"Skincare chaos merupakan kondisi yang disebabkan beban karena terlalu banyaknya informasi mengenai skincare sehingga membuat kita kebingungan dan bertanya-tanya mana yang terbaik untuk kita," ujar Respati Pradipta, selaku Marketing Communication Duvaderm Molecular Skincare.
Inilah 3 Produk Andalan dari Duvaderm, Rahasia Skincare Sobat Konglo!

Jakarta, IDN Times - Tren perawatan kulit terus berkembang, mulai dari kegunaannya, bahan baku yang digunakan, bahkan tahap perawatannya. Imbasnya, pengguna skincare seringkali kewalahan untuk memilih produk yang sesuai dengan kebutuhan dan jenis kulitnya.
Label skincare Duvaderm memperkenalkan 3 produk unggulannya dalam acara 'Peluncuran dan Press Conference Duvaderm Molecular Skincare' pada Kamis (31/1/24). Merek perawatan kulit yang didirikan sejak 2019 ini memperkenalkan inovasi terbarunya di industri kecantikan.
1. Duvaderm menghadirkan produk perawatan kulit yang simple untuk menghindari skincare chaos

Tingginya kesadaran individu untuk merawat kulit, mendorong bisnis skincare untuk terus berinovasi dan menghadirkan produk unggulan yang berkualitas. Sayangnya, tren di industri kecantikan yang kian masif, tak jarang membuat konsumen bingung untuk memilih produk yang sesuai kebutuhan personalnya.
Memahami akan kegalauan yang banyak dirasakan beauty enthusiast, Duvaderm berinisiasi untuk membuat tahap skincare menjadi lebih simple, namun tetap terbukti efikasinya. Produk yang dikreasikan dari merek skincare berbasis molekul ini dikategorikan hanya dalam 4 tahap, yakni cleansing, active treatment, moisturising, dan protection.
Formula yang digunakan pun telah teruji secara klinis, aman, dan berkualitas. Menariknya, Duvaderm hadir dengan berbagai permasalahan kulit yang spesifik dengan kondisi kulit tertentu.
2. Skincare dengan basis molekuler pertama di Indonesia, Duvaderm mengedepankan sains dan teknologi

Duvaderm menjadi skincare molekuler pertama di Indonesia yang mengombinasikan sains dan teknologi canggih untuk setiap produknya. Bahan baku yang dipakai dalam setiap item telah melalui uji ilmiah dan penelitian yang berfokus memberikan solusi permasalahan kulit.
"Kami tidak hanya menciptakan produk yang inovatif, tapi lebih menitikberatkan dalam memberi solusi di tengah kebingungan masyarakat dalam memilih produk skincare yang bermutu," ujar Respati.
Menurutnya, kulit yang sehat merupakan esensi dari kecantikan yang sebenarnya. Sehingga, performance-based skincare menjadi landasan bagi Duvaderm dalam mengkreasikan setiap produknya.
3. Face mist multifungsi dari Duvaderm, menangkal berbagai permasalahan kulit dengan sekali semprot

Paparan terhadap polusi dan bakteri juga dapat berkontribusi merusak kulit tanpa perlindungan maksimal. Untuk itu, dibutuhkan produk yang mampu memberikan proteksi sekaligus perawatan untuk kulit sepanjang hari.
Duvaderm memperkenalkan face mist multifungsi dengan kandungan molekul hexamidine dan marrubium vulgare yang bersinergi memberi pemeliharaan optimal. Molecular Shield Mist (MSM) Multi-Benefit Face Mist ini gak hanya bisa menjaga kulit dari polutan, namun juga membantu terlindungi dari paparan UV, blue light, dan lainnya.
"Karena ini merupakan spray antibakteri, antijamur, dan antipolusi yang berfungsi tidak hanya pada wajah tetapi menekan semua bakteri, jamur, dan juga efek polusi," jelasnya, menambahkan produk ini tidak ada alkohol dan fragrance sehingga cocok untuk seluruh jenis kulit.
4. Pembersih kulit yang lembut namun gak merusak kulit, tertarik untuk mencobanya?

Membersihkan kulit dengan mengangkat noda, kotoran, dan bekas makeup jadi tahap paling penting dari proses perawatan kulit. Sebagai tahap pertama skincare, diperlukan produk yang mampu mengangkat kotoran, tanpa membuat kulit kering dan tak nyaman.
"Our Microfoam Cleanser is a gentle yet very powerful cleanser," kata Respati, seraya menjelaskan terobosan dari produk Duvaderm yang cocok untuk semua usia dan gender.
Produk ini bisa menjadi first cleanser karena mampu mengangkat makeup dan kotoran. Formula yang lembut membuat produk pembersih dari Duvaderm diklaim tak membuat iritasi kulit, jadi solusi pembersih yang efektif.
5. Rahasia glowing dari Sobat Konglo, pakai Duvaderm!

Produk inovatif lainnya dari Duvaderm adalah A Glow Serum yang berkolaborasi dengan lifestyle influencer, Hans Danials. Kandungan yang digunakan adalah ekstrak bahan alternatif retinol dengan teknologi mutakhir sehingga menghasilkan active ingredients yang efektivitasnya teruji tanpa efek samping negatif seperti penggunaan retinol.
Harumi Sudrajat, influencer yang dikenal dengan akun Sobat Konglo membeberkan rahasia kulit sehatnya, "Rahasianya pakai Duvaderm, ingredients yang dipakai itu gak seragam sama skincare lokal."
Gimana, tertarik gak untuk mengadopsi skincare ini?



















