bau tengik, agar hasil selainya bisa enak maksimal.
  2. Pastikan kamu menghaluskan kacang tanah dalam waktu lama sampai minyak dari kacangnya keluar dan teksturnya mengental seperti selai kacang pada umumnya.
  3. Kalau minyak dari kacangnya kurang keluar, kamu bisa menambahkan 2 sdm minyak sayur.
  4. Gunakan wadah yang bersih dan kedap udara untuk menyimpan selai kacang, lalu  masukkan ke dalam kulkas.

Itu dia resep selai kacang homemade yang simpel dan bisa awet sebulan. Gak ribet, kan? Buruan recook di rumah!

Baca Juga: Resep Ayam Bumbu Kacang yang Endul, Bikin Nafsu Makan Langsung Naik

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya