Resep Masak Lodeh Terong Rumahan yang Sederhana dan Nikmat

Obat rindu masakan ibu di rumah

Saat pergi merantau untuk kuliah atau pun bekerja, kita seringkali merindukan masakan rumahan. Salah satunya lodeh terung.

Tak perlu risau, kamu bisa membuat sendiri lodeh terung khas rumahan. Simak cara membuat dan resep lodeh terung berikut ini ya!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Masak Lodeh Terong Rumahan yang Sederhana dan Nikmatthriftyfun.com

Bahan-bahan:

  • 6 buah terung
  • 250 ml santan
  • 2 ikat kacang panjang
  • 4 lembar daun salam
  • 2 batang serai yang dimemarkan
  • 2 ruas laos yang dimemarkan
  • air secukupnya
  • garam secukupnya
  • gula secukupnya
  • merica secukupnya
  • bawang goreng secukupnya

Bahan bumbu halus:

  • 20 siung bawang merah
  • 10 siung bawang putih
  • 8 butir kemiri
  • 8 buah cabai merah keriting
  • 2 sendok teh ketumbar
  • 2 ruas kunyit 

2. Haluskan bumbu, tumis sampai harum

Resep Masak Lodeh Terong Rumahan yang Sederhana dan Nikmatseriouseats.com

Cuci bersih terung dan kacang panjang, lalu potong sesuai selera dan sisihkan. Masukkan semua bahan bumbu halus ke dalam blender, lalu haluskan.

Siapkan wajan yang telah diberi minyak, dan panaskan. Tumis bumbu halus sampai harum bersama daun salam, serai, dan laos. 

Baca Juga: Resep Masak Terung Bumbu Bali yang Sedap, Rasanya Mantap Banget!

3. Rebus bumbu halus sampai matang

Resep Masak Lodeh Terong Rumahan yang Sederhana dan Nikmatthekitchn.com

Tuang air ke dalam panci, panaskan. Tambahkan tumisan bumbu halus ke dalam panci, aduk sampai merata. Masukkan irisan terung dan kacang panjang ke dalamnya. Aduk kembali sampai merata. 

4. Tambahkan beberapa bahan lainnya

Resep Masak Lodeh Terong Rumahan yang Sederhana dan NikmatPixabay/Three Shots

Taburi garam, gula, dan merica ke dalamnya, kemudian aduk kembali. Cicipi supaya rasanya pas.

Tuang santan ke dalamnya, campurkan semua bahan sampai merata. Biarkan mendidih, kemudian matikan api dan sajikan bersama bawang goreng.

Nah, itulah cara membuat dan resep lodeh terung rumahan yang sederhana. Gak ribet, bukan? Rasanya pun mirip buatan ibu di rumah.

Baca Juga: Resep Membuat Terung Kecap Pedas, Sederhana dan Murah Meriah

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya