Biodata dan Profil Kali Uchis, Musisi Berdarah Latin yang Naik Daun

Popularitas Kali Uchis, kini semakin melonjak. Tahun ini, penyanyi berdarah Amerika Latin itu berhasil masuk dalam nominasi Grammys 2025 untuk kategori Best Latin Pop Album. Perempuan kelahiran 1994 itu bersaing dengan sejumlah musisi top seperti Anitta dan Shakira. Tak hanya itu, kurang dari satu tahun belakangan, Kali Uchis telah berhasil menggarap dua album bertajuk "Red Moon in Venus" dan "Orquídeas".
Meski lagu-lagu dalam kedua album tersebut didominasi dengan Bahasa Spanyol, karya-karya Kali Uchis tetap mendunia. Bahkan lagu hitsnya seperti "Moonlight" hingga "Melting" telah diputar jutaan kali di berbagai platform musik, lho. Agar lebih kenal dengan sosok Kali Uchis, yuk! kenalan dengan sang musisi lewat profilnya di bawah ini. Keep scrolling!
1. Biodata Kali Uchis

Nama asli: Karly Marina Loaiza
Nama panggung: Kali Uchis
Tanggal lahir: 17 Juli 1994
Tempat lahir: Virginia, Amerika Serikat
Zodiak: Cancer
Pasangan: Don Toliver (2020--sekarang)
Profesi: Penyanyi dan penulis lagu
Genre: R&B, neo soul, dan latin
Tahun aktif: 2012--sekarang
Instagram: @kaliuchis
TikTok: @kaliuchis
2. Latar belakang kehidupan

Kali Uchis merupakan anak dari pasangan suami istri yang punya kebangsaan yang berbeda. Ayahnya berdarah Kolumbia, sedangkan sang ibu berasal dari Amerika. Saat kecil, Kali sering menghabiskan musim panas di Pereira, Kolombia bersama ayahnya. Sementara selama tahun ajaran sekolah, ia terbiasa tinggal dengan ibunya di Amerika.
Sejak SMA, Kali sudah menunjukkan minat besar di bidang seni. Musisi berusia 30 tahun itu memulainya dengan belajar bermain piano dan saksofon. Selain itu, ia juga sempat bergabung dengan band jazz di sekolahnya.
Kecintaan Kali pada seni membuatnya sering bolos kelas untuk mengerjakan proyek-proyek fotografi dan film pendek di lab foto sekolah. Kegemaran ini membawanya untuk membuat cover mixtape dan mulai menulis lagu, yang akhirnya menghasilkan mixtape debutnya di industri musik bertajuk "Drunken Babble" pada 2012 silam.
Meski awalnya lebih tertarik di balik layar, Kali memutuskan untuk tampil di depan publik dan mengadopsi nama panggung “Kali Uchis”. Kini, selain dikenal sebagai musisi, ia juga terbuka tentang orientasi biseksualnya dan menjalin hubungan dengan rapper Don Toliver.
3. Perjalanan karier

Kali Uchis memulai kariernya pada tahun 2012 silam dengan merilis mixtape debutnya bertajuk "Drunken Babble". Pada 2015, Kali sempat meluncurkan EP "Por Vida" yang diproduksi oleh sejumlah musisi ternama seperti Diplo dan Tyler, the Creator. Di tahun yang sama, Uchis juga melakukan tur pertamanya di Amerika Serikat bersama Leon Bridges.
Karier Kali semakin melonjak berkat album debutnya "Isolation" (2018), yang banjir pujian. Dalam album tersebut, Kali juga berkolaborasi dengan sejumlah musisi ternama seperti Jorja Smith dan Steve Lacy.
Pada 2020, Kali merilis album Spanyol pertamanya bertajuk "Sin Miedo (del Amor y Otros Demonios)", yang melahirkan lagu hits global "Telepatía". Seiring berjalannya waktu, Kali terus berinovasi hingga berhasil menggarap dua album baru berjudul "Red Moon in Venus" (2023) dan "Orquídeas" (2024). Musisi pelantun lagu "Moonlight" itu juga berhasil masuk nominasi Best Latin Pop Album dalam ajang Grammys 2025, lho.
4. Daftar karya dan penghargaan

Daftar album
- Isolation (2018)
- Sin Miedo (del Amor y Otros Demonios) (2020)
- Red Moon in Venus (2023)
- Orquídeas (2024)
Daftar penghargaan
- Favorite Song - Latin dalam American Music Awards 2021 atas lagu "telepatía".
- Latin Pop Album of the Year dalam Billboard Latin Music Awards 2021 atas album "Sin Miedo (del Amor y Otros Demonios)".
- Best Dance Recording dalam Grammy Awards 2021 atas "10%" (bersama Kaytranada)
- The New Generation - Female dalam Premios Juventud 2021
- Winning Songwriters dalam ASCAP Pop Music Awards 2022 atas lagu "telepatía".
- Top Latin Female Artist dalam Billboard Music Awards 2022
- Top Latin Song dalam Billboard Music Awards 2022 atas lagu "telepatía".
- Best New Latin Artist dalam iHeartRadio Music Awards 2023
- Favorite Pop Album dalam Latin American Music Awards 2024 atas album "Orquídeas".
5. Fakta tentang Kali Uchis

- Kali baru saja melahirkan anak pertamanya dengan Don Toliver.
- Kali pernah dikeluarkan dari rumah, sehingga harus menjalani masa sulit dengan tinggal di dalam mobilnya sembari menulis lagu yang akhirnya menjadi debut mixtape-nya.
- Nama Kali Uchis mulai terkenal sejak kolaborasinya dengan Snoop Dogg dalam lagu "On Edge".
- Meski lagu-lagunya didominasi dengan Bahasa Spanyol, karya Kali tetap mendunia.
- Kali sudah pernah berkolaborasi dengan sejumlah musisi besar seperti Tyler, the Creator, Lana Del Rey, hingga KarolG