5 Cara Seorang Suami Membantu Pekerjaan Rumah Tangga Istri

Belajar rapi itu perlu!

Kompak dengan pasangan dalam urusan rumah tangga akan membawa keharmonisan dalam hubungan. Tidak hanya kompak mengurus anak, namun juga perlu kompak untuk mengerjakan pekerjaan rumah tangga. Walau seringkali suami punya kesibukan, ia punya cara untuk mempermudah pekerjaan rumah tangga istrinya lho.

Pasti pasangan akan senang dan lebih sayang dengan mereka. Cara seperti apa yang mereka kerap lakukan tersebut, ada pada penjelasan berikut ini. Yuk coba baca sampai habis.

1. Meletakkan kembali barang pada tempatnya setelah dipakai

5 Cara Seorang Suami Membantu Pekerjaan Rumah Tangga Istriilustrasi menyetel alarm (pexels.com/Eren Li)

Banyak harapan seorang istri jika pasangannya lebih peka terhadap pekerjaan rumah tangga mereka. Walau mereka capek bekerja, istri juga tidak kalah capek ketika mengurus rumah tangga. Ketika tidak bisa membantu, setidaknya mereka mau mempermudah pekerjaan istrinya.

Salah satu cara yang bisa mereka lakukan ialah meletakkan kembali barang yang telah dipakai pada tempatnya. Contoh kecil saja, meletakkan handuk ketika sudah dipakai pada tempat yang sudah disediakan akan membuat pasangan senang. Seringkali suami tak peduli jika handuk masih berada di kasur setelah dipakai, hal kecil ini justru sering membuat istri sebel lho.

2. Jadi orang yang lebih peduli kebersihan

5 Cara Seorang Suami Membantu Pekerjaan Rumah Tangga Istriilustrasi bersih-bersih (pexels.com/andreapiacquadio)

Cara selanjutnya yang dilakukan suami demi mempermudah pekerjaan rumah tangga istri dengan jadi orang yang peduli kebersihan. Ia tak sembarangan membuang sampah ketika di rumah. Tak sembarangan meletakkan piring kotor di meja setelah makan dan banyak lain. 

Walau terlihat sepele, namun hal ini akan membuat pekerjaan istri terasa ringan. Mereka mungkin tidak punya waktu membantu istri yang kerepotan, setidaknya dengan menjaga kebersihan ini bisa sedikit meringankan. Yuk coba praktekkan mulai dari sekarang ya.

Baca Juga: 5 Modal Cowok supaya Bisa Jadi Suami Bertanggung Jawab, Cek Bro!  

3. Siap mandiri dan tak selalu meminta dilayani pasangan

dm-player
5 Cara Seorang Suami Membantu Pekerjaan Rumah Tangga Istriilustrasi pria gemuk (pexels.com/Artem Podrez)

Dengan jadi suami yang mandiri juga akan meringankan beban pekerjaan rumah tangga untuk istrinya. Ia akan berusaha menyiapkan segala sesuatunya sendiri walau pasangan tidak memintanya. Tak minta untuk selalu dilayani, ia juga sadar jika pekerjaan rumah tangga istrinya itu banyak.

Kita bisa ambil contoh ketika makan, ia lebih memilih mengambil makanan sendiri di dapur tanpa menyuruh pasangan harus melayaninya. Sementara pasangan bisa mengerjakan pekerjaan rumah tangga yang lainnya. Istri akan sangat senang nih karena suaminya sudah mengerti posisi mereka.

4. Mencarikan asisten rumah tangga

5 Cara Seorang Suami Membantu Pekerjaan Rumah Tangga Istriilustrasi berpikir (pexels.com/vanessagarcia)

Seorang suami yang ingin mempermudah pekerjaan rumah tangga istrinya bisa dengan mencarikan asisten rumah tangga. Ini akan sangat membantu jika pekerjaan banyak sementara tugas mengurus anak juga penting. Biasanya ada pembagian tugas yang bisa membuat nyaman seorang istri.

Walau butuh biaya untuk gaji asisten rumah tangga, namun demi kesenangan istri tidak jadi masalah. Selain itu ia akan lebih fokus untuk mengurus anak. Semua itu tidak sia-sia kok guys.

5. Menemani anak bermain di saat pasangan sedang mengerjakan pekerjaan rumah tangga

5 Cara Seorang Suami Membantu Pekerjaan Rumah Tangga Istriilustrasi keluarga (pixabay.com/460273)

Cara lain yang dilakukan suami demi mempermudah pekerjaan istri dengan ikut membantu mengurus anak. Sementara ia mangajak main anak, istri melakukan pekerjaan rumah tangg dengan lebih tenang. Kegiatan ini juga dapat mempererat hubungan dengan anak.

Jadi ada dua manfaat sekaligus yang bisa didapatkan ketika ia mau membantu menemani anak main. Bisa kok dilakukan setelah pulang kerja sembari santai sejenak. Bangun kedekatan dengan anak supaya anak betah. Istri pasti sangat bahagia melihat kebersamaan kamu dan anak.

Ikut mempermudah pekerjaan rumah tangga seorang istri justru akan membawa kebaikan dalam rumah tangga. Bukan suatu hal yang sulit untuk dilakukan kok, yuk coba mulai persiapkan diri dari sekarang.

Baca Juga: 5 Penyebab Suami Gak Menyantap Bekal, Istri Jadi Kecewa!

Rinda Ratna  Dewi Photo Verified Writer Rinda Ratna Dewi

IG @rindaratna22

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya